Suara.com - Redmi 13 sudah lolos sertifikasi di berbagai negara, termasuk Indonesia. Menjelang perilisan, dapur pacu HP Redmi 13 terungkap ke publik.
HP murah tersebut diyakini mempunyai chipset yang sama dengan Redmi 12. Ini berarti Redmi 13 masih mengandalkan Mediatek Helio G88 (12 nm). Identitas chipset terungkap melalui kode sumber Xiaomi HyperOS. Nomor model 24040RN64Y sebelumnya terdaftar di FCC dengan membawa nama Redmi 13.
Pantauan melalui laman resmi P3DN Kemenperin, 24040RN64Y alias Redmi 13 telah mengantongi nilai TKDN sebesar 38,20 persen. Ini menyiratkan bahwa HP baru tersebut siap masuk ke Indonesia dalam waktu dekat.
Sebagai pengingat, Redmi 12 debut pertama kali ke Tanah Air pada Agustus 2023. Apabila memperhatikan siklus tahunan, Redmi 13 diprediksi hadir pada kuartal ketiga 2024.
Meski begitu, tak menutup kemungkinan smartphone hadir lebih cepat yaitu pada kuartal kedua tahun ini (April hingga Juni). Dikutip dari Android Headline, HP Redmi 13 mempunyai nama kode “moon” dan nomor model internal "N19A/C/E/L".
Redmi 13 juga memiliki beberapa nomor model yaitu 2404ARN45A, 2404ARN45I, 24040RN64Y dan 24049RN28L. Ini menyiratkan bahwa terdapat fitur berbeda pada masing-masing negara. Nomor model 24040RN64Y menunjukkan model Redmi 13 dengan NFC, sedangkan nomor model 2404ARN45A tak mempunyai NFC.
Ini berarti Redmi 13 yang masuk ke Indonesia bakal mendukung NFC. Redmi 13 bahkan dispekulasikan sebagai versi rebrand POCO M6. HP Redmi 13 kemungkinan senasib dengan Redmi Note 13.
Sebagai pengingat, Redmi Note 13 dan Redmi Note 12 sama-sama mengandalkan Snapdragon 685. Fitur utama yang menjadi perbedaan adalah kamera primernya (108 MP vs 50 MP). Redmi 13 mungkin membawa chipset yang sama namun mengemas sensor kamera lebih baik.
Baca Juga: 3 HP Baru Siap Meluncur Pekan Ini, Oppo A3 Pro hingga Redmi Turbo 3
Berita Terkait
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
Terkini
-
19 Kode Redeem FC Mobile 7 November 2025, Manfaatkan Jalan Tol Menuju Pemain OVR 113 Di Sini
-
44 Kode Redeem FF 7 November 2025, Klaim Skin Groza FFCS Segera karena Terbatas
-
7 HP Murah Terbaru di Indonesia: Baterai Jumbo, Cocok untuk Pekerja Mobile dan Streaming
-
Deret Keunggulan Xiaomi 15T, Dari Lensa Zoom hingga Kamera Leica
-
Moto Buds Bass Rilis: TWS Murah Motorola dengan Fitur ANC dan Baterai Tahan Lama
-
Lazada Siapkan Investasi Rp 400 Miliar buat Harbolnas 11.11
-
Lupakan Garmin! Ini 5 Pilihan Smartwatch Strava Terbaik 2025 di Bawah Rp 1 Juta untuk Pelari Kalcer
-
22 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 6 November: Ada Rank Up, Gems, dan Pemain 110-113
-
55 Kode Redeem FF Terbaru 6 November: Raih Skin Groza FFCS, Diamond, dan Emote Bucin
-
Politisi PSI Yakin Gibran Adalah 'Jokowi 2.0', Tak Diasingkan di Papua