Lifestyle / Female
Rabu, 28 Januari 2026 | 11:05 WIB
Ilustrasi foundation dan cushion (Gemini AI)

Suara.com - Foundation dan cushion menjadi dua produk andalan yang paling sering digunakan untuk menciptakan complexion sempurna.

Keduanya sama-sama berfungsi meratakan warna kulit, menutup ketidaksempurnaan, serta memberikan efek segar pada wajah.

Banyak orang mulai mencoba teknik mengombinasikan dua produk tersebut. Cara ini dipercaya mampu memberikan coverage lebih maksimal, sekaligus membuat tampilan wajah terlihat lebih halus dan rapi.

Namun, apakah foundation dan cushion boleh dipakai bersamaan? Simak penjelasan lengkapnya berikut, lengkap dengan rekomendasi produk yang bisa kamu gunakan untuk mendapatkan makeup flawless dan tahan lama.

Apakah Foundation dan Cushion Boleh Dipakai Bersamaan?

Foundation dan cushion boleh dipakai bersamaan, asalkan diaplikasikan dengan cara yang tepat.

Mengombinasikan kedua produk tersebut dapat membantu menciptakan tampilan wajah yang lebih flawless, full coverage, sekaligus tahan lama.

Biasanya, foundation digunakan lebih dulu sebagai dasar untuk meratakan warna kulit, lalu cushion di-tap ringan di atasnya untuk menyempurnakan hasil akhir.

Teknik aplikasi sangat berpengaruh pada hasil makeup. Hindari menggeser produk karena bisa merusak lapisan foundation.

Baca Juga: Sering Bikin Bingung, Apakah Pressed Powder Sama dengan Compact Powder?

Gunakan puff cushion dengan metode tap perlahan agar complexion tetap rapi. Selain itu, aplikasikan produk secara tipis-tipis untuk menghindari tampilan tebal atau cakey.

Perlu diingat, teknik ini lebih cocok untuk acara khusus. Untuk pemakaian sehari-hari, cukup gunakan salah satu saja agar kulit tetap nyaman.

Pasalnya, cushion sendiri sebenarnya adalah foundation cair dalam kemasan praktis, sehingga penggunaan bersamaan sebaiknya dilakukan secara bijak.

Rekomendasi Foundation dan Cushion untuk Makeup Flawless dan Tahan Lama

Agar kamu tidak bingung memilih, berikut rekomendasi foundation dan cushion yang bisa membantu menciptakan tampilan wajah lebih halus, segar, dan awet seharian.

1. Wardah Colorfit Matte Foundation (Sekitar Rp79.000)

Wardah Colorfit Matte Foundation

Wardah Colorfit Matte Foundation cocok buat kamu yang menginginkan hasil akhir matte dengan kontrol minyak yang baik.

Foundation ini diformulasikan menggunakan SkinMatch Technology yang membantu menyesuaikan warna dengan kulit sekaligus mencegah oksidasi sepanjang hari.

Keunggulan lainnya terletak pada kemampuannya menjaga warna tetap stabil, sehingga wajah tidak mudah menggelap meski dipakai berjam-jam. Teksturnya ringan, mudah dibaurkan, dan nyaman dijadikan base sebelum cushion diaplikasikan.

Tak hanya fokus pada coverage, Wardah juga melengkapi produknya dengan SPF 30 PA++ yang membantu melindungi kulit dari paparan sinar matahari.

2. Y.O.U NoutriWear+ Velvet Liquid Foundation (Sekitar Rp79.900)

Y.O.U NoutriWear+ Velvet Liquid Foundation (instagram)

Kalau kamu mencari foundation dengan daya tahan ekstra, Y.O.U NoutriWear+ Velvet Liquid Foundation layak dicoba. Produk ini diklaim mampu bertahan hingga 24 jam berkat teknologi Litestay yang membentuk lapisan film tipis di kulit.

Foundation ini juga diperkaya ekstrak immortelle flower dan centella asiatica yang membantu menghidrasi sekaligus menenangkan kulit.

Hasil akhirnya velvet finish, memberikan tampilan wajah halus dan tampak flawless tanpa terlihat terlalu kering. Kandungan soft light diffusing powder di dalamnya turut membantu menyamarkan pori dan ketidaksempurnaan wajah.

