Suara.com - Farel Prayoga, penyanyi cilik asal Banyuwangi baru-baru ini kehilangan ponselnya. Ponsel Farel yang hilang usai dirinya manggung di wilayah Jawa Timur.
Ponsel Farel yang hilang itu ketika itu disimpan di dalam tas milik pendampingnya, Gayuh Titiwang Arimbi. Diketahui, ponsel milik Farel yang hilang bermerek iPhone 13 Pro Max.
Harga iPhone 13 Pro Max pun saat ini masih terbilang mahal yakni mencapai belasan juta. Dikutip dari iBox pada Senin (14/11/2022), harga iPhone 13 Pro Max saat ini dibanderol dengan harga Rp. 18.699.000 atau Rp 18,6 Juta. Adapun iPhone 13 Pro Max merupakan ponsel yang dirilis Apple pada September 2021.
Lalu apa spesifikasi dari iPhone 13 Pro Max?
Di bagian desain, iPhone 13 Pro Max membawa frame berbahan stainless steel dan bodi bertekstur matte. Adapun ukuran dimensinya adalah 161 x 78 x 7.65 mm dengan berat 240 gram.
Di bagian layarnya, iPhone 13 Pro Max muncul dengan layar OLED berukuran 6,7 inci, resolusi 2.778 x 1.284 piksel, refresh rate ProMotion 120Hz, kecerahan outdoor maksimal 1000 nits, kecerahan HDR maks 1200 nits, Dolby Vision, HDR10, dan HLG.
iPhone 13 Pro Max memiliki kamera utama 12 Megapiksel, kamera ultrawide 12 Megapiksel, dan tambahan kamera telefoto 12 Megapiksel. Sementara kamera depannya berukuran 12 Megapiksel.
Kamera ini dibekali fitur sensor kedalaman LiDAR untuk pengalaman AR (Augmented reality) dan pemotretan malam hari yang lebih baik. Kemudian ada ProRes untuk perekaman video hingga 4K pada 30 fps, khusus varian 128GB resolusinya dibatasi ke 1080p pada 30 fps.
Baca Juga: Kehilangan iPhone 13 Pro Max, Farel Prayoga: iPhone Enak, Gampang Kalau Dicari
iPhone 13 Pro Max membawa prosesor A15 Bionic dan sistem operasi iOS 15. Sedangkan varian memorinya hadir dengan opsi lebih banyak, yakni 128GB, 256GB, 512GB, dan 1TB.
RAM dan kapasitas baterai juga tetap dirahasiakan Apple. Namun iPhone 13 Pro Max diklaim mampu bertahan 2,5 jam lebih lama dari iPhone 12 Pro Max sebelumnya.
Fitur lain yang disediakan yakni internet 5G, dual SIM (nano-SIM dan e-SIM), kabel lightning, charger 20W atau lebih tinggi (dijual terpisah), hingga kemampuan charger nirkabel lewat MagSafe.
Sebelumnya, dalam video yang beredar Tiktok di akun @Yerry Minip, Farel mengaku HP nya kecopetan saat berada di Malang. Sehingga ia tak dapat membalas pesan dari teman-temannya
"Buat teman-teman, aku mau kasih info, aku bukannya nggak balas chat teman-teman, tapi HP ku lagi kecopetan waktu aku lagi ada di Malang," tulis akun Tiktok @Yerry Minip yang dikutip Suara.com, Senin (14/11/2022).
Penyanyi yang viral saat membawakan lagu Ojo Dibandingke itu meminta netizen dan teman-temannya bersabar. Menurutnya HP iPhone yang ia miliki akan mudah dicari keberadaannya jika hilang.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Matic untuk Keluarga yang Irit BBM dan Murah Perawatan
- 58 Kode Redeem FF Terbaru Aktif November 2025: Ada Item Digimon, Diamond, dan Skin
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil Matic Mirip Honda Brio untuk Wanita
- Liverpool Pecat Arne Slot, Giovanni van Bronckhorst Latih Timnas Indonesia?
- 5 Sunscreen Wardah Untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Atasi Tanda Penuaan
Pilihan
-
Trofi Piala Dunia Hilang 7 Hari di Siang Bolong, Misteri 59 Tahun yang Tak Pernah Tuntas
-
16 Tahun Disimpan Rapat: Kisah Pilu RR Korban Pelecehan Seksual di Kantor PLN
-
Harga Pangan Nasional Hari Ini: Cabai Makin Pedas
-
FIFA Atur Ulang Undian Piala Dunia 2026: 4 Tim Unggulan Dipastikan Tak Segrup
-
Pengusaha Sebut Ketidakpastian Penetapan UMP Bikin Investor Asing Kabur
Terkini
-
Cari HP Buat Ngonser? Ini 5 Pilihan dengan Kamera Zoom 100x Paling Mantap
-
Realme C85 Series Guncang Pasar Harga 2 Jutaan, Baterai 7000 mAh, Tahan Air Panas, Cetak Rekor Dunia
-
5 Tablet Helio G100 untuk Multitasking dan Editing Video Anti Lag, Mulai Rp1 Jutaan
-
5 HP dengan Kamera OIS 2 Jutaan, Bikin Foto dan Video Tajam Tanpa Blur
-
5 HP Midrange yang Siap Rilis Global: Ada Realme 16, POCO X8, dan Redmi Note 15
-
Huawei Mate X7 Debut dengan Kirin 9030 Pro, Sekuat Apa Chipset Flagship Terbarunya?
-
29 Kode Redeem FF 26 November 2025, ShopeePay Bagi-bagi Hadiah Secara Cuma-cuma
-
21 Kode Redeem FC Mobile 26 November 2025, Cara Dapat 10.000 Gems dan Pemain Glorious Eras Gratis
-
5 Rekomendasi Tablet Rp1 Jutaan RAM 8GB Cocok untuk Multitasking!
-
Oppo A6x 5G Siap Rilis, HP Murah Mirip iPhone Ini Bakal Masuk ke Indonesia?