Suara.com - HMD Global mulai agresif merilis smartphone dengan merek terpisah dari Nokia. Meski mengembangkan merek mandiri, namun desain smartphone terbaru mengingatkan kita kepada Nokia Lumia.
Perlu diketahui, Lumia (pernah bernama Microsoft Lumia dan Nokia Lumia) pernah eksis pada 2011 hingga 2017. Usai paten dipegang oleh Microsoft Mobile, Lumia tak hadir lagi pada 2018 ke atas.
Sekian lama 'mati suri', Nokia Lumia bakal bangkit lagi melalui smartphone HMD. Perangkat tak mengandalkan Windows Mobile yang gagal, melainkan Android.
Perangkat yang sudah meluncur dengan desain mirip Nokia Lumia adalah HMD Skyline. Leaker @smashx_60 di X kini membocorkan bahwa perusahaan juga sedang menyiapkan smartphone lain yaitu HMD Hyper.
Ini berarti Nokia Lumia siap bangkit melalui HMD Skyline dan HMD Hyper. Dikutip dari Gizmochina, HMD Hyper bakal mengandalkan Snapdragon 6 Gen 1 dengan RAM 8 GB.
Fitur lainnya mencakup layar OLED Full HD Plus, refresh rate 120 Hz, penyimpanan 256 GB, dan opsi ekspansi microSD. Terkait optik, HMD Hyper membawa sensor utama 50 MP (OIS) yang ditemani sensor 13 MP dan 8 MP.
Punch-hole pada bagian depan digunakan sebagai tempat kamera selfie 50 MP. Sebagai pengingat, HMD Skyline meluncur pada Juli 2024 dengan membawa layar OLED 6,5 inci. Fitur layarnya mendukung refresh rate 144 Hz dan resolusi Full HD Plus.
HMD Skyline mengandalkan chipset Snapdragon 7s Gen 2 dengan RAM hingga 12 GB. Fitur lainnya mencakup penyimpanan 256 GB, tiga kamera belakang (108 MP + 13 MP + 50 MP), baterai 4.600 mAh, dan fast charging 33 W.
Harga HMD Skyline dibanderol mulai dari 499 dolar AS atau Rp7,9 juta. Mengingat HMD Hyper membawa spek lebih rendah, harga perangkat kemungkinan besar lebih murah dibanding HMD Skyline.
Baca Juga: Petinggi Huawei Terekam Gunakan HP Lipat Tiga, Galaxy Z Fold6 Kalah Canggih
Berita Terkait
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 5 Body Lotion Mengandung SPF 50 untuk Mencerahkan, Cocok untuk Yang Sering Keluar Rumah
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
49 Kode Redeem FF Terbaru 8 November 2025, Klaim Skin Groza dan Emote Eksklusif
-
17 Kode Redeem FC Mobile 8 November 2025: Ada Gems, Rank Up, dan Pemain 111-113
-
Bos Nvidia Jensen Huang Beri Peringatan Penting soal AI ke Barat!
-
Motorola Moto G57 dan G57 Power Resmi, HP Snapdragon 6s Gen 4 Pertama di Dunia
-
Dreame L10s Ultra Gen 3 Resmi ke RI, Robot Vacuum Harga Rp 12 Juta
-
Jadwal Baru Dirilis, Sertifikat Hasil TKA SMA 2025 Keluar Kapan?
-
Dilarang Purbaya, Shopee Blokir Ratusan Ribu Produk Thrifting
-
POCO F8 Pro Lolos Sertifikasi, Kotak Penjualan Kemungkinan Tanpa Charger
-
Siap-siap! Harga HP Bakal Makin Mahal Tahun Depan, Ini Penyebabnya
-
Developer Butuh Waktu, Peluncuran Game Marvel 1943: Rise of Hydra Ditunda