Suara.com - Al Ghazali dan Alyssa Daguise didukung untuk segera naik pelaminan. Kisah cinta keduanya yang sudah terjalin lama disebut pantas dibawa ke jenjang pernikahan.
Bahkan, dalam beberapa kesempatn Alyssa Daguise mengungkap kesiapannya untuk dinikahi oleh putra Ahmad Dhani dan Maia Estianty tersebut. Salah satunya saat momen ulang tahun Al ke-27 pada 1 September 2024.
"Dan semoga nikah sama aku thank you," ungkap Alyssa Daguise saat mengungkap doanya untuk sang kekasih seperti dilihat dari YouTube Maia Al El Dul.
"Kan memang iya, InsyaAllah," sahut Maia.
"Jangan spoiler, jangan spoiler," pinta Alyssa Daguise.
Kekinian tak sabar menikah, memangnya Al Ghazali dan Alyssa Daguise sudah berapa lama pacaran?
Selama ini dikenal sebagai pasangan serasi, kisah cinta Al Ghazali dan Alyssa Daguise nyatanya diwarnai dengan putus nyambung. Hubungan asmara mereka terkuak sejak 2016.
Al Ghazali mengaku pertama kali bertemu dengan Alyssa di suatu tempat. Saat itu, dia langsung jatuh hati. Tapi Alyssa Daguise yang saat itu juga masih sekolah justru bersikap dingin.
Kurang lebih butuh waktu dua tahun bagi Al Ghazali untuk meluluhkan hati model blasteran Indonesia-Prancis itu. Ada peran ibunda Alyssa hingga akhirnya keduanya dekat.
Baca Juga: Beda dari Kakak Fuji, Al Ghazali dan El Rumi Tak Minta Pelangkah Walau Dul Jaelani Nikah Duluan
"Aku ngejar dia, tahun pertama gak digubris, dia kayak cuek banget. Akhirnya aku deketin ibunya," ujar Al seperti dikutip dari YouTube 3 SecondTV.
Selama berpacaran, Al Ghazali dan Alyssa Daguise kerap memamerkan kemesraan di media sosial hingga membuat baper para penggemar.
Namun di tahun keenam hubungan mereka, Al dan Alyssa justru putus. Kala itu, kaka El Rumi dan Dul Jaelani mengaku mengakhiri hubungannya setelah sholat istikharah. Setelah putus, masing-masing dari mereka pun berpacaran dengan orang lain.
Tapi yang namanya jodoh hanya Tuhan yang tahu, Al Ghazali dan Alyssa Daguise akhirnya balikan pada 2024 setelah sama-sama berstatus lajang. Kini keduanya pun sering membahas soal pernikahan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- Sabrina Chairunnisa Ingin Sepenuhnya Jadi IRT, tapi Syaratnya Tak Bisa Dipenuhi Deddy Corbuzier
Pilihan
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
-
BREAKING NEWS! Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi Wafat
-
Harga Emas Turun Hari ini: Emas Galeri di Pegadaian Rp 2,3 Jutaan, Antam 'Kosong'
Terkini
-
5 Fakta Unik Keraton Solo: Berdiri Sejak Kapan?
-
7 Facial Wash Mengandung Niacinamide dan Salicylic Acid untuk Kulit Cerah Bebas Jerawat
-
5 Produk Viva yang Ampuh Hilangkan Bekas Jerawat, Harga Mulai Rp6 Ribu Saja
-
3 Rekomendasi Lipstik Viva dan Pilihan Warna Terbaiknya, Mulai Rp14 Ribu
-
5 Fakta Ompreng 'Palsu' MBG: Diduga Tidak Halal dan Pakai Bahan Berbahaya!
-
5 Rekomendasi Sepatu Trail Running Hoka Terbaik Buat Medan Ekstrem
-
4 Moisturizer Viva untuk Flek Hitam dan Kerutan usia 40-an, Harga Murah Meriah
-
5 Lip Balm Terbaik untuk Bibir Hitam Usia 40 Tahun ke Atas, Perbaiki Skin Barrier
-
Gelora Literasi Bangkit di Big Bad Wolf: Ribuan Pengunjung Serbu Bazar Buku Terbesar
-
5 Rekomendasi Bedak Tabur untuk Menyembuhkan Jerawat, Harga Mulai Rp20 Ribuan