Suara.com - TikToker Dilan Janiyar atau yang kerap disapa Dilan Bontot baru-baru ini menjadi perbincangan. Melalui akun media sosialnya, Dilan membongkar permasalahan yang menerpa rumah tangganya dengan sang suami, Safno.
Dalam tangkapan layar Instagram eksklusif Dilan yang dibagikan ulang akun @lambegosiip, TikToker ini membongkar bahwa sang suami berselingkuh dan memeras dirinya harta gana-gini.
"Jujur gatau mulai darimana crita semuanya.. rasanya kepala mau pecah same skg semua aku masih keep sendiri gaes... cm kali ini kayanya aku udh gakuat lagi," tulisnya dikutip dari akun Instagram @lambegosiip, Selasa (15/4/2025).
"Bisa bisanya ada org yg udh selingkuh, dan dia masih meres aku utk harga gono gini," lanjutnya.
Dilan menceritakan bahwa diduga sang suami selingkuh tidak hanya dengan satu perempuan. TikToker asal Yogyakarta ini mengaku dirinya sudah ditipu.
"Selingkuhnya ga cm sama satu perempuan.. ga cm sekali... kek sinting ga sih ada mokondo sekejam ini. Aku bener2 ditipu abis-abisan ya Allah," curhatnya.
Rumah tangganya tengah menjadi sorotan, berikut informasi mengenai Dilan Janiyar.
Dilan Janiyar merupakan seorang TikToker yang dikenal melalui akun @dilanjaniyar dan @dilanjaniyar_2. Dilan kerap kali membagikan sejumlah konten yang menghibur.
Diketahui, Dilan memiliki 3,4 juta pengikut dan mendapatkan 214,1 juta likes. Saat membuat konten di TikTok, Dilan juga sempat mengajak sang suami, Safno.
Baca Juga: Arra TikToker Cilik Hina Buruh dan Kusir Delman, Orangtua Minta Maaf dan Tutup Akun Media Sosial
Dilan Janiyar atau Dilan Bontot ini dikenal sebagai TikToker yang memiliki image seperti anak kecil yang lucu dan menggemaskan. Karakter itu diperlihatkan oleh Dilan dari cara bicara hingga tingkah lakunya.
Ibu satu anak ini ternyata juga memiliki pendidikan yang mentereng. Dilan telah menamatkan pendidikan S1 di jurusan Teknik Geodesi Universitas Gadjah Mada.
Dilan diketahui masuk pada 2018 lalu dan berhasil meraih gelar sarjana pada 2023 lalu. Hebatnya, Dilan berhasil menyelesaikan studinya itu saat dirinya tengah mengandung anak pertama.
Mengenai hubungannya dengan Safno, mereka mulai berpacaran sejak tahun 2019 lalu. Kala itu, Dilan sempat membersamai Safno saat belum mendapatkan pekerjaan sampai akhirnya sang kekasih kerja di Jepang. Alhasil, Dilan dan Safno pun sempat menjalani hubungan jarak jauh (LDR).
Dilan dan Safnoviar memutuskan untuk lanjut ke jenjang pernikahan pada 22 Januari 2023. Dilan dan Safno dikaruniai satu anak perempuan pada 1 Januari 2024 lalu.
Kabar keretakan rumah tangga sang TikToker dengan suami ini mulai berembus ketika ada seorang warganet yang mengaku bahwa Safno masih sering bertanya kabar mantan. Pria tersebut juga dituduh masih bermain aplikasi kencan sampai akhir tahun 2023 lalu.
Berita Terkait
-
Usai Disentil Psikolog, Orangtua TikToker Arra Minta Maaf: Kami Istirahat dari Medsos
-
Berkaca dari Kasus Arra, Psikolog Ungkap Cara Tepat Hadapi Anak yang Rendahkan Orang Lain
-
Viral Arra Diduga Sindir Buruh Pabrik, Orangtua Kena Semprot Psikolog: Apa-apaan Ortu Begini!
-
Usai Diterpa Isu Perselingkuhan, TikToker Dilan Janiyar Pilih Jalani Operasi Plastik: Kini Disebut Kurang Bersyukur
-
Siapa Dilan Janiyar? Seleb TikTok Diduga Diselingkuhi Suami
Terpopuler
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
- 8 Mobil Kecil Bekas Terkenal Irit BBM dan Nyaman, Terbaik buat Harian
- 7 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Citrus yang Segar, Tahan Lama dan Anti Bau Keringat
- 5 Rekomendasi Moisturizer Korea untuk Mencerahkan Wajah, Bisa Bantu Atasi Flek Hitam
Pilihan
-
Keuangan WIKA 'Berlumur Darah' Imbas Whoosh, Bosnya Pasrah Merugi
-
Respons Berkelas Dean James usai Bikin Gol Spektakuler ke Gawang Feyenoord
-
Pahitnya Niat Baik: Guru Dipecat Karena Kumpulkan Rp20 Ribu untuk Gaji Honorer
-
Pemerintah Mau 'Bebaskan' Reynhard Sinaga, Predator Seksual Terkejam di Sejarah Inggris
-
Bahlil soal Izin Tambang di Raja Ampat : Barang Ini Ada, Sebelum Saya Ada di Muka Bumi!
Terkini
-
15 Tips agar Aroma Parfum Tahan Lama di Kulit, Wangi Sepanjang Hari
-
Apa Itu Zero Growth? Konon Katanya Bakal Diterapkan untuk Pembukaan CPNS 2026
-
Bukan Cuma Gaya, Grooming Jadi Kunci Percaya Diri Pria Modern: Begini Caranya
-
Bayaran Syuting Amanda Manopo, Akui Siap Support Finansial kalau Kenny Austin Sepi Job
-
Kapan Libur Sekolah Semester Ganjil 2025/2026? Cek Jadwalnya di Sini dan Rencanakan Liburanmu
-
7 Rekomendasi Parfum untuk Hijabers, Tahan Lama Dipakai Aktivitas Outdoor
-
Menang Penghargaan, Hotel Bintang 5 di Bali Jadi Destinasi Kuliner Unggulan
-
7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
-
5 Potret Rumah Krisdayanti, Luas dengan Fasad Klasik Bak Istana Eropa
-
5 Sunscreen Stick dengan SPF 50 Terbaik, Hempas Flek Hitam di Wajah