Suara.com - MPL Indonesia Season 7 kini menyajikan laga seru di mana 8 tim eSports Mobile Legends yang bertanding mempunyai persaingan sengit. Berikut ini akan kami bagikan jadwal MPL Season 7 pekan ketiga dengan rincian lengkap.
Hingga pekan kedua, Alter Ego memimpin klasemen setelah menyapu bersih kemenangan dalam tiga laga pertamanya. MPL Season 7 pekan ketiga akan jadi pembuktian apakah Celiboy dkk bisa mempertahankan posisi puncak.
Alter Ego memimpin klasemen dengan perolehan +6 poin. Mereka dipepet ketat oleh ONIC Esports di posisi kedua dengan skor +5 poin. Pekan ketiga dijamin membuat penggemar eSports Mobile Legends cukup senang mengingat terdapat banyak big match.
Pada hari Jumat (12/03/2021), EVOS Legends vs ONIC Esports menjadi pertandingan panas yang menarik untuk ditonton. Esok hari, tepatnya pada Sabtu (12/03/2021), ada laga Bigetron vs Alter Ego dan tentunya El Clasico RRQ vs EVOS.
Penutup pekan ketiga juga ada big match satu lagi yaitu Geek Fam vs ONIC Esports. Banyak dianggap sebelah mata di season sebelumnya mengingat langganan jadi juru kunci, kini Geek Fam menjelma menjadi kuda hitam di MPL Season 7.
Meski terdapat beberapa wajah dari MDL, namun Geek Fam berhasil membuktikan kualitasnya pada pekan kedua MPL Season 7.
RenV dan kawan-kawan berhasil menaklukkan EVOS dengan skor 2 vs 1 dan menggilas Genflix Aerowolf dengan skor 2 vs 0. Itulah sebabnya laga Geek Fam vs ONIC bisa menjadi big match selanjutnya di MPL Season 7.
Berikut rincian jadwal MPL Season 7 pekan ketiga:
Jumat, 12 Maret 2021
Baca Juga: Ketemu Renbo, ONIC Sanz Ingin Lawan Bigetron Alpha di MPL Season 7
Aura Fire vs Alter Ego: pukul 14.40 WIB
EVOS Legends vs ONIC Esports: pukul 17.30 WIB
Sabtu, 13 Maret 2021
Genflix Aerowolf vs Aura Fire: pukul 11.40 WIB
Bigetron Alpha vs Alter Ego: pukul 14.30 WIB
RRQ Hoshi vs EVOS Legends: pukul 17.20 WIB
Minggu, 14 Maret 2021
Geek Fam vs ONIC Esports: pukul 14.40 WIB
RRQ vs Genflix Aerowolf: pukul 17.30 WIB
Mengingat RRQ kini berada di peringkat kelima dan EVOS Legends ada di posisi keenam, laga El Clasico nanti dijamin sarat gengsi dengan atmosfer cukup panas.
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
Terkini
-
5 HP Murah RAM 8 GB Memori 256 GB untuk Mahasiswa, Cuma Rp1 Jutaan
-
POCO M8 5G Lolos Sertifikasi di Indonesia, HP Murah Anyar dengan Baterai Jumbo
-
25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 November: Raih Glorious 107-115 dan Ribuan Gems
-
5 Rekomendasi Tablet Gaming Terbaik 2025, Performa Selevel Konsol
-
Honor Watch X5 Rilis sebagai Pesaing Redmi Watch: Harga Terjangkau dengan GPS
-
Rover NASA Temukan Batu Misterius di Mars, Diduga Berasal dari Luar Planet
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
-
POCO X8 Pro Siap Masuk ke Indonesia: Usung Chipset Kencang, Skor AnTuTu Tinggi
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik November 2025, Cocok Buat PUBG Mobile
-
Vivo X200T Muncul di Database IMEI, Pakai Kamera Zeiss