Suara.com - Penggunaan ponsel saat berada di toilet sudah menjadi kebiasaan umum bagi banyak orang, baik untuk memutar lagu atau sekadar skrol media sosial.
Namun, menurut peringatan medis yang disampaikan oleh ahli gastroenterologi Dr. Sethi yang dikutip dari Unilad pada Kamis (14/11/2024), kebiasaan ini dapat menimbulkan konsekuensi kesehatan jangka panjang yang berbahaya.
Risiko Tekanan pada Rektum dan Anus
Dr. Sethi menjelaskan bahwa menggunakan ponsel di toilet seringkali membuat seseorang duduk terlalu lama di posisi yang sama.
“Menggunakan ponsel saat buang air besar bisa menyebabkan duduk terlalu lama di toilet, yang berisiko menimbulkan ketegangan dan tekanan pada rektum dan anus,” jelasnya.
Dampaknya, kebiasaan ini dapat memicu masalah serius seperti wasir, fisura ani, hingga prolaps rektum.
- Wasir adalah pembengkakan pembuluh darah di sekitar anus dan rektum.
- Fisura ani adalah robekan pada jaringan yang melapisi anus.
- Prolaps rektum terjadi ketika rektum keluar dari anus, dan kasus yang parah dapat memerlukan tindakan operasi.
- Masalah Kebersihan dan Risiko Bakteri pada Ponsel
Selain risiko kesehatan pada rektum, Dr. Sethi juga mengingatkan bahwa membawa ponsel ke toilet dapat menciptakan masalah higienitas.
“Penelitian menunjukkan bahwa ponsel rata-rata lebih kotor daripada dudukan toilet umum. Bakteri mudah berkembang di ponsel, sehingga