Sebagai base sebelum cushion, produk ini mampu menciptakan kanvas kulit yang mulus sehingga hasil akhir makeup terlihat lebih soft dan menyatu.

3. Luxcrime Radiant Silk Foundation (Sekitar Rp119.300)

Luxcrime Radiant Silk Foundation (Zalora)

Luxcrime Radiant Silk Foundation hadir sebagai opsi foundation yang ramah untuk kulit sensitif. Foundation vegan ini telah teruji secara dermatologi dan dilengkapi soothing agent yang membantu menenangkan kulit kemerahan.

Tak hanya itu, Luxcrime juga menambahkan anti-pollutant agent yang berfungsi melindungi kulit dari dampak buruk polusi udara, cocok untuk kamu yang sering beraktivitas di luar ruangan.

Finish-nya natural radiant, memberikan kilau sehat tanpa kesan berminyak. Teksturnya terasa ringan di kulit namun tetap mampu meratakan warna wajah dengan baik.

Digunakan sebagai lapisan dasar sebelum cushion, Luxcrime Radiant Silk Foundation mampu menghadirkan tampilan glowing alami yang terlihat fresh sepanjang hari.

4. Somethinc Hooman Breathable Cushion Cover (Sekitar Rp125.000)

Somethinc Hooman Breathable Cushion (Guardian)

Untuk tahap penyempurnaan, Somethinc Hooman Breathable Cushion Cover bisa menjadi andalan. Cushion ini mengusung breathable technology yang bersifat antibakteri dan tidak mudah teroksidasi, sehingga wajah tetap tampak cerah lebih lama.

Produk ini memiliki medium to high coverage dengan hasil matte tanpa kilap. Dilengkapi SPF 35 PA+++, cushion ini juga membantu melindungi kulit dari sinar UV, cocok digunakan sebagai lapisan akhir di atas foundation.

Formulanya water-resistant, sweatproof, non-greasy, serta oil-control, sehingga makeup tetap rapi meski beraktivitas seharian. Teksturnya ringan dan tidak mudah crack, membuat hasil akhir terlihat lebih halus.

Saat di-tap perlahan di atas foundation, cushion ini mampu mengunci base makeup sekaligus menambah coverage di area tertentu.

5. Glad2Glow Perfect Cover Cushion (Sekitar Rp94.000)

Glad2Glow Perfect Cover Cushion (shopee)

Glad2Glow Perfect Cover Cushion menawarkan high coverage yang efektif menutupi kemerahan, noda hitam, hingga bekas jerawat. Meski demikian, teksturnya tetap terasa ringan di kulit.

Cushion ini diperkaya mix berry extract, panthenol, dan tocopherol yang memberikan kelembapan ekstra sekaligus perlindungan antioksidan. Kandungan tersebut membantu mencegah oksidasi penyebab wajah tampak kusam.

Selain itu, Glad2Glow juga bersifat waterproof dan transferproof, membuat makeup lebih awet meski terkena keringat atau gesekan ringan.

Sebagai lapisan akhir di atas foundation, cushion ini mampu menciptakan tampilan wajah yang lebih halus, cerah, dan tahan lama.

6. The Originote High Cover Serum Cushion (Sekitar Rp105.800)

The Originote High Cover Serum Cushion

The Originote High Cover Serum Cushion mampu menutup ketidaksempurnaan wajah dengan hasil halus, namun tetap terasa ringan.

Dilengkapi kandungan skincare serta sunscreen SPF 35 PA++, produk ini tidak hanya berfungsi sebagai makeup, tetapi juga membantu merawat kulit selama pemakaian.

Formulanya dirancang untuk mengontrol minyak berlebih sehingga wajah tetap segar sepanjang hari. Menariknya, cushion ini tahan lama di wajah tanpa membuat kulit terlihat kusam.

Saat digunakan di atas foundation, The Originote memberikan efek smooth sekaligus menyempurnakan keseluruhan tampilan makeup.

Itulah penjelasan terkait apakah foundation dan cushion boleh dipakai bersamaan, serta rekomendasi produk yang bisa kamu gunakan untuk mendapatkan riasan yang flawless. Semoga membantu!

Kontributor : Dini Sukmaningtyas

Load More