Suara.com - Komedian Komeng ikut meramaikan euforia jelang pertandingan Indonesia melawan Irak di Piala Asia U-23. Jika berhasil mengalahkan Irak, maka Indonesia akan mendapat gelar juara 3 sekaligus tiket untuk lolos ke Olimpiade Paris 2024.
Menariknya, Komeng ternyata bukan cuma mendukung melainkan juga memberikan taktik jitu untuk membantu meningkatkan potensi kemenangan Indonesia. Hal ini seperti terlihat di unggahan akun X @beritanasionalmaju.
Lantas formasi seperti apakah yang disarankan Komeng kepada Timnas Indonesia di bawah asuhan Shin Tae-yong?
“Mudah-mudahan menang. Saya sudah bertemu dengan coach Shin Tae-yong, saya sudah memberikan formasi 6-4-2,” ujar Komeng, seperti dikutip pada Kamis (2/5/2024).
“2 penyerang, 4 bertahan, yang 6 kiper,” lanjutnya sambil tetap memperlihatkan ekspresi datar. “Masa iya kebobolan (kalau) kipernya 6?”
Tentu saja saran formasi dari Komeng ini hanya candaan sebab hanya ada seorang kiper yang diperbolehkan menjaga gawang. Selama ini Ernando Ari lah yang berperan besar meminimalisir gawang Indonesia dibobol lawan hingga membuatnya kerap dibanjiri pujian.
Cara untuk Komeng memastikan kemenangan Indonesia tak berhenti sampai di situ, “Tenang aja. Asisten wasitnya (wasit VAR Sivakorn Pu-Udom) sudah saya kunciin, nggak bakalan dia nongol di lapangan.”
Meski begitu, Komeng tetap berharap dan mendoakan agar Indonesia bisa mengamankan tiket di Olimpiade Paris 2024. Tak heran jika unggahan tersebut langsung ramai dengan komentar warganet, termasuk membandingkanya dengan Bung Towel.
Pasalnya pengamat sepak bola Tommy Welly alias Bung Towel selama ini kerap dikritik warganet karena terus-menerus menyerang Timnas Indonesia serta Shin Tae-yong. Beberapa warganet juga menilai Bung Towel terlalu banyak berbicara ketimbang memberikan saran konkret untuk kemenangan timnas.
Baca Juga: Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia U-23 vs Irak: Perebutan Juara Ketiga Piala Asia Malam Ini
“Bung komeng sudah turun tangan. Tandanya kemenangan sudah pasti di tangan. Yang gak suka temennya towel berarti,” komentar warganet. “Dari pada towel mending ngundang komeng,” celetuk warganet lain. “Kan emang paling bener bang komeng yang jadi wasit var, terus wasit lapangan nya haji bolot,” timpal yang lainnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 10 Lipstik Paling Laris di Shopee Indonesia, Brand Lokal Mendominasi
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
Kapan Sidang Isbat Awal Ramadan 2026? Ini Jadwal Resminya
-
Asics Gel Kayano 32 untuk Apa? Cocok bagi Pemilik Kaki Rata
-
Tahapan Seleksi Petugas Haji 2026 Apa Saja? Heboh Chiki Fawzi Mendadak Dicopot
-
5 Produk Viva Cosmetics yang Ampuh Atasi Flek Hitam, Harga di Bawah Rp50 Ribu
-
5 Rekomendasi Sepatu New Balance untuk Running, Bikin Lari Nyaman dan Ngebut
-
Berapa Harga Lipstik YSL? 5 Produk Lokal Ini Bisa Jadi Alternatifnya
-
7 Rekomendasi Skincare Lidah Buaya Untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun
-
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
-
Cara Istri Gugat Cerai Suami di Pengadilan Agama, Simak Syarat Lengkapnya
-
Merawat Kulit dengan Sabun Berbahan Susu Kuda, Bisa Mencerahkan Tanpa Rasa Kering