Suara.com - Realme C53 merupakan salah satu HP entry-level dengan memori lega dan spesifikasi menarik. Berikut terdapat penjelasan mengenai skor AnTuTu Realme C53.
Sebagai informasi, Realme C53 mengandalkan chipset Unisoc Tiger T612 dengan opsi RAM 6 GB atau 8 GB. Dapur pacu ini juga tersemat pada sejumlah HP Realme C series lain termasuk Realme C30, C33, C51, dan C31.
Perusahaan baru saja mengenalkan Realme C53 versi memori baru dengan RAM 8 GB serta penyimpanan internal 256 GB. Unisoc Tiger T612 merupakan chipset octa-core yang menggunakan sistem fabrikasi 12 nm. Dapur pacu ini meluncur pada Mei 2022.
Konfigurasi octa-core pada CPU-nya mencakup dua core Cortex-A75 (1.8 Ghz) dan enam core Cortex-A55 (1.8 GHz). HP Realme C53 mengusung layar IPS LCD 6,74 inci beresolusi Full HD Plus (1080 x 2400 piksel) dengan refresh rate 90 Hz.
Fitur layarnya mencakup kecerahan puncak 560 nits, aspek rasio 20:9, dan kerapatan piksel 390 PPI. Smartphone ini cukup tipis karena ketebalannya hanya 7,5 mm saja. Perangkat membawa dua kamera belakang berkonfigurasi 50 MP + 0,3 MP dan sensor selfie 8 MP.
Skor AnTuTu Realme C53
Skor AnTuTu 9 Realme C53 mencapai 220 ribu poin. Berdasarkan pengujian Nanoreview, skor AnTuTu 10 Realme C53 mencapai 285.301 poin. Chipset Unisoc Tiger T612 rata-rata menghasilkan skor AnTuTu antara 240 ribu hingga 280 ribuan poin.
Unisoc Tiger T612 mempunyai performa yang bersaing dengan MediaTek Helio G85. Perlu diketahui, skor AnTuTu 10 MediaTek Helio G85 mencapai 266.049 poin.
Spesifikasi Realme C53
Baca Juga: HP Realme C67 Sudah Bisa Dibeli di Indonesia, Harga Rp 2 Jutaan
- OS: Android 13, Realme UI T
- Chipset: Unisoc Tiger T612 (12 nm)
- CPU: Octa-core (2x1.8 GHz Cortex-A75 & 6x1.8 GHz Cortex-A55)
- GPU: Mali-G57
- RAM: 6 GB, 8 GB
- Internal Memori: 128 GB, 256 GB
- Layar: IPS LCD 6.74 inci, 1080 x 2400 piksel, 20:9 ratio, 90 Hz
- Kamera utama: 50 MP, f/1.8 + 0,3 MP
- Kamera depan: 8 MP, f/2.0
- Baterai: 5.000 mAh (fast charging 33 W)
- Konektivitas: USB Type-C 2.0, Wi-Fi 802.11, Bluetooth 5.0
- Jaringan: Dual SIM (Nano-SIM, dual stand-by)
- Dimensi: 167.3 x 76.7 x 7.5 mm
- Berat: 182 gram
- Warna: Champion Gold, Mighty Black
- Harga: Rp 1.999.000 (6GB/128GB) dan Rp 2.399.000 (8GB/256GB)
Itulah tadi rincian skor AnTuTu dan spesifikasi Realme C53, tertarik membeli HP murah satu ini?
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
Terkini
-
Waspada Penipuan Online Mengaku Hacker, Polisi, dan Hitmen, Siap Ancam Sebar Data Pribadi!
-
Inilah Alasan Apple Geser Peluncuran iPhone Air 2 ke 2027 dan Bawa Chip 2 Nm
-
HyperOS 4 + Android 17: Xiaomi Siap Ubah Ponsel Jadi Konsol Game Generasi Baru
-
49 Kode Redeem FF Terbaru 17 November 2025: Klaim Skin, Diamond, dan Bundle Gratis
-
21 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 17 November 2025, Gratis Pemain OVR Tinggi dan Ribuan Gems
-
4 Rekomendasi Tablet Rp2 Jutaan Memori 256 GB untuk Kerja, Multitasking Anti Lemot
-
25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru: Dapatkan Skill Boost, Coin Bonus, dan Item Premium Gratis!
-
25 Kode Redeem FF 16 November: Dapatkan Loot Crate & Item Premium Gratis Sekarang Juga!
-
6 Tablet Rp1 Jutaan untuk Edit Video Ringan, Cocok Bagi Content Creator yang Baru Terjun di Sosmed
-
5 HP Murah Cocok untuk Driver Ojol: RAM 8GB, Aman Kena Air Hujan & Layar Jernih