Suara.com - Tampaknya Indonesia memang menjadi salah satu pasar penting bagi realme. Kali ini Indonesia kembali terpilih menjadi negara pertama yang kedatangan smartphone realme 12+ 5G, yang perdana meluncur di dunia. Smartphone tersebut menjadi model baru yang pernah diluncurkan di sini, bagian dari Number Series realme 12 Series 5G.
Berada di keluarga yang sama, smartphone ini juga mengedepankan performa fotografi dengan kemampuan kamera yang mengesankan beresolusi 50MP menggunakan sensor Sony terbaru Sony LYT-600 dan didukung dengan fitur OIS. realme menyebutkan bahwa kamera ini masih tetap apik untuk menangkap foto portrait alias foto dengan latar buram layaknya hasil dari kamera profesional.
Demi jaminan performa untuk menyokong aktivitas penggunanya, realme 12+ 5G disokong dengan chipset MediaTek 7050 5G yang digunakan oleh Number Series Pro tahun lalu dengan rentang harga yang lebih tinggi, layar AMOLED 120Hz, 67W SUPERVOOC Charge, dan desain mewah ala jam tangan kelas atas.
Simak review mengenai realme 12+ 5G di bawah ini untuk mengetahui apakah smartphone ini layak untuk Anda miliki dengan harga jual yang setimpal.
Desain dan isi boks
Isi boks yang akan didapatkan setelah membeli smartphone ini adalah: unit realme 12+ 5G, adaptor 67W SUPERVOOC, kabel USB-C, SIM ejector, panduan penggunaan, dan case pelindung.
Seperti menjadi kebiasaan realme yang berani dalam memberikan revolusi desain, di mana saat ini memang bentukan smartphone khususnya di kelas menengah terbatas ke persegi panjang layaknya balok.
Untuk mengakalinya agar tampil menarik, realme bekerja sama dengan desainer jam tangan mewah ternama dunia Ollivier Saveo untuk menciptakan Luxury Watch Design yang langsung meningkatkan pesona realme 12+ 5G dengan smartphone lain di rentang harganya.
Unit review kami merupakan warna Pioneer Green yang sepertinya menjadi warna ‘hero’ model ini. Jika dilihat secara keseluruhan masih membawa aura Number Series Pro tahun lalu dengan kulit sintetis bertekstur dan alih alih akses jahitan kini ditampilkan aksen layaknya tali jam logam atau realme menyebutnya dengan 3D Jubilee Bracelet.
Baca Juga: Turun Rp 2,5 Juta, Ini Update Harga Oppo Reno8 Pro Februari 2024
Bagian sisi menambah kilau mewah tanpa tekstur dan reflektif layaknya cermin dengan nuansa kehijauan yang menambah kesan elegan pada smartphone ini.
Lingkaran kamera menjadi fokus utama dalam desain realme 12+ 5G, karena mengambil hampir setengah dari bagian belakang, di sinilah terlihat gambaran ‘jam tangan’ yang sangat berkilau ketika terkena sinar. Housing kamera ini menjadi salah satu pembeda utama yang membedakan smartphone ini dengan kompetitor lainnya di segmen ini.
Di bagian layar, realme turut memberikan lapisan pelindung layar untuk melindungi dari goresan-goresan saat penggunaan. Layar ini datar saja tanpa ada lekuk namun terlihat rapat dengan frame sekelilingnya sehingga memberi keyakinan akan daya tahan air dan debu yang dimilikinya.
Mendukung keluaran suara stereo, speaker utama pada realme 12+ 5G terletak di bagian bawah dan speaker kedua menyatu dengan earpiece dengan lubang tambahan di bagian atas. Keluaran dari speaker ini tergolong kencang dan jernih bahkan memiliki sertifikasi Hi-Res. Untungnya realme 12+ 5G masih memberikan lubang untuk earphone kabel 3,5mm.
Layar
realme 12+ 5G menyajikan tampilan yang memanjakan mata dengan panel AMOLED 120Hz 6,67 inci resolusi FHD+ 2400x1080 piksel. Tidak usah diragukan, panel layar ini memberikan kontras yang baik dan kecerahan yang juga baik meski dilihat di bawah paparan cahaya kuat.
Berita Terkait
-
Turun Rp 2,5 Juta, Ini Update Harga Oppo Reno8 Pro Februari 2024
-
HP Realme Misterius Lolos Sertifikasi Lagi, Bawa RAM 12 GB
-
Xiaomi 14 Ultra Janjikan Kamera Ciamik dan Baterai yang Lega, Kapan Rilis?
-
4 HP Baru Siap Gebrak Pasar Minggu Ini, Ada Xiaomi 14 dan Masih Banyak Lagi
-
Menjelang Peluncuran, Harga Realme 12 Plus Bocor ke Publik
Terpopuler
- 2 Cara Menyembunyikan Foto Profil WhatsApp dari Orang Lain
- Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
- Selamat Tinggal Timnas Indonesia Gagal Lolos Piala Dunia 2026, Itu Jadi Kenyataan Kalau Ini Terjadi
- Jemput Weekend Seru di Bogor! 4 Destinasi Wisata dan Kuliner Hits yang Wajib Dicoba Gen Z
- DANA Kaget Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cair Rp 255 Ribu
Pilihan
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
-
5 Rekomendasi HP 2 Jutaan Memori 256 GB, Pilihan Terbaik Oktober 2025
Terkini
-
Sony Luncurkan FE 100mm F2.8 Macro GM OSS: Lensa Makro Telefoto Medium Pertama dalam Seri G Master
-
Isu Jual Beli Hp Wajib Balik Nama, Kemkomdigi Sebut Daftar IMEI Tidak Wajib
-
4 Deretan Fakta Wacana Beli HP Bekas Kayak Beli Motor, Mesti Balik Nama Biar Aman?
-
Apa Dampak Usai Izin TikTok Dibekukan Pemerintah, Masih Bebas Bikin Konten?
-
Ini Bukti Peluncuran Oppo Find X9 dan Find X9 Pro Makin Dekat
-
Telkomsel Siapkan Paket Data Khusus MotoGP Mandalika 2025, 300 BTS Dioperasikan
-
Viral Cewek Ngamuk Sama Kecerdasan Buatan, Gegara Nggak Bisa Sambungkan Lirik Lagu
-
6 Langkah Matikan Centang Biru di WhatsApp, Cara Jitu Baca Pesan Tanpa Ketahuan
-
Daftar Lengkap HP dan Tablet Xiaomi Ini Terima Update hingga 6 Tahun
-
7 Cara Kunci Chat Penting di WhatsApp: Percakapan Rahasia Tetap Aman dari Orang Lain