Suara.com - Selamat ulang tahun, Cristiano Ronaldo! Pesohor bola dari kesebelasan Juventus serta kapten nasional tim Portugal ini baru saja merayakan hari jadi ke-35. Salah satu kado terkeren, datang dari sang kekasih. Apalagi kalau bukan tunggangan mewah atau premium yang siap memanjakan unsur adrenalin.
Datang dengan pita merah tersemat cantik, inilah Mercedes-Benz G63 AMG. Sebuah mobil kategori Sport Utility Vehicle (SUV) lansiran salah satu raksasa otomotif Jerman, Mercedes-Benz yang telah mengalami tuning dan pembaruan performa serta kosmetik oleh AMG. Sebuah butik tuner mitra perusahaan berlogo three-pointed star itu.
Sementara di Banten, Maverick Vinales kedapatan tengah menggeber motor trail Yamaha WR 155R dalam acara touring singkat, usai mengikuti acara "Meet and Greet" bersama Valentino Rossi.
Dua kali pebalap berjuluk "Top Gun" itu memukau para tamu yang hadir dalam acara, yaitu saat menaklukkan si motor trail serta berjoget goyang TikTok. Gayanya yang lekoh (enak) lagi luwes membuat hadirin bertepuk tangan riuh.
Dan tak kalah penting, mendekati Hari Kasih Sayang, St Valentine's Day, beberapa produsen otomotif global yang memiliki pabrik di China bersiap kembali untuk membuka lini produksinya. Sempat terhenti sementara akibat pecahnya wabah Wuhan Coronavirus, semoga di hari penuh cinta itu sudah ditemukan antivirus penyembuh sekaligus sektor otomotif dunia kembali berdenyut.
Berikut adalah tautan lima (5) kabar paling seru dari kanal otomotif Suara.com, mulai pagi hingga semalam. Silakan gaspol!
1. Menunggang Motor Trail di Banten, Begini Gaya Maverick Vinales
Hadir dalam acara "Meet and Greet" yang digelar PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) di Hotel Sheraton Bandara, Tangerang, Banten (4/2/2020), Maverick Vinales menyita perhatian para penggemar. Gara-garanya adalah goyangan dahsyat saat mengikuti joget Tiktok. Simak videonya di sini.
Tak sebatas mitranya di Monster Energy Yamaha Team, Valentino Rossi dibuat kalah telak. Sang manajer tim, Lin Jarvis, serta Presiden Direktur PT YIMM, Minoru Morimoto juga tak sanggup mengimbangi kerennya olah gerak yang dipertontonkan rider MotoGP berjuluk "Top Gun" itu. Seluruh hadirin dibuat terpana, tergelak, dan bertepuk tangan riuh.
Baca Juga: Wabah Coronavirus, Perusahaan Otomotif Satu Ini Paling Terdampak
2. Rayakan Ultah ke-35, Cristiano Ronaldo Terima Kado Mobil Mewah dari Kekasih
Striker Juventus, Cristiano Ronaldo, mendapat kejutan mewah dari kekasihnya Georgina Rodriguez, saat merayakan ulang tahun yang ke-35 pada Rabu (5/2/2020) kemarin.
Tak tangung-tanggung, bintang sepak bola asal Portugal itu dihadiahi sebuah Mercedes AMG G63 seharga 114.336 poundsterling atau sekitar Rp 2 miliar dari Rodriguez.
3. Biasakan Tertib Lalu Lintas, Pasang Pelat Nomor Motor Secara Lengkap
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
Menguji Ketangguhan Yamaha NMAX TURBO dalam Gelaran MAXCLUSIVE The Premium Ride
-
5 Motor Matic Suzuki Bekas Mulai Rp2 Jutaan, Awet dan Irit Buat Harian
-
Pabrik BYD di Subang Kemungkinan Akan Rakit Lebih dari Satu Model Mobil
-
Airlangga Melunak, Pertimbangkan Beri Insentif Sektor Otomotif
-
Volvo EX60 Siap Debut: Terintegrasi Google Gemini, Jarak Tempuh 810 KM
-
10 Mobil Listrik Terlaris di China 2025: EV Murah Geely Gulingkan Tesla, Wuling Nomor 2
-
5 Pilihan Mobil Bekas di Bawah Rp70 Juta yang Jarang Bermasalah, Nyaman dan Kabin Lega
-
5 Rekomendasi Mobil Bekas Eropa untuk Budget Terbatas
-
5 Rekomendasi Mobil Bekas Mazda Termurah Masih Layak Beli di 2026, Tabungan Anti Jebol
-
5 Rekomendasi Mobil Bekas dengan Sistem Pendingin Tangguh, Aman untuk Macet-macetan