Suara.com - Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) mengungkapkan rencana pemindahan lokasi pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) dari ICE BSD, Tangerang ke Pantai Indah Kapuk (PIK), Jakarta Utara pada 2026.
Ketua Umum Gaikindo, Yohanes Nangoi menyebut bahwa rencana pemidahan itu didasari oleh keterbatasan kapasitas ICE BSD yang sudah tak lagi mampu menampung kebutuhan para agen pemegang merek (APM) yang menjadi peserta pameran.
Beberapa merek bahkan terpaksa menggunakan tenda untuk memamerkan kendaraan mereka di pameran tersebut.
“Dalam pengadaan terakhir ini kan kita pake tenda karena ya memang tempatnya udah nggak cukup, dan tahun ini pun kita juga pake tenda. Kita masih menjajaki apakah yang di tempat baru jauh lebih cukup atau enggak,” ujar Yohannes Nangoi, di Jakarta, Kamis (19 Juni 2025).
Lebih lanjut, Nangoi menegaskan bahwa keputusan pemindahan lokasi ke PIK baru akan diambil setelah seluruh rangkaian GIIAS 2025 selesai. Dirinya juga menyebut bahwa PIK menunjukkan komitmen kuat untuk menyelesaikan pembangunan lokasi tersebut.
“Saya lihat mereka (PIK) cukup komitmen dan harusnya bisa menyelesaikan. Jadi rencananya tahun depan tapi masih belum putus. Masih bisa kita pindah-pindahkan. Tapi satu-satunya tempat di Indonesia yang bisa menandingi ICE BSD ya di sana,” tegasnya.
Diketahui, lokasi baru tersebut bernama Nusantara Internasional Convention Exhibition Center (NICE) yang akan berada di Kawasan CBD PIK 2.
NICE terletak di atas lahan seluas 40 hektar yang akan terdiri dari tiga gedung pameran dan area outdoor seluas 30.000 meter persegi dengan total luas bangunan 30 hektar.
Sementara Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD yang selama ini menjadi lokasi penyelenggaraan GIIAS, berdiri di atas lahan seluas 22 hektar yang memiliki 10 ruang pameran dengan total luas 50.000 meter persegi dan area pameran outdoor seluas 35.000 meter persegi.
Baca Juga: Pemerintah China Kehabisan Dana Subsidi Mobil Baru, Terkecoh Praktik Nakal Brand Otomotif
Dengan demikian, rencanan pemindahan lokasi pameran di PIK 2 berpeluang meningkatkan kapasitas hingga 25 persen dibandingkan dengan yang berada di ICE BSD.
Peserta GIIAS 2025
Pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2025 akan kembali di gelar pada 24 Juli hingga 3 Agustus 2025 di ICE BSD City, Tangerang.
GIIAS 2025 akan diikuti oleh 63 merek, yang mencakup kendaraan penumpang, kendaraan komersial, karoseri, hingga sepeda motor.
GIIAS 2025 juga akan kedatangan 11 merek baru yang turut meramaikan panggung pameran otomotif terbesar di Indonesia ini. Merek-merek tersebut antara lain Aletra, Denza, Geely, Jaecoo, Lepas, Polytron, Wedison, dan Xpeng.
Sebagai informasi, sebanyak 39 merek kendaraan penumpang dipastikan akan berpartisipasi dalam GIIAS 2025. Beberapa di antaranya adalah Audi, Baic, BMW, BYD, Chery, Citroen, Daihatsu, Denza, DFSK, Ford, GAC, Geely, GWM, Honda, Hyundai, Jaecoo, Jeep, Jetour, Kia, Lepas, Lexus, Maxus, Mazda, Mercedes-Benz, MG, Mini, Mitsubishi, Nissan, Polytron, Seres, Subaru, Suzuki, Toyota, Vinfast, Volvo, Volkswagen, Wuling, dan Xpeng.
Berita Terkait
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- Promo Superindo Hari Ini 10-13 November 2025: Diskon Besar Awal Pekan!
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
Pilihan
-
Cetak 33 Gol dari 26 Laga, Pemain Keturunan Indonesia Ini Siap Bela Garuda
-
Jawaban GoTo Usai Beredar Usul Patrick Walujo Diganti
-
Waduh, Rupiah Jadi Paling Lemah di Asia Lawan Dolar Amerika Serikat
-
Tekad Besar Putu Panji Usai Timnas Indonesia Tersingkir di Piala Dunia U-17 2025
-
Cek Fakta: Viral Isu Rektor UGM Akui Jokowi Suap Rp100 Miliar untuk Ijazah Palsu, Ini Faktanya
Terkini
-
5 Rekomendasi Mobil Bekas Hatchback untuk Wanita Karier, Harga Mulai Rp60 Jutaan
-
5 Pilihan Motor yang Praktis untuk Angkut Tabung Gas, Murah Mulai Rp8 Jutaan
-
IMHAX 2025 Suguhkan Berbagai Macam Apparel Riding Bagi Para Bikers Enthusiast
-
5 Pilihan Mobil Listrik yang Bisa Parkir Otomatis, dari BMW Seri 7 hingga Nissan Leaf
-
5 Rekomendasi Motor Bekas Rp4 Jutaan Terbaik 2025, Tangguh Bertenaga!
-
Harga Suzuki S-Presso Bekas November 2025, Pilihan Cerdas Mobil Murah dan Irit BBM
-
Nissan Juke Bangkit dari Kubur, Siap Hadang Honda HR-V dan Hyundai Creta
-
Pabrik Mitsubishi Fuso Siap Produksi Truk Listrik di Indonesia
-
Rincian Biaya Perpanjang SIM C 2025: Siapkan Duit Segini Biar Nggak Tekor!
-
4 Mobil Listrik Harga Rp200 Jutaan, Nyaman untuk Kendaraan Harian