Suara.com - Indomie, mi instan produksi PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk (Indofood CBP), kembali dinobatkan sebagai The Most Chosen Instant Noodle Brand in the World berdasarkan Kantar Brand Foodprint Report Edisi 2024.
Indomie berhasil menempati urutan pertama untuk kategori mi instan berdasarkan pengukuran Consumer Reach Points (CRP) dari studi Kantar Global. Selain itu Indomie juga dinobatkan sebagai The Most Chosen FMCG Brand di South East Asia dan Indonesia, serta menjadi The Most Chosen Food Brand di Indonesia. Tidak hanya Indomie, produk Indofood CBP lainnya dibawah naungan merek INDOFOOD juga terpilih sebagai Top Ten Most Chosen FMCG Brand di Indonesia. Merek Indofood hadir lewat produk Indofood Racik, Sambal Indofood dan Kecap Indofood.
Kantar Brand Footprint merupakan studi komprehensif terhadap merek FMCG di seluruh dunia, termasuk pemeringkatan tahunan The Most Chosen FMCG Brands. Penilaian dilakukan dengan menggunakan pengukuran Consumer Reach Points (CRP), yang didasarkan pada populasi, penetrasi pasar dan pilihan konsumen, untuk memeringkatkan merek-merek yang paling dipilih di seluruh dunia. Lingkup studi meliputi 62 negara yang tersebar di 5 benua dan mencakup 76% populasi dunia serta melibatkan lebih dari 42.800 merek yang menjadi pilihan konsumen.
Direktur Indofood CBP, Taufik Wiraatmadja menyampaikan, Indomie, merek mi instan unggulan sudah melayani konsumen selama 50 tahun dan tersedia di lebih dari 100 negara dengan brand equity yang kuat. Indomie dapat mencapai ini karena kami menyediakan produk berkualitas dengan cita rasa yang unik dan mengikuti trend pasar sehingga dapat memenuhi selera konsumen.
"Kami terus menyempurnakan dan berinovasi tanpa henti, mengadakan kolaborasi kreatif serta aktifitas menarik yang dapat meningkatkan pengalaman dan relevansi dengan konsumen. Selain itu kami juga memastikan ketersediaan produk di seluruh saluran distribusi dan perdagangan baik outlet tradisional maupun modern. Harapannya, Indomie bisa tetap menjadi pilihan utama konsumen Indonesia dan dunia," ucapnya.
Penyerahan Penghargaan The Most Chosen Brand oleh Kantar Indonesia, diselenggarakan pada tanggal 27 Juni 2024 di Jakarta. Head of Corporate Communications, Stefanus Indrayana,yang mewakili Indomie dan manajemen Indofood CBP untuk menerima penghargaan, juga mengungkapkan apresiasinya kepada konsumen Indonesia dan dunia yang menjadikan produk-produk Indofood CBP sebagai pilihannya.
“Kami bersyukur dan mengapresiasi konsumen yang telah memilih Indomie dan Indofood sebagai merek-merek kepercayaannya. Ini menjadi motivasi kami untuk terus menghadirkan produk-produk yang berkualitas, sesuai dengan selera dan kesukaan masyarakat Indonesia dan dunia,” ujarnya.
Berita Terkait
-
Nambah Bisnis Baru, Song Ji Hyo Bakal Rilis Brand Pakaian Dalam dan Parfum
-
Cerai dari Ahok, Veronica Tan Kini Makin Moncer Jalankan 2 Bisnis Menjanjikan
-
Nur Rizka Herlita dan Nur Rizky Herlisa: Sosok Inspiratif di Balik Brand Skincare Lucienne
-
Frans Faisal Pengusaha Apa? Akhirnya Bisa Beli Rumah Mewah seperti Fuji dan Fadly Faisal
-
Ada Denny Caknan Hingga Happy Asmara, Ini Daftar Lengkap Nominasi Ambyar Awards 2024
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
Terkini
-
Mengenal Inovasi dan Manfaat Lelang bagi Perekonomian Nasional
-
Rakhano Rilis "Sempat Tak Sempat", Lagu Galau yang Bikin Susah Move On
-
Paramount Land Gelar Pesta Rakyat 'Sinergi dalam Satu Harmoni'
-
Edukasi dan Promosi Kelestarian Hutan, FSC Forest Week di Indonesia Resmi Diluncurkan
-
Pastry Chef Audrey Tampi Gelar Demo Masak Eksklusif di Jakarta
-
Custom Desain Cincin Pernikahan Jadi Tren, Buat Cinta Makin Jadi Lebih Bermakna
-
Meriahkan HUT Kemerdekaan RI ke-79 dengan Tingkatkan Nasionalisme dan Eratkan Kebersamaan antar Karyawan
-
Rayakan HUT RI, Pergikuliner Festival Ruang Rasa Hadirkan Ragam Kuliner Indonesia di Central Park
-
Rayakan Hari Kemerdekaan Bersama Lebih dari 6000 Siswa dengan Berbagi Es Krim Gratis di Seluruh Indonesia
-
Terinspirasi HUT RI di IKN, The House of Arwuda Luncurkan Parfum Independence