Suara.com - Baru saja dirilis di Indonesia dengan harga 2 jutaan serta kamera 50 MP, berikut ini 4 kelebihan Samsung Galaxy A15 yang bisa menjadi pilihan untukmu membeli HP baru.
Samsung Galaxy A15 menjadi pembuka seri A yang dirilis oleh Samsung Indonesia di Tanah Air pada tahun 2024 ini. Spesifikasi perangkat ini memiliki kesamaan dengan pendahulunya yaitu Samsung Galaxy A14.
Menjadi pilihan tepat untuk kamu yang sedang mencari HP murah, ini 4 kelebihan Samsung Galaxy A15 yang dijual 2 jutaan di pasar Indonesia saat ini.
1. Layar Super AMOLED yang tawarkan visual menarik
Samsung Galaxy A15 hadir dengan layar Super AMOLED berukuran 6,5 inci. Layar Full HD Plus ini membaa fitur Vision Booster untuk menghadirkan visual yang ciamik meski digunakan di bawah terik matahari.
Layar Samsung Galaxy A15 menggunakan refresh rate 90Hz yang sangat nyaman digunakan untuk bermain game atau menonton video di HP.
2. Performa powerful
Samsung Galaxy A15 menghadirkan performa yang kencang dengan dukungan MediaTek Helio G99. Chipset ini diduetkan dengan varian RAM 8 GB dan dua pilihan memori internal yaitu 128 GB dan 256 GB.
Performa powerful ini menjanjikan perangkat yang tangguh dan lancar ketika digunakan untuk menjalankan banyak aplikasi dan bermain game.
Baca Juga: Samsung Galaxy A14 vs Samsung Galaxy A15: HP 2 Jutaan dengan Spesifikasi Nyaris Serupa
3. Baterai tahan lama
Soal daya, Samsung Galaxy A15 sudah tidak perlu diragukan. Pasalnya, Samsung menghadirkan perangkat dengan dukungan baterai 5.000 mAh yang sudah menggunakan teknologi 25W Super Fast Charging.
Baterai Samsung Galaxy A15 diklaim mampu bertahan 20 jam untuk menonton video, 51 jam untuk menelpon dan 109 jam pemutaran musik.
4. Tiga sensor kamera utama yang ciamik
Kamera Samsung Galaxy A15 cukup ciamik karena menggunakan tiga sensor di bagian belakang. Perangkat ini membawa kamera utama 50 MP yang dipadukan dengan sensor ultrawide 5 MP serta makro 2 MP.
Sedangkan untuk selfie, Samsung Galaxy A15 membawa kamera dengan sensor 13 MP di bagian depan.
Berita Terkait
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- Siapa Shio yang Paling Hoki di 5 November 2025? Ini Daftar 6 yang Beruntung
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
-
4 Rekomendasi Tablet RAM 8 GB Paling Murah, Multitasking Lancar Bisa Gantikan Laptop
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
Terkini
-
Moto Buds Bass Rilis: TWS Murah Motorola dengan Fitur ANC dan Baterai Tahan Lama
-
Lazada Siapkan Investasi Rp 400 Miliar buat Harbolnas 11.11
-
Lupakan Garmin! Ini 5 Pilihan Smartwatch Strava Terbaik 2025 di Bawah Rp 1 Juta untuk Pelari Kalcer
-
22 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 6 November: Ada Rank Up, Gems, dan Pemain 110-113
-
55 Kode Redeem FF Terbaru 6 November: Raih Skin Groza FFCS, Diamond, dan Emote Bucin
-
Politisi PSI Yakin Gibran Adalah 'Jokowi 2.0', Tak Diasingkan di Papua
-
Gampang Banget, Begini Trik Mindahin Data dari Word ke Excel, Cuma Hitungan Detik!
-
Apple Siapkan Macbook Murah Calon Pembunuh Laptop Chromebook, Ini Harganya
-
4 Rekomendasi HP 3 Jutaan All-Rounder: Pilihan Cerdas Cocok untuk Pelajar
-
Pongo 765: Laptop Gaming dengan RTX 5060, Gahar tapi Harga Rp 18 Jutaan