Suara.com - Sebagian besar orang biasanya enggan datang ke pernikahan orang yang disayanginya karena beragam alasan. Belakangan, media sosial Twitter dibuat heboh dengan pengakuan seorang lelaki yang menceritakan kisah temannya, saat datang ke pernikahan orang yang disayangi. Pasalnya, kisah itu memiliki akhir yang tidak terduga.
Ditulis dalam aplikasi Quora, lelaki itu menceritakan kisah tersebut karena ada pengguna lain yang bertanya "Bagaimana perasaanmu datang ke pernikahan seseorang yang paling kamu sayangi?"
Dijawab oleh akun Anonim, lelaki itu mengaku ia tidak pernah datang ke pernikahan orang lain namun akan menceritakan kisah temannya.
"Sebenarnya saya belum pernah datang ke pernikahan seseorang yang paling saya sayangi. Tetapi teman saya pernah dan dia bercerita. Sebut saja teman saya bernama Firman dan orang yang disayangi bernama Nur," tulis lelaki tersebut.
Singkat cerita, temannya yang bernama Firman berpacaran dengan Nur sejak kelas 2 SMA. Namun, hubungan keduanya kandas di tengah jalan karena Firman sering bermain dengan perempuan lain.
Setelah tidak menjalin hubungan dengan Firman, Nur disebut lebih fokus pada dunia akademiknya hingga ia diterima di STAN, sementara Firman melanjutkan kuliahnya di universitas swasta yang terletak di kampung halamannya.
Keduanya masih saling berkomunikasi hingga pada akhirnya komunikasi antara Firman dan Nur, tidak berjalan lancar pada tahun kedua perkuliahan. Dalam kisah tersebut, Firman mengaku bahwa Nur menjadi lebih cuek kepadanya.
"Saat itu juga Firman bercerita ke saya, 'Nur sekarang berubah ya, jarang balas chatku, kalau balas juga cuek' dengan cacian khas, saya menjawab 'Ya dia apa mau sama kamu, mendingan dia cari yang lain, toh kamu nggak mau berubah'," tulis lelaki tersebut.
Setelahnya, rupanya Firman perlahan berubah dan mulai berhenti bermain dengan banyak perempuan serta lebih menghargai perempuan. Nur pun melihat perubahan dalam diri Firman, namun ia sudah tidak lagi tertarik dengannya.
Baca Juga: Wabah Virus Corona, Forum Pertemuan Astronom Dilakukan Secara Online
Firman akhirnya mengungkapkan kembali perasaannya kepada Nur di hari kelulusan perempuan itu. Namun naas, perasaan Firman ditolak oleh Nur dan mengatakan bahwa ia telah memiliki rencana untuk menikah dengan lelaki lain.
Menariknya, rupanya orang lain yang akan menikah dengan Nur adalah lelaki dengan akun Anonim yang menulis kisah ini sendiri.
"Jarak 5 bulan setelah kelulusan Nur, akhirnya Nur menikah. Firman datang ke pernikahan Nur. Selesai bersalaman dengan Nur, dia bilang ke saya 'Jaga Nur baik-baik ya, jadilah imam yang baik buat dia. Aku senang tetapi juga sedih ternyata orang yang menikahi Nur adalah sabahatku sendiri'," tulis lelaki tersebut sebagai penutup kisah.
Unggahan yang telah dibagikan sebanyak lebih dari 16 ribu kali ke sesama pengguna Twitter ini pun menuai beragam komentar. Tak sedikit warganet yang akan menduga bahwa kisah itu memiliki ending atau akhir yang tidak terduga.
"'Nur sekarang berubah ya, jarang balas chatku. Kalau balas juga cuek.' Dia be like :
Iyalah anj** dia antusiasnya sama gue," tulis akun @armyzenstayLuv.
"Lain kali jangan ngenalin pacar ke temen endingnya kena tikung. Plot twist banget anj**," komentar @fuckkim77.
Berita Terkait
-
Wedding Zaman Now, Resepsi Pernikahan Ini Semprotkan Hand Sanitizer
-
Merapi Erupsi, Warganet Malah Cemaskan Harga Masker
-
WHO Khawatir Belum Ada, Warganet : Indonesia Kebal Virus Corona
-
Kekinian, Pemberian Amplop Kondangan Diganti dengan Kode QR
-
Diblokir, Warganet Ucapkan Salam Perpisahan Lewat Tagar #indoxxi
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 5 Sunscreen Jepang untuk Hempaskan Flek Hitam dan Garis Penuaan
Pilihan
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
Terkini
-
Sony LinkBuds Clip: Desain Revolusioner "C" untuk Dengar Musik Tanpa Buta Lingkungan
-
Guncang Land of Dawn! Oppo Reno15 Series Meluncur, Bawa Turnamen Berhadiah lebih dari Rp1 Miliar
-
Terpopuler: Duel Aurora Gaming Vs Alter Ego di Final M7 Mobile Legends, 5 HP Oppo 5G Terbaik
-
5 HP Lipat Termurah 2026 dengan Desain Futuristik dan Spek Dewa
-
50 Kode Redeem FF Malam Ini 25 Januari 2026 Spesial Skin Jujutsu Kaisen
-
Redmi Note 15 Pro 5G vs Redmi Note 14 Pro 5G: Upgrade Baterai Jumbo, Apakah Lebih Worth It?
-
5 Rekomendasi Tablet Layar AMOLED untuk Game dengan Spek Dewa
-
Link Nonton Live Streaming Final M7 Mobile Legends: Alter Ego Tantang Aurora Gaming
-
31 Kode Redeem FC Mobile Malam Ini 25 Januari 2026, Ada Bocoran CR7 OVR 117
-
Redmi Note 15 5G vs Redmi Note 14 5G: Mana yang Paling Worth It di Harga Rp3 Jutaan?