Suara.com - Baru-baru ini, Adi Hidayat tengah menjadi sorotan publik. Ustadz Adi Hidayat memang tengah menjadi perhatian usai sebuah video ceramahnya yang dianggap menghalalkan musik dalam ajaran Islam viral di media sosial.
Pendapat Ustadz Adi Hidayat mengenai musik menuai kontroversi dari sejumlah pihak. Sejumlah pendakwah lainnya juga sempat mengkritik keras isi ceramah Ustadz Adi Hidayat itu.
Padahal ternyata, belakangan diketahui bahwa video ceramah Ustadz Adi Hidayat soal musik itu telah disunting dan dipotong-potong oleh pihak tak bertanggung jawab.
Lantas, banyak yang penasaran mengenai pendidikan Ustadz Adi Hidayat. Silakan simak sampai akhir ulasan di bawah ini.
- Baca juga: Sosok Ustaz Muflih Safitra, Berdebat Keras dengan UAH Soal Hukum Musik
- Baca juga: Pendidikan Ustaz Muflih Safitra, Pedakwah Debat Soal Hukum Musik dengan UAH
Profil dan Pendidikan Ustadz Adi Hidayat
Ustadz Adi Hidayat tengah populer di kalangan netizen muslim. Siapakah sebenarnya Ustadz Adi Hidayat? Profilnya juga menjadi sorotan banyak orang.
Semua dimulai dari video ceramah yang diunggahnya di Youtube dan disaksikan oleh jutaan umat muslim Indonesia. Untuk informasi lebih lanjut mengenai profil Ustadz Adi Hidayat, silakan lihat rangkumannya di bawah ini.
Pendidikan Ustadz Adi Hidayat
Dapat dikatakan sejarah pendidikan Ustaz Adi Hidayat tentang agama juga cukup tinggi. Berikut profil pendidikan Ustadz Adi Hidayat.
Baca Juga: Pendidikan Ustaz Muflih Safitra, Pedakwah Debat Soal Hukum Musik dengan UAH
- Dimulai dengan pendidikan di TK Pertiwi Pandeglang tahun 1989.
- SDN Karaton 3 Pandeglang sampai kelas 3 SD
- Kelas 4SD berpindah ke SDN II Pandeglang sampai lulus SD
- Ustadz Adi Hidayat melanjutkan pendidikan di SMP 1 Pandeglang, Banten.
- Ustadz beralih ke sekolah agama,
- Madrasah Salafiyyah Sanusiyyah Pandeglang setelah bercerita kepada orang tuanya bahwa dia bermimpi bertemu Nabi Muhammad SAW.
- Setelah lulus dari Madrasah, Adi Hidayat meneruskan pendidikannya ke Pondok Pesantren Darul Arqam Muhammadiyah Garut pada tahun 1997.
- Setelah menyelesaikan pesantren, Ustadz Adi Hidayat melanjutkan pendidikan melalui jalur PMDK di Fakultas Dirasat Islamiyyah (FDI) UIN Syarif Hidayatullah pada tahun 2003.
Tahun 2005, Ustadz Adi Hidayat mendapat kesempatan untuk melanjutkan pendidikan di Kulliya Dakwah Islamiyyah di Tripoli, Libya. Di sana, Ustaz Adi Hidayat belajar lebih intensif tentang agama Islam mulai dari Al-Qur'an, Hadits, Fiqh, Ushul Fiqh, Tarikh, Lughah, dan sebagainya.
Dikutip dari beberapa sumber, Ustadz Adi Hidayat belajar bertalaqi atau belajar mengenai Al-Qur'an dengan para ulama atau Syaikh. Para Syaikh yang dia temui antara lain: Syaikh Dukkali Muhammad al-‘Alim (muqri internasional), Syaikh Ali al-Libi (Imam Libya untuk Eropa), Syaikh Ali Ahmar Nigeria (riwayat warsy), Syaikh Ali Tanzania (riwayat ad-Duri).
Sedangkan Syaikh Usamah dari Libya mengajarkan ilmu tajwid. Syaikh Thanthawi Jauhari (Grand Syeikh al-Azhar) dan Dr. Bajiqni (Libya) mengajarkannya tentang ilmu tafsir.
Ustadz Adi Hidayat juga diketahui telah menyelesaikan pendidikan pasca-sarjana di Islamic Call College Tripoli, Libya. Kemudian ia menyelesaikan gelar magister di Universitas Islam Negeri Sunan Gunung Djati Bandung.
Seperti itulah riwayat panjang pendidikan Ustadz Adi Hidayat yang ceramahnya soal hukum musik didebat.
Kontributor : Rishna Maulina Pratama
Berita Terkait
-
Pendidikan Ustaz Muflih Safitra, Pedakwah Debat Soal Hukum Musik dengan UAH
-
Tarif Ceramah Ustaz Adi Hidayat yang Didebat Keras Ustaz Muflih soal Hukum Musik
-
Ifan Seventeen Sedih Ustaz Adi Hidayat Dikafirkan Gara-gara Halalkan Musik: Sehina Itukah?
-
Ustaz Maulana Beri Wejangan Rizky Febian soal Nafkah ke Istri, Nama Teuku Ryan Ikut Terseret
-
Sosok Ustaz Muflih Safitra yang Berdebat Keras dengan UAH Soal Hukum Musik
Terpopuler
- 3 Link DANA Kaget Khusus Hari Ini, Langsung Cair Bernilai Rp135 Ribu
- Karawang di Ujung Tanduk Sengketa Tanah: Pemerintah-BPN Turun Gunung Bahas Solusi Cepat
- 5 Fakta Heboh Kasus Video Panas Hilda Pricillya dan Pratu Risal yang Guncang Media Sosial
- 14 Kode Redeem FC Mobile Hari Ini 7 Oktober 2025, Gaet Rivaldo 112 Gratis
- Jadwal dan Lokasi Penukaran Uang Baru di Kota Makassar Bulan Oktober 2025
Pilihan
-
3 Rekomendasi HP 1 Jutaan Kemera Terbaik, Mudah Tapi Bisa Diandalkan
-
Kontroversi Penalti Kedua Timnas Indonesia, Analis Media Arab Saudi Soroti Wasit
-
6 Rekomendasi HP Murah Baterai Jumbo 6.000 mAh, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
7 Fakta Bakengrind, Roti 'Bebas Gluten' yang Diduga Penipuan dan Membahayakan
-
3 Titik Lemah yang Bikin Timnas Indonesia Takluk dari Arab Saudi
Terkini
-
Viral 'Surat Izin Menstruasi', Begini Aturan Cuti Haid bagi Pekerja Perempuan di Indonesia
-
8 Potret Ari Lasso dan Dearly Djoshua yang Kini Lagi Jadi Omongan
-
9 Situs Legal untuk Nonton Anime Subtitle Indonesia Selain Anoboy
-
Siapa Pendiri Ponpes Tebuireng? Bangunan Pesantren Dipuji Menteri PU
-
Berapa Gaji Patrick Kluivert? Dihujat usai Timnas Indonesia Kalah Lawan Arab Saudi
-
Indra Adhitya Kerja Apa? Tuntut Kembalikan Mahar hingga Uang KPR ke Chikita Meidy
-
Siapa Chusnul Chaidaroh? Disebut Istri Pertama Yai Mim yang Terseret Konflik dengan Sahara
-
Hari Santri 2025 Tanggal Berapa? Ini Jadwal dan Sejarah Resolusi Jihad di Indonesia
-
5 Sunscreen Moisturizer Murah Mulai Rp28 Ribuan: Skincare Praktis, Harga Ekonomis!
-
Rachel Vennya dan Perjalanan Skincare-nya: Dari Merawat Diri hingga Menemukan Rasa Percaya