Suara.com - Instagram mengungkapkan bahwa pengguna aktif platform mereka di Indonesia merupakan yang terbanyak di Asia. Hal ini, menurut Instagram karena orang-orang Indonesia 'hipersosial'.
Instagram Head of Global Creative Development, Charles Porch, mengatakan bahwa sekarang platform media sosial mereka memiliki 700 juta pengguna, dengan 400 juta pengguna aktif setiap bulannya. Menariknya, 80 persen pengguna Instagram ada di luar 'rumah' mereka di Amerika Serikat.
Indonesia sendiri merupakan negara dengan jumlah pengguna terbesar di Asia. Bahkan, Jakarta menjadi lokasi 'tag' paling banyak di dunia.
"Indonesia punya lebih dari 45 juta pengguna aktif. Mereka (pengguna Instagram di Indonesia) memproduksi 'Insta Stories' dengan jumlah dua kali lebih banyak dibanding rata-rata global," jelas Porch dalam Workshop #IGKreator, Kamis (24/8/2017) di Jakarta.
Porch menilai, posisi warganet Indonesia sebagai pengguna Instagram terbanyak di Asia disebabkan oleh karakter dasar orang-orang Indonesia yang senang sekali berinteraksi dan berbagi.
"Menurut saya, orang-orang Indonesia hipersosial. Mereka senang berbagi, mereka senang berhubungan, dan kami berhasil membangun komunitas Instagram yang sangat kuat di sini yang senang berfoto, gemar membuat video, kemudian membaginya dengan sesama," nilainya.
Porch mengaku tidak memiliki proyeksi pertumbuhan pengguna Instagram di Indonesia di masa mendatang. Meski begitu, ia membeberkan bahwa ke depannya, Instagram ingin mengembangkan lagi penggunaan platform mereka untuk berbisnis.
Ia menerangkan bahwa secara global, di dalam Instagram hingga kini terdapat 15 ribu jenis bisnis.
"Bisnis tersebut sangat luas, mulai dari merek global hingga toko roti lokal," aku Porch.
Instagram sejak tahun lalu giat memperluas fitur mereka dari sekadar foto menjadi video, Insta Stories, dan Insta Live untuk meraup lebih banyak lagi pengguna aktif. Kini, menurut Porch, mereka bakal mengembangkan fitur-fitur untuk keperluan bisnis, bahkan hingga menyediakan data yang dapat digunakan oleh klien-klien bisnis Instagram.
"Kami punya semua, mulai dari Ad Products ke perangkat bisnis untuk membuat orang-orang mengetahui bisnis Anda, mengetahui apa yang Anda lakukan, dan untuk menarik dan mendapatkan konsumen," paparnya.
Instagram Head of Emerging Talent Partnership, Justin Anthony, mengatakan salah satu fitur untuk berbisnis di Instagram yang bakal ada di masa mendatang ialah fitur Branded Content.
"Fitur ini belum ada saat ini, tapi kami akan menghadirkannya," tukas dia.
Berita Terkait
-
7 Cara Mengamankan Akun Instagram dari Hacker, Solusi Aman dari 'Serangan Reset Password'
-
Heboh Email Reset Kata Sandi Instagram, Ternyata Ini Penyebab Sebenarnya
-
Kebocoran 17,5 Juta Data Instagram, Ujian Serius Perlindungan Privasi Warga
-
Siapa Nama Asli Aura Kasih? Bikin Kepo Tiba-Tiba Ganti Bio Instagram Jadi 'Febria'
-
Bos Instagram Soroti Ledakan Konten AI dan Tantangan Membedakan Media Asli
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
5 Rekomendasi HP Memori 256GB Harga Rp1 Jutaan untuk Orang Tua
-
5 HP Layar Besar dan Baterai Tahan Lama untuk Orang Tua, Nyaman Dipakai Harian
-
Xiaomi 17 Max Bakal Bawa Baterai Jumbo 8.000 mAh, Desain Mirip Versi Ultra
-
7 HP dengan Kamera 108 MP, RAM 8 GB, Harga Murah Cuma Rp2 Jutaan
-
67 Kode Redeem FF Terbaru Aktif 13 Januari: Ada Bundle Jujutsu, Yuji Itadori, dan Evo Gun
-
Daftar Harga MacBook, Mac Mini dan iMac Januari 2026: Cek Spesifikasi dan Kisaran Harganya
-
Lenovo CIO Playbook 2026: AI Tak Lagi Eksperimen, 96% Perusahaan ASEAN+1 Siap Gaspol Investasi
-
Sinyal Kehadiran Persona 6 Muncul, Spekulasi Gameplay Makin Panas
-
Hasil M7 Mobile Legends Swiss Stage 3: ONIC Kalah 2 Kali, Rawan Tereliminasi
-
5 Pilihan HP 5G dengan Kecepatan Internet Super Cepat, Harga Mulai Rp3 Jutaan