Suara.com - Microsoft resmi merilis sistem operasi terbarunya, Windows 11. Fokus terbesarnya terletak pada penyederhanaan antarmuka pengguna, Windows store baru, dan peningkatan kinerja serta multitasking.
Windows 11 juga akan menyertakan dukungan untuk menjalankan aplikasi Android untuk pertama kalinya.
Hal pertama yang mencolok tentang pembaruan ini adalah menu Start baru dan tombol Start yang diperbarui, di mana keduanya berpusat di taskbar.
UI ini sangat mirip dengan Windows 10X, sebuah proyek yang awalnya direncanakan untuk perangkat layar ganda yang akhirnya dibatalkan oleh Microsoft. Banyak fitur yang berada di Windows 10X kini muncul di Windows 11.
Windows 11 juga akan menyertakan mode gelap dan terang yang diperbarui dan terlihat jauh lebih baik daripada yang terlihat di Windows saat ini.
Untuk mendukung multitasking, Microsoft menghadirkan Microsoft Snap Layouts, yang memungkinkan pengguna dengan cepat memasukkan aplikasi ke berbagai mode yang didukung Windows 11.
Versi baru Windows 11 ini juga akan mengingat di mana aplikasi disimpan, berkat fitur Grup Snap.
Hal ini sangat berguna untuk mendukung banyak monitor dan memastikan bahwa aplikasi yang pengguna gunakan terbuka di layar yang benar. Ini membantu jika pengguna menggunakan laptop yang terhubung ke monitor atau desktop dengan banyak layar.
Performa juga menjadi fokus besar Microsoft dalam Windows 11. Pembaruan Windows 40 persen lebih kecil dan efisien karena dilakukan di latar belakang, sehingga hal itu tidak mengganggu pengguna di tengah pekerjaan.
Baca Juga: Microsoft Minta Link Bocoran Windows 11 Dihapus
Microsoft juga mengintegrasikan Microsoft Teams langsung ke Windows 11. Teams terintegrasi langsung ke taskbar, memungkinkan pengguna Windows 11 untuk menelepon teman, keluarga, atau rekan kerja dengan lebih mudah.
Dilansir dari The Verge pada Jumat (25/6/2021), widget dan touch gesture juga mendapat porsi dalam pembaruan kali ini.
Widget dalam Windows 11 telah didukung oleh AI dan tersedia di sisi kiri, di mana pengguna juga dapat membuatnya menjadi layar penuh. Widget bawaan mencakup umpan berita, cuaca, dan peta.
Menariknya, ini juga menyertakan widget yang memungkinkan pengguna memberi tip kepada pembuat konten lokal langsung dari dalam Windows 11.
Perusahaan juga memberikan peningkatan pada inking dan pengetikan suara. Dengan pena tertentu, Windows 11 akan mendukung haptic feedback. Dengan kata lain, akan banyak perangkat keras baru yang mendukung perubahan stylus ini di Windows 11.
Bagi para gamer, Microsoft juga memanjakan para pengguna Xbox. Menurut eksekutif Xbox Sarah Bond, fitur Auto HDR di Xbox Series X/S akan menjadi bagian dari Windows 11.
Berita Terkait
-
7 Tablet Jagoan Multitasking Berat dengan Slot SIM Card, Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
5 Tablet Snapdragon 8 Gen 2 untuk Gaming dan Multitasking Ekstrem, Anti Lag Seharian!
-
Langkah Mudah Mengubah Margin di Microsoft Word: Jadikan Dokumen Lebih Rapi
-
Mudahnya Menambahkan Bingkai di Word: Ciptakan Dokumen yang Menarik!
-
Jangan Panik! Ini Cara Mudah Memulihkan Dokumen Word yang Hilang
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
4 HP Infinix RAM 8 GB Paling Murah, Spek Tinggi Mulai Rp1 Jutaan
-
Bocoran Panas Xiaomi 17 Max: Meluncur April, Kencang Bak Pro tapi Tanpa Fitur Ini!
-
33 Kode Redeem FF Aktif 12 Januari 2026, Bundle Ryomen Sukuna Siap Hadir
-
26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 12 Januari 2026, Ada Bocoran Pemain OVR 117 di Event TOTY
-
Terpopuler: Kode Redeem FC Mobile Terbaru Banjir Hadiah, HP RAM 8 GB di Bawah Rp1,5 Juta
-
21 Kode Redeem FC Mobile 11 Januari 2026, Dapatkan Ribuan Gems hingga Pemain Legendaris
-
Daftar 28 Kode Redeem FF 11 Januari 2026, Cek Bocoran Event Ramadan Lost Treasure
-
7 HP Kamera AI Terbaik Harga Rp1 Jutaan, Foto Auto Jernih Tanpa Editing
-
4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
-
Spesifikasi Up Phone, HP Buatan Indonesia yang Desainnya Mirip iPhone