Suara.com - Putri Isnari menceritakan bagaimana awal mula perkenalannya dengan Abdul Azis. Pedangdut kelahiran 3 Januari 2004 ini mengungkapkan bahwa dirinya pertama kali mengenal sang suami berkat salah satu saudaranya.
Hal ini blak-blakan diungkapkan oleh pedangdut kelahiran Balikpapan tersebut saat menjadi bintang tamu di acara Brownis TRANS TV yang dipandu oleh Ruben Onsu dan Ivan Gunawan belum lama ini.
"Sebenarnya kenalnya dikenalin awalnya. Dikenalin sama tante, 'Ini mau enggak kenal sama anak pengusaha batu bara di sini', 'Oh ya udah kalau sekadar teman kan ya boleh'," terang Putri dikutip Kamis (16/5/2024).
Putri Isnari lantas menerangkan bila setelah itu dirinya dan Abdul Azis rutin bertukar pesan. Meskipun belum pernah bertemu, pedangdut muda tersebut membeberkan bila Abdul Azis sering kali menyinggung soal pernikahan.
"Nah, pas chat dia, belum pernah ketemu, tiga bulan chat tapi belum pernah ketemu, tapi beliau selalu tanya kapan mau nikah, tapi putrinya belum siap," terang Putri.
Hingga akhirnya dirinya diundang ke acara yang digelar keluarga besar Abdul Azis. Dari situ hubungan keduanya semakin dekat. Ia bahkan diberangkatkan haji oleh Abdul Azis.
"Putri diundang ke off air dulu. Dari situ, setelah off air langsung ditanya kapan mau dilamar, tapi Putri-nya belum siap. Enam bulan berjalan hubungan, enggak ada pacaran sih, tapi berjalan aja dibawa haji, terus habis itu dilamar," jelas Putri.
Pernyataan Putri Isnari ini sontak saja menuai sorotan publik. Banyak yang justru mengomentari cara berpakaian Putri Isnari yang ternyata sudah pernah naik haji.
"Putri bukannya sudah haji ya. Sekurang-kurangnya pakai lah penutup kepala yang modern kalau belum bersedia untuk berhijab. Sukse terus untuk Putri," komentar warganet.
Baca Juga: Putri Isnari Bongkar Sikap Orang Tua Abdul Azis, Sebut Sangat Diidamkan Para Perempuan
"Udah haji berpakaian yang lebih sopan," timpal warganet.
"Tapi auratnya sayang, biar tambah cantik. Putri kan udah haji. Maaf ya Nak," imbuh warganet lainnya lagi.
Berita Terkait
-
Putri Isnari Bongkar Sikap Orang Tua Abdul Azis, Sebut Sangat Diidamkan Para Perempuan
-
Inikah Sosok Ibu Kandung Abdul Azis? Keberadaannya di Pernikahan Putri Isnari Dicari
-
Adu Karier Abdullah Alaydrus VS Abdul Azis, Pacar Lady Rara Kalah Kaya dari Suami Putri Isnari
-
Profil dan Pekerjaan Suci Rahmah, Ibu Mertua Putri Isnari yang Usianya Masih 26 Tahun
-
Gemar Koleksi Barang Mewah, Ini Sumber Penghasilan Putri Isnari sebelum Dinikahi Abdul Azis
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
Pilihan
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
-
Curacao dan 10 Negara Terkecil yang Lolos ke Piala Dunia, Indonesia Jauh Tertinggal
-
Danantara Soroti Timpangnya Setoran Dividen BUMN, Banyak yang Sakit dan Rugi
-
Mengapa Pertamina Beres-beres Anak Usaha? Tak Urus Lagi Bisnis Rumah Sakit Hingga Hotel
-
Pandu Sjahrir Blak-blakan: Danantara Tak Bisa Jauh dari Politik!
Terkini
-
9 Rekomendasi Cushion untuk Kulit Sawo Matang, Hasil Flawless dan Tahan Lama
-
7 Sepatu Running Plat Carbon Terbaik, Lari Makin Kencang Modal Rp500 Ribuan
-
Viral! Ibu di Lampung Amuk Siswi yang Diduga Bully Anaknya yang Yatim, Tegaskan Tak Mau Memaafkan
-
7 Rekomendasi Outfit Pilates Hijab yang Nyaman dan Stylish, Harga Terjangkau
-
Gebrakan Fashion Indonesia: Purana dan Fuguku Pukau Panggung Internasional di Kuala Lumpur
-
4 Rekomendasi Face Wash Non SLS yang Aman untuk Kulit Sensitif
-
6 Rekomendasi Sepatu Lari Terbaik untuk Pace 6, Nyaman dan Cegah Risiko Cedera
-
Fosil Reptil Laut Berleher Panjang dari Zaman Purba Ditemukan di China
-
7 Pilihan Lip Tint Warna Natural untuk Remaja, Glow Up Alami Modal Rp15 Ribuan
-
5 Sunscreen Mengandung Ceramide untuk Melindungi Skin Barrier, Ramah Kulit Sensitif