Suara.com - Pandemi Corona Virus Disease (Covid-19) telah mengubah cara masyarakat menjalankan aktivitas sehari-hari, termasuk juga berdampak pada pengelolaan perusahaan untuk menjalankan bisnis. Indosat Ooredoo melalui Indosat Ooredoo Business, menghadirkan CloudVoice.
CloudVoice memungkinkan pelanggan korporat merasakan pengalaman terbaik menggunakan layanan suara. CloudVoice mempunyai 2 solusi utama, yaitu CloudPBX dan Cloud CallCenter. Solusi ini akan menjaga operasional perusahaan di tengah anjuran work from home dan mendukung mereka untuk tetap berfokus pada bisnis inti perusahaan.
Chief Business Officer Indosat Ooredoo, Bayu Hanantasena mengatakan bahwa Indosat Ooredoo bersama dengan masyarakat dan pelaku usaha di Indonesia dalam menghadapi situasi menantang karena pandemi Covid-19 saat ini.
"Kami berkomitmen menghadirkan solusi tepat sasaran dan mampu memberikan kemudahan, serta mendukung keberlangsungan pelanggan korporasi yang sedang mengalami penurunan bisnis. Kami berharap solusi ini akan membantu pelanggan korporat untuk mempertahankan atau mentransformasi bisnis yang menyesuaikan kondisi saat ini," ujarnya melalui keterangan resminya.
CloudPBX memungkinkan perusahaan melakukan penghematan pengeluaran telekomunikasi yang besar tanpa perlu membeli PABX sendiri dan mengeluarkan dana license, perangkat, maupun menyediakan tempat khusus bagi karyawan untuk dapat mengoperasikan PABX.
Sementara Cloud CallCenter memungkinkan karyawan di fungsi layanan pelanggan tetap produktif dan mendukung operasional perusahaan meskipun bekerja dari rumah.
CloudVoice memungkinkan perusahaan dapat menggunakan nomor telpon kantor di mana saja dan tetap menjaga kelancaran koordinasi karyawan sebaik ketika bekerja di kantor.
Berita Terkait
-
Berbagi dengan Teman dan Keluarga, Begini Cara Transfer Pulsa Indosat
-
Indosat Ooredoo Tunjuk Medhat Elhusseiny sebagai CTO Baru
-
Paket Internet Terbaru IM3 Ooredoo Berselimut Donasi Covid-19
-
Dukung Belajar di Rumah, Indosat Ooredoo Beri Kuota Gratis 30 Hari
-
Pemecatan 677 Karyawan di Hari Valentine, Indosat Buka Suara
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
Terkini
-
6 Game Perang Tank Terbaik di Android: Simulasi Realistis hingga Sci-Fi!
-
7 Perubahan Hadir di Phone Air 2, HP Paling Tipis Apple
-
Siap Meluncur, Begini Penjelasan Gameplay dan Karakter Resident Evil Requiem
-
HP Murah Motorola Moto G17 Debut dengan Kamera Sony, Apa Saja Kelebihannya?
-
51 Kode Redeem FF Terbaru 29 Januari 2026: Bocoran Mystery Shop dan Angel Ungu Rilis
-
Android Hadirkan Fitur Antimaling Canggih, HP Curian Kini Makin Sulit Dibobol
-
25 Kode Redeem FC Mobile 29 Januari 2026: Siap-siap Flashback Messi-CR7 Hari Ini
-
5 Rekomendasi HP Layar AMOLED 120Hz Termurah 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Terpopuler: 5 HP NFC Termurah Januari 2026, Kapan MPL ID Season 17 Dimulai?
-
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?