Suara.com - Seperti halnya kopi, gerai es krim saat ini sangat diminati masyarakat Indonesia. Tak heran kalau bisnis es krim mulai dilirik oleh para pengusaha lantaran menjanjikan cuan yang tak sedikit.
Konsep franchise atau membeli lisensi menjadi pilihan para pengusaha untuk mendirikan bisnis es krim, terutama untuk brand yang sudah punya nama dan viral di masyarakat.
Tertarik ikut terjun ke bisnis es krim kekinian? Teman Ice Cream and Tea, sebuah brand dari PT. Berjaya Makmur Indotama, menawarkan franchise dengan harga yang cukup terjangkau, yaitu mulai Rp150 juta hingga Rp400 jutaan, tergantung konsep gerai yang dipilih.
Berbeda dari bisnis kemitraan kuliner konvensional lainnya, konsep franchise yang ditawarkan memiliki sistem kemitraan yang revolusioner.
Selain mengusung pendekatan kolaboratif yang kuat, brand ini juga memberikan kebebasan kepada mitra untuk berinovasi dalam menyajikan menu dan menciptakan suasana unik di outlet mereka. Hal ini memberikan ruang bagi kreativitas dan keterlibatan aktif mitra dalam pengembangan brand.
Teman Ice Cream and Tea menawarkan es krim dan teh berkualitas tinggi, dengan harga yang sangat terjangkau, yaitu mulai dari Rp8.000 untuk es krim sampai Rp30.000 untuk makanan.
Menurut Haryas Irawan, supervisi Teman Ice Cream and Tea, yang membedakan brand ini dengan merek es krim lainnya adalah tampilannya yang premium dan rasa yang enak, namun dijual dengan harga affordable, di tempat yang nyaman dan instagramable, sehingga jangkaun marketnya dipastikan akan lebih luas.
"Biasanya untuk usaha seperti ini, pebisnis harus menggelontorkan dana yang lumayan besar. Kami hadir sebagai solusi untuk memberikan jenis bisnis yang sama, dengan produk yang sama dan tak kalah dengan brand luar, namun dengan nilai investasi yang rendah," kata Haryas saat ditemui di Jakarta, Sabtu (27/1/2024).
Lebih lanjut, menurut Rizky Bonariyanti, supervisi Teman Ice Cream and Tea, sejak brand ini diperkenalkan akhir tahun 2023 lalu, sudah ada hampir 30 gerai yang on progress dan akan segera beroperasi, mulai dari di Jakarta, Riau, Samarinda, hingga Jayapura.
Baca Juga: Tempo Gelato Kaliurang, Destinasi Kuliner Hits dan Instagramable di Jogja
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Selevel Innova Budget Rp60 Jutaan untuk Keluarga Besar
- 5 Pilihan Ban Motor Bebas Licin, Solusi Aman dan Nyaman buat Musim Hujan
- 5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
- 5 Mobil Keluarga Bekas Kuat Tanjakan, Aman dan Nyaman Temani Jalan Jauh
- Cara Cek NIK KTP Apakah Terdaftar Bansos 2025? Ini Cara Mudahnya!
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Mau Bekukan Peran Bea Cukai dan Ganti dengan Perusahaan Asal Swiss
-
4 HP dengan Kamera Selfie Beresolusi Tinggi Paling Murah, Cocok untuk Kantong Pelajar dan Mahasiswa
-
4 Rekomendasi HP Layar AMOLED Paling Murah Terbaru, Nyaman di Mata dan Cocok untuk Nonton Film
-
Hasil Liga Champions: Kalahkan Bayern Muenchen, Arsenal Kokoh di Puncak Klasemen
-
Menkeu Purbaya Diminta Jangan Banyak Omon-omon, Janji Tak Tercapai Bisa Jadi Bumerang
Terkini
-
Mengenal Inovasi dan Manfaat Lelang bagi Perekonomian Nasional
-
Rakhano Rilis "Sempat Tak Sempat", Lagu Galau yang Bikin Susah Move On
-
Paramount Land Gelar Pesta Rakyat 'Sinergi dalam Satu Harmoni'
-
Edukasi dan Promosi Kelestarian Hutan, FSC Forest Week di Indonesia Resmi Diluncurkan
-
Pastry Chef Audrey Tampi Gelar Demo Masak Eksklusif di Jakarta
-
Custom Desain Cincin Pernikahan Jadi Tren, Buat Cinta Makin Jadi Lebih Bermakna
-
Meriahkan HUT Kemerdekaan RI ke-79 dengan Tingkatkan Nasionalisme dan Eratkan Kebersamaan antar Karyawan
-
Rayakan HUT RI, Pergikuliner Festival Ruang Rasa Hadirkan Ragam Kuliner Indonesia di Central Park
-
Rayakan Hari Kemerdekaan Bersama Lebih dari 6000 Siswa dengan Berbagi Es Krim Gratis di Seluruh Indonesia
-
Terinspirasi HUT RI di IKN, The House of Arwuda Luncurkan Parfum Independence