Suara.com - Setelah resmi dimiliki Elon Musk, Twitter akan mengubah aturan proses verifikasi akun untuk mendapat tanda centang biru. Selain itu, muncul kabar bahwa akun-akun bercentang biru ini nantinya akan ditarik biaya langganan.
"Seluruh proses verifikasi sedang diubah sekarang," cuit Elon Musk, dikuip Antara, Senin waktu setempat.
Elon Musk tidak menjelaskan seperti apa perubahan yang akan diterapkan pada verifikasi akun resmi. Buletin teknologi Platformer, mengutip dua orang yang dekat dengan isu tersebut, melaporkan bahwa Twitter akan menarik ongkos dari akun yang memiliki centang biru.
Pengguna harus berlangganan Twitter Blue seharga 4,99 dolar Amerika Serikat per bulan atau akan kehilangan tanda akun resmi, jika rencana itu berlanjut, menurut laporan dari Platformer.
Elon Musk belum memberikan keputusan soal verifikasi akun dan rencana itu masih mungkin dihapus. Platformer meyakini proses verifikasi akan menjadi bagian dari Twitter Blue.
Twitter Blue diluncurkan pada Juni 2021, yaitu layanan berlangganan untuk sejumlah fitur premium, salah satunya untuk menyunting cuitan.
Fitur itu diterapkan beberapa waktu lalu, setelah Musk mengadakan jajak pendapat pada April kepada para pengikutnya, apakah mereka mengingikan tombol sunting. Lebih dari 70 persen responden menjawab ya.
Musk juga meminta supaya pengguna yang tidak masuk ke akun Twitter diarahkan ke laman Explore, yang berisi cuitan yang sedang populer, menurut laporan The Verge.
Elon Musk menjadi pemilik baru Twitter usai melakukan proses akuisisi. Ia telah resmi menjadi pemilik tunggal Twitter yang baru usai menuntaskan akuisisi membayar sebesar 44 milyar dollar atau setara dengan 683,3 triliun rupiah.
Baca Juga: Heboh! Nama Nia Ramadhani Kembali Trending di Twitter, Narkoba Menjadi Penyebabnya?
Penuntasan pembelian Twitter ini dilakukan di hari Kamis (27/10/2022) waktu AS atau Jumat (28/10/2022) waktu Indonesia. Setelah resmi menjadi pemilik Twitter yang baru, Musk langsung memecat besar-besaran para petinggi Twitter yang lama termasuk CEO Twitter sebelumnya, Parag Agrawal.
Pemecatan CEO Parag Agrawal sejatinya bukanlah hal yang mengejutkan, pasalnya Musk dan Parag sebelumnya sudah sering berdebat terkait masalah Musk yang ingin membeli Twitter. Tentang jumlah akun bot sampai moderasi konten, Musk merasa tak cocok dan langsung memecat Parag usai berhasil mendapatkan Twitter atas namanya.
Setelah mendapatkan hak menguasai Twitter, Elon Musk mengatakan akan membuat salah satu aplikasi sosial media yang hits ini menjadi lebih terbuka soal kebebasan bicara. Vijaya Gadde yang saat itu bertugas sebagai Head of Legal Policy, Trust, and Safety yang menyaring konten bermasalah dan membuat keputusan penting mungkin dianggap penghalang oleh Musk atas rencananya.
Berita Terkait
-
Heboh! Nama Nia Ramadhani Kembali Trending di Twitter, Narkoba Menjadi Penyebabnya?
-
Dikomandoi Elon Musk, Akun Twitter Centang Biru Bakal Dikenai Ongkos Tiap Bulan
-
Resmi Dibeli Elon Musk, Trump: Twitter Kini Dipegang Orang Waras
-
Elon Musk Bantah Isu PHK Para Karyawan Twitter, Ini Penjelasannya
-
Resmi Jadi Pemilik, Benarkah Elon Musk Pecat Karyawan Twitter?
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
Terkini
-
4 Rekomendasi Tablet Rp2 Jutaan Memori 256 GB untuk Kerja, Multitasking Anti Lemot
-
25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru: Dapatkan Skill Boost, Coin Bonus, dan Item Premium Gratis!
-
25 Kode Redeem FF 16 November: Dapatkan Loot Crate & Item Premium Gratis Sekarang Juga!
-
6 Tablet Rp1 Jutaan untuk Edit Video Ringan, Cocok Bagi Content Creator yang Baru Terjun di Sosmed
-
5 HP Murah Cocok untuk Driver Ojol: RAM 8GB, Aman Kena Air Hujan & Layar Jernih
-
Bocoran Pengembangan Game MMO Horizon, Sasar Pengguna Seluler
-
5 Rekomendasi Smartwatch Selain Apple yang Bisa QRIS MyBCA
-
Rahasia Perbedaan Wajah Neanderthal dan Manusia Modern Akhirnya Terungkap
-
Prediksi Cuaca Hari Ini 16 November 2025: Waspada Hujan Lebat di Sejumlah Wilayah
-
34 Kode Redeem FF 16 November 2025: Klaim Emote Bucin & Skin FFWS Permanen untuk Survivor Sejati!