Suara.com - Kemunculan Anang dan Ashanty yang menyanyikan lagu romansa di akhir pertandingan Timnas Indonesia kontra Filipina mengundang kritik publik.
Anang dan Ashanty bahkan dibuat keluar dari lapangan lantaran mendapat sorakan dari para penonton. Soal kemunculan Anang dan Ashanty, tak sedikit warganet menyalahkan panitia pertandingan.
Dalam hal ini, Emtek menyebut ide munculnya Anang dan Ashanty bukan dari pihaknya.
Mantan jurnalis bola senior, Firzy Idris menyebut rekannya dari Emtek tak pernah memberikan ide acara sebelum dan sesudah pertandingan Timnas.
"Temen di Emtek membantah kalau penampilan Anang kemarin datang dari pihak mereka. Kru di lapangan juga pada bingung kenapa bukan 'Tanah Airku' yang dinyanyikan pada akhir laga," ujar Firzy seperti dikutip dari akun X miliknya.
"Emtek dah bikin pernyataan resmi bahwa mereka ga diperkenankan membuat acara sebelum dan sesudah laga," imbuhnya.
Pernyataan tersebut sontak mengundang berbagai respons dari warganet. Tak sedikit warganet yang penasaran siapa sosok yang mendatangkan Anang dan Ashanty menyanyi di akhir laga.
"Lah kok bisa pegang mic siapa yang ngasih," komentar warganet.
"Percaya sih sama pernyataan ini. Karena Emtek selalu nyiarin sampai selesai 'ritual' Nyanyi Tanah air. Artinya mereka tau nilai itu," imbuh warganet lain.
Baca Juga: IG Anang Hermansyah Digeruduk Usai Mendadak Konser di Pertandingan Timnas Indonesia vs Filipina
"Entah siapapun yg punya ide kemarin, ngasih hiburan apapun itu ke penonton di event olahraga boleh boleh aja cuma momen nya juga harus pas," tulis warganet di kolom komentar.
"Sebenarnya gak peduli siapa yang nyanyi mau anang kek, ashanti kek, se dinasti mereka nyanyi semua juga bodo amat. Cuman pilihan lagunya ini lo," timpal lainnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Sekelas Honda Jazz untuk Mahasiswa yang Lebih Murah
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November: Klaim Ribuan Gems dan FootyVerse 111-113
- 5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Lokal Senyaman New Balance untuk Jalan Kaki Jauh
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
Mengapa Fun Run Kini Jadi Senjata Ampuh Tanamkan Empati pada Generasi Muda?
-
7 Tips agar Cepat Tidur di Malam Hari, Terbukti Efektif
-
Ini 4 Zodiak Paling Beruntung Besok 16 November 2025, Berkah Datang Bertubi-tubi
-
Souvenir Nikahan Boiyen Diungkap Tamu, Isinya Cuma Satu dan Cantik Banget
-
Rahasia Kulit Kenyal dan Bercahaya: Perawatan Sehari-hari yang Harus Dicoba
-
Cek Ramalan Shio 16 November 2025, Siapa yang Paling Beruntung Besok?
-
Pekerjaan Prestisius Rully Anggi Akbar, Suami Boiyen Beri Maskawin Bernominal Cantik
-
Contoh Soal TKA Bahasa Indonesia SMA, Lengkap dengan Jawaban
-
Kulit Kering di Usia 50-an? Coba 5 Bedak dengan Formula Melembapkan Ini
-
7 Rekomendasi Lulur di Indomaret untuk Angkat Daki dan Mencerahkan, Murah Meriah Dekat dari Rumah