Suara.com - Setelah secara resmi berpindah dari MDL dan bergabung dengan RRQ Hoshi di MPL Season 7, Skylar rupanya menerima sejumlah hujatan yang menyudutkannya usai belum bisa membawa kemenangan pada RRQ Hoshi.
Serangan hujatan yang diterima Skylar usai bergabung dengan RRQ Hoshi, CEO RRQ, Andrian Pauline lalu angkat bicara. Dirinya secara khusus menyesali aksi penggemar yang justru tidak memberikan dukungan pada tim.
Usai bergabung dengan RRQ Hoshi dalam laga penting melawan ONIC, Skylar belum mampu membawa kemenangan untuk tim Sang Raja. Beruntung, duet Skylar dan Albert saat melawan Bigetron Alpha, sukses membawa kemenangan besar.
Sayangnya, hujatan kembali diterima Skylar usai kembali gagal memberikan kemenangan untuk RRQ Hoshi dalam laga melawan EVOS Legends dan Genflix Aerowolf beberapa waktu lalu.
Performanya terus dikritik usai gagal membawa RRQ Hoshi, Skylar lalu menerima berbagai hujatan kejam dari penggemar yang merasa bahwa pemain asal Manado ini tidak menunjukan permainan apik.
Mengenai hal ini, dalam video bersama Bkent, CEO RRQ mengungkap pendapatnya. Menurutnya, hujatan yang didapat rupanya cukup mempengaruhi Skylar. Diakui oleh Andrian Pauline, dirinya cukup sedih dengan hujatan-hujatan yang diterima pro player andalannya ini.
"Kalau menurut saya, dia yang paling kena mental, mau nangis lihatnya. Saya sampai nggak berani baca, saya baca komentar netizen sampai ngeri," ungkap CEO RRQ ini.
Lebih lanjut, CEO RRQ berpesan agar penggemar harusnya memberi dukungan pada timnya agar terus semangat. Jika hujatan terus diberikan, pro player kesukaannya justru tidak akan berkembang secara performa.
Tim RRQ Hoshi melakukan perombakan besar pada jajaran roster usai Xin dan Lemon memutuskan untuk rehat sementara dari MPL Season 7. Karena hal tersebut, Skylar lalu bergabung dengan tim untuk memperkuat sang juara MPL Season 6 ini.
Baca Juga: Mainkan 3 Game, Bigetron Alpha Tumbangkan Geek Fam di MPL Season 7
Berita Terkait
-
ONIC Drian Ungkap Lawan Paling Berat di MPL Season 7, Kira-kira Siapa Ya?
-
Prediksi Dwi Woii Akurat, Win Streak Alter Ego Terhenti di Tangan EVOS
-
Pendapat RRQ Albert Tentang Skylar, Belum Keluarkan Potensi Maksimal?
-
Jadwal dan Klasemen Sementara MPL Indonesia Season 7 Pekan Kelima
-
Week 4 Day 3 MPL Season 7: ONIC Melesat, Alter Ego Lengser
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
Terkini
-
5 Smartwatch Terbaik Setara Apple Watch Rp1 Jutaan Masih Layak Beli di 2026
-
5 Smartwatch Terbaik untuk Naik Gunung di Bawah Rp1 Juta, GPS dan Kuat Suhu Ekstrem
-
Xiaomi Unggah Teaser, Peluncuran POCO X8 Pro ke Indonesia Makin Dekat
-
Poster Ungkap Kisaran Harga POCO M8 5G: HP Murah dengan Layar 3D Curved
-
51 Kode Redeem FF 7 Januari 2026: Bocoran Karakter Ninja dan Renovasi Map Peak
-
34 Kode Redeem FC Mobile 7 Januari 2026: Klaim Schmeichel Gratis dan Kompensasi Bug
-
4 Tablet Murah Xiaomi Performa Stabil untuk Kerja dan Hiburan, Mulai Rp1 Jutaan
-
Mudahnya Menambahkan Bingkai di Word: Ciptakan Dokumen yang Menarik!
-
Bagaimana Data CPI dan Level JISDOR Menentukan Pengaturan Perdagangan IDR Mingguan
-
Nvidia Pamer Trailer Resident Evil Requiem, Ungkap Dunia Horor yang Lebih Luas