Suara.com - Samsung membantah perusahaan bakal mematikan proyek chip Exynos.
Hal ini dilontarkan usai Qualcomm memastikan kalau semua ponsel Samsung Galaxy S22 bakal memakai prosesor Snapdragon, bukan lagi Exynos seperti sebelumnya.
"Itu tidak benar sama sekali," kata salah satu pejabat Samsung, dikutip dari Sammobile, Senin (1/8/2022).
"Saat ini kami sedang menata ulang model bisnis System-on-Chip (SoC) kami, dan sedang membuat rencana untuk memperkuat daya saing kami dari pertengahan hingga jangka panjang," sambung dia.
Samsung menjelaskan bahwa pihaknya sedang fokus meningkatkan daya saing chipset mobile Exynos buatan sendiri.
Mereka juga akan terus mencoba untuk memaksimalkan pangsa pasar pelanggan utama lewat kerja sama dengan perusahaan lain.
Tanggapan ini menandakan kalau Samsung siap memulai persaingan bisnis chipset dari awal.
Rumor terbaru menunjukkan kalau Samsung telah menciptakan dream team yang mencakup lebih dari 1.000 karyawan untuk membangun chip baru di seri Galaxy S.
Agar proyek itu fokus dijalankan, Samsung dirumorkan tidak meluncurkan prosesor Exynos terbaru pada tahun 2023 dan 2024.
Baca Juga: Smartphone Samsung Galaxy Sulit Ditemukan di Rusia
Itulah alasan kenapa Samsung Galaxy S23 nanti bakal hadir dengan chip Snapdragon dari Qualcomm.
Nantinya, chip Exynos kelas flagship ini diperkirakan meluncur ke publik pada 2024 nanti.
Selain itu, proyek Exynos ini juga tak hanya ditujukan untuk ponsel kelas flagship Samsung seperti Galaxy S.
Sebab banyak perangkat mid-range dan entry-level di bawahnya yang memakai prosesor Exynos.
Bahkan, chip Exynos diklaim lebih baik ketimbang prosesor kelas menengah dan bawah buatan MediaTek maupun Qualcomm.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
Terkini
-
7 HP Kamera AI Terbaik Harga Rp1 Jutaan, Foto Auto Jernih Tanpa Editing
-
4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
-
Spesifikasi Up Phone, HP Buatan Indonesia yang Desainnya Mirip iPhone
-
5 HP Rp2 Jutaan Kamera Terbaik 2026 untuk Konten Kreator
-
Cara Membuat Subtitle Otomatis di CapCut untuk Video TikTok dan Instagram
-
Apa Perbedaan iPad Air dari iPad Pro? Ini 5 Rekomendasi Terbaik
-
Daftar Harga iPhone Januari 2026, Benarkah Lebih Mahal?
-
5 HP Murah di Bawah Rp1 Juta yang Masih Layak Pakai di 2026
-
5 Tablet Rp2 Jutaan SIM Card Terbaik 2026, Fleksibel untuk Pelajar dan Pekerja
-
5 HP Rp2 Jutaan RAM 8 GB Terbaik 2026, Memori Lega untuk Multitasking