Suara.com - Bulan Ramadan 2025 begitu istimewa untuk Thariq Halilintar. Selain perdana didampingi sang istri, Aaliyah Massaid, Thariq juga diketahui tengah menanti kelahiran buah hatinya.
Namun walaupun sedang hamil, Aaliyah terlihat tetap menemani Thariq saat bersantap sahur. Momen inilah yang tampak di tayangan siaran langsung Thariq selama sahur pada Sabtu (1/3/2025).
Sederet hal kocak terjadi hingga membuat warganet tertawa, tetapi tidak sedikit juga yang mempertanyakan apakah Aaliyah ikut puasa lantaran menemani Thariq sahur.
"Aal ikut puasa, kan hamil masih butuh nutrisi baby nya," komentar warganet. "Bumil bisa full puasanya," imbuh warganet yang dibantah warganet lainnya, "Bumil belum ikut puasa mbak, hanya nemenin sahur suaminya."
Lantas sebenarnya bagaimana hukum seorang ibu hamil berpuasa di bulan Ramadan?
Dilansir dari dakwah Ustaz Adi Hidayat, ibu hamil dan menyusui masuk kategori yang memiliki uzur (halangan) sehingga diperbolehkan untuk tidak berpuasa selama bulan Ramadan.
Pasalnya ibu hamil dan menyusui memerlukan kalori serta nutrisi untuk anaknya. "Ada yang sudah kuat bisa adaptasi, dia puasa, tetapi tidak sedikit yang merasa lemah," tuturnya di kanal YouTube Audio Dakwah.
"Apa yang dikhawatirkan? Yang pertama, ada yang khawatir dengan kesehatan dirinya, begitu saya puasa takut saya lemah. Yang kedua, ada yang khawatir dengan bayinya, saya kuat puasa cuma takutnya kalorinya nggak masuk buat kebutuhan bayi saya," imbuhnya.
Namun tentu saja ada ganjaran yang mesti dikerjakan ibu hamil dan menyusui yang melewatkan puasa Ramadan. Menurut Ustaz Adi Hidayat, ganjarannya dibagi dua.
Baca Juga: Sahur Anti Lemas: Tips dan Menu dari Dokter Gizi untuk Puasa Pertamamu!
"Yang pertama, kalau mereka khawatir terhadap dirinya, dan atau pada bayinya sekaligus, (jadi) dirinya dan bayinya, maka yang ini sepakat para ulama. Apa solusinya? Buka (puasa), di luar Ramadan, qadha," jelasnya.
Dengan kata lain, seorang ibu hamil boleh tidak berpuasa saat bulan Ramadan, tetapi harus menggantinya di bulan-bulan berikutnya sampai tiba waktu Ramadan yang akan datang.
Namun ada sedikit perbedaan pada ibu hamil yang biasanya sudah kuat berpuasa tetapi khawatir tidak bisa mencukupi kebutuhan ASI anaknya.
Menurut Ustaz Adi Hidayat, ada perselisihan pendapat di antara para ulama. Ada yang mewajibkan untuk qadha atau puasa pengganti saja, ada yang meminta melakukan qadha dan membayar fidyah, ada yang memerintahkan membayar fidyah saja.
"Mana di antara ini yang kuat? Ada yang mengatakan tidak mungkin dua kifarat dipertemukan, jadi nggak bisa menggabungkan keduanya (qadha dan fidyah). Jadi Anda pilih qadha atau fidyah, (tetapi) diutamakan qadha, karena ada kalimat dalam Al Quran, 'Puasa lebih bagus'," kata Ustaz Adi Hidayat.
"Tapi kalau Anda ingin kehati-hatian, silakan saja qadha tambahkan dengan fidyah. Jadi kalau Anda ingin memilih, dahulukan qadha. Tapi kalau ingin menyatukan dan mampu, silakan saja, tidak ada kekhawatiran di dalamnya," pungkasnya.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Penyerang Klub Belanda Siap Susul Miliano Bela Timnas Indonesia: Ibu Senang Tiap Pulang ke Depok
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 26 Oktober: Raih 18.500 Gems dan Pemain 111-113
- Gary Neville Akui Salah: Taktik Ruben Amorim di Manchester United Kini Berbuah Manis
- 5 Mobil Bekas 30 Jutaan untuk Harian, Cocok buat Mahasiswa dan Keluarga Baru
- Belanja Mainan Hemat! Diskon 90% di Kidz Station Kraziest Sale, Bayar Pakai BRI Makin Untung
Pilihan
-
5 Fakta Wakil Ketua DPRD OKU Parwanto: Kader Gerindra, Tersangka KPK dan Punya Utang Rp1,5 Miliar
-
Menkeu Purbaya Tebar Surat Utang RI ke Investor China, Kantongi Pinjaman Rp14 Triliun
-
Dari AMSI Awards 2025: Suara.com Raih Kategori Inovasi Strategi Pertumbuhan Media Sosial
-
3 Rekomendasi HP Xiaomi 1 Jutaan Chipset Gahar dan RAM Besar, Lancar untuk Multitasking Harian
-
Tukin Anak Buah Bahlil Naik 100 Persen, Menkeu Purbaya: Saya Nggak Tahu!
Terkini
-
Bedak Apa yang Bisa Samarkan Flek Hitam? Ini 5 Pilihan Terbaik yang Bagus dan Murah
-
Terpopuler: Amanda Manopo Jajan Habiskan Rp125 Juta di Ojol, Manfaat LED Face Mask Ashanty
-
5 Day Cream Mengandung Vitamin C agar Wajah Cerah Bebas Flek Hitam
-
Ketika Warung Pecel Lele Bertemu Streetwear: Cara Jakarta Merayakan Budayanya Sendiri
-
Sensasi Ngopi Ekstrem di Gelas -86 Derajat: Pahit, Creamy, dan Lembut dalam Satu Tegukan
-
Kalender Jawa 29 Oktober 2025: Weton Rabu Wage, di Antara Sial dan Berkah Menurut Primbon
-
Kelezatan Kuliner Jawa Timur, Ini 5 Hidangan Terbaik yang Tak Boleh Terlewatkan
-
Ashanty Pakai LED Face Mask di Rutinitas Skincare Pagi, Apa Manfaatnya?
-
Fakta-fakta Pakaian Bekas Impor: Dari Mana Asal Negara Baju Thrifting?
-
7 Rekomendasi Day Cream dengan SPF: Melembapkan dan Lindungi Kulit dari Munculnya Flek Hitam