Suara.com - Ashanty tengah berbahagia karena langkahnya untuk mendapat gelar S3 alias doktor semakin dekat. Pasalnya ia baru saja dinyatakan lulus ujian kualifikasi untuk meraih gelar tersebut.
Dalam video yang diunggahnya di Instagram, terlihat raut tegang campur cemas Ashanty setelah sidang proposal dan menunggu hasil diskusi para tim penilai dari Universitas Airlangga.
Sebab jika hasilnya ditolak, ia harus mengulang lagi proposal dan ide yang sudah ia kembangkan sejak tahun lalu.
"Mereka lagi rapat, diterima apa nggak, lanjut apa gak. Kalau gak (lulus) ngulang lagi," kata Ashanty, dikutip Minggu (11/8).
Untungnya, Ashanty dinyatakan lolos ujian kualifikasi dengan nilai 87. Disertasi yang dia ajukan juga mendapatkan apresiasi dari para tim penilai di ruangan tersebut.
"Temanya bagus menantang," ujar salah satu penilai. Bahkan menurutnya, baru Ashanty yang lulus kualifikasi kandidat doktor.dari seluruh angkatannya yang mengajukan.
Ashanty pun tak kuasa menahan tangis bahagianya mengetahui langkahnya semakin dekat untuk meraih gelar S3 yang diimpikan selama ini.
Ia mengaku sempat ingin menyerah mengejar gelar itu, karena susah sekali fokus dalam membagi waktu kuliah dengan kesibukan pekerjaan, keluarga, dan dunia hiburan.
"Namun atas dukungan suami, anak dan keluarga. Juga team, teman sekelas dan semua dosen. Akhirnya satu tahap terlewati dengan segala dinamikanya," tulis Ashanty pada caption.
Baca Juga: Sikap Ashanty saat Ketemu Fuji di Gala Premiere Film Rossa Tuai Pujian: Berhati Malaikat
Namun langkah Ashanty untuk meraih gelar doktor tentunya masih panjang. "Semoga aku mampu melewati tahap2 berikutnya yang pasti semakin berat," pungkasnya.
Sebagai informasi, Ashanty merupakan mahasiswa kandidat doktor jurusan Pengembangan Sumber Daya Manusia (PSDM) Sekolah Pasca Sarjana Universitas Airlangga Surabaya tahun 2023.
Sementara itu, judul disertasi yang diajukan Ashanti adalah "Strategi Adaptasi Artis Terhadap Transformasi Digital, Studi Kasus Pada Kalangan Penyanyi Antar Generasi".
Berita Terkait
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 5 Body Lotion Mengandung SPF 50 untuk Mencerahkan, Cocok untuk Yang Sering Keluar Rumah
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Rotan, Warisan Nusantara yang Mendunia Lewat Sentuhan Brand Lokal dan Kolaborasi Global
-
7 Rekomendasi Sunscreen Buat Upacara Hari Pahlawan, Harga ala Dana Pelajar
-
5 Pilihan Parfum Aroma Gardenia untuk Kesan Feminin Kuat, Cocok bagi Wanita Percaya Diri
-
SMA 72 Jakarta Akreditasinya Apa? Ini Profil Sekolah yang Disorot usai Ledakan di Masjid
-
5 Rekomendasi Moisturizer Mengandung SPF untuk Usia 40 Tahun, Cegah Flek Hitam dan Penuaan
-
Kreasi Chef dan Mixologist Bali Mendunia, Bawa Pulang Penghargaan Kuliner Asia Pasifik
-
Ketika Kisah Cinderella Diceritakan Kembali Lewat Balet Klasik Bernuansa Modern
-
Kulit Kusam Bikin Gak Pede? Ini Penyebab dan Solusi Jitu yang Bisa Kamu Coba
-
Modest Fashion Go International! Buttonscarves Buka Gerai Eksklusif di Jewel Changi
-
4 Tips Menyimpan Sunscreen agar Tak Cepat Rusak, Biar Tetap Efektif Lindungi Kulit!