Suara.com - Aksi begal memang sedang marak terjadi di beberapa daerah di Indonesia. Tak pelak banyak sopir truk mengeluh dengan aksi begal tersebut.
Begal memang tak pandang bulu dalam melancarkan aksinya. Mulai dari truk, bus, dan mobil pun bisa menjadi sasarannya.
Namun bagaimana jika sebuah truk berisi tentara diberhentikan begal, seperti yang terlihat dalam video satu ini.
Dalam sebuah video viral di media sosial yang diunggah oleh akun Instagram @fakta.indo, terlihat begal melancarkan aksi yang justru bikin ngakak.
Di saat deretan kendaraan yang hendak diberhentikan, begal tersebut dengan garang mencoba untuk membuat sopir takut.
Ia tampak seperti membawa sebuah tongkat yang digunakan untuk menakut-nakuti pengguna jalan yang melintas di sana.
Beberapa pengguna jalan pun ada yang takut dan memilih berbalik arah.
Saat begal tersebut menghentakkan tongkat yang dibawanya sebagai tanda agar sopir truk berhenti, ia justru kaget melihat isi kabinnya.
Truk yang akan diberhentikan ternyata berisi tentara dengan celana khas yang bercorak loreng-loreng.
Baca Juga: Begal Bersenjata Parang Senapan Angin di Langkat Dibekuk Polisi
Melihat hal tersebut, begal tersebut tidak jadi melancarkan aksinya. Ia justru langsung lari terbirit-birit menuju tempat persembunyian di pinggir jalan.
Tentara yang berada di truk tersebut mencoba untuk mengejar begal yang lari.
Tak cuma satu orang, rekan tentara yang berada di kabin tersebut juga turut melakukan pengejaran terhadap begal tersebut.
Setelah ditelisik, video ini pertama kali beredar di akhir tahun 2018 lalu, di negeri seberang, Filipina.
Aksi ini pun viral di media sosial, dan warganet pun langsung membanjiri kolom komentar di unggahan tersebut.
"Njirr Mobil TNI Dibegal Mainnya Hebat," tulis @___fauzan***.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
7 Orang Muat Lega, Kenyamanan Setara Innova: Pesona Mobil Honda Bekas Mulai Rp60 Jutaan
-
5 Mobil Bekas Manual di Bawah Rp50 Juta, Mesin Bandel dan Anti Boros!
-
Terpopuler: 5 Mobil Mulai Rp80 Jutaan untuk Wanita, Sepeda Listrik Boleh Dicas Semalaman?
-
MPV Bekas Murah Nyaman dan Berkelas: Mending Mitsubishi Grandis, Honda Odyssey, atau Toyota Previa?
-
Insentif Mobil Listrik Berbasis Bahan Baku Lokal, Toyota: Industri Domestik Siap?
-
5 Motor Matic Kecil untuk Wanita, Cocok buat Belanja hingga Ngampus
-
Dibuka Pekan Depan, IIMS 2026 Dibanjiri Brand Otomotif Asal China
-
Langkah Strategis Mazda Hadirkan Dealer Standar Global di Mataram
-
Terpopuler: Fitur Baru Xpander Makin Stabil di Tikungan, Mobil Gampang Dirawat Jarang ke Bengkel
-
7 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Ibu-Ibu yang Lincah dan Gesit, Mulai Rp60 Jutaan