Suara.com - Tak sedikit penumpang atau driver ojol yang membagikan kisahnya di media sosial, mengenai pengalaman keduanya saat berinteraksi atau menggunakan ojek online. Salah satunya kisah yang dibagikan oleh driver ojol karena dimintai tolong mengantarkan hadiah ke pernikahan teman pelanggan.
Dibagikan melalui akun Instagram @dramaojol.id pada 21 Desember, pemilik akun mengunggah kolase gambar tangkapan layar isi pesan WhatsApp dengan pelanggan dan bukti pemesanan dalam aplikasi ojol.
Penumpang tersebut tampak memesan layanan GoSend dengan meminta driver mengirimkan barang berupa paper bag ke alamat yang tertera. Dalam kolom alamat yang berlokasi di Duren Sawit, pelanggan menuliskan keterangan "Nikahan Ani dan Alwi".
Dengan biaya pengantaran Rp 18.000, pelanggan tersebut pun meminta driver ojol langsung menyerahkan barang itu ke pengantin melalui pesan WhatsApp.
"Pak itu ke nikahan temen saya. Tolong sampein ke pengantinnya langsung ya pak," tulis pelanggan.
Tak hanya itu, pelanggan pun menyarankan agar pengemudi untuk sekalian menumpang makan sore atau malam di pernikahan temannya tersebut.
Alih-alih menolak, driver ojol berniat membungkus makanan agar bisa dibawa pulang dan dinikmati bersama istri dan anaknya di rumah.
"Numpang makan aja sekalian di situ nggak apa-apa," tulis pelanggan.
"Maunya dibungkus aja, biar bisa makan bareng istri dan anak di rumah," balas pengemudi ojol.
Baca Juga: Driver Ojol Curhat Dapet Order dari Mantan, Warganet Malah Curigai Hal Ini
Unggahan yang telah dibagikan sebanyak lebih dari 6.034 kali ke sesama pengguna Instagram itupun menuai beragam komentar dari warganet.
"Go-ndangan," tulis akun @zidni46.
"Bisa buat cara menghindari undangan mantan," komentar @ibnusolihun.
"Boleh juga nih wkwk," tambah @seagleax.
Berita Terkait
-
Viral! Driver Ojol Rekam Kondisi Dapur Kotor di Sebuah Warung Martabak
-
Rekam Kondisi Warung Martabak Super Jorok, Aksi Driver Ojol Ini Tuai Pujian
-
Video Driver Ojol Angkut Sepeda Motor, Warga Murka: Pelanggan Gak Ada Otak!
-
Dikira Bakal Dibegal, Tak Tahunya Driver Ojol Bawa Penumpang Bandar Narkoba
-
Aksi Driver Ojol Ini Disorot Warganet, Usai Antar Pizza Dibayar Pakai Koin
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
Terkini
-
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
-
7 Aplikasi Penyebab HP Lemot, Diam-Diam Bikin Memori Cepat Penuh
-
HP Orang Tua Sering Muncul Iklan Aneh? Ini 6 Cara Hapus Iklan di HP Android
-
Redmi Turbo 5 Meluncur 29 Januari: Bawa Baterai 7.560 mAh, Harga Kompetitif
-
7 Tablet Memori 512 GB Murah RAM Melimpah, Desain dan Multitasking Enteng
-
Daftar Kode Redeem TheoTown Januari 2026: Cara Dapat Diamond Gratis Tanpa Ribet!
-
PUBG Mobile Raih Rekor Dunia dari Lapangan Banteng Jakarta
-
Bocoran Tampilan dan Fitur Android 17, Desain 'Liquid Glass' Mirip iOS
-
63 Kode Redeem FF Terbaru Aktif 28 Januari: Sikat Gloo Wall Gojo dan Bundle Sukuna
-
Infinix Note Edge 5G vs Redmi Note 15 5G: Duel HP Rp3 Jutaan Paling Panas di Awal 2026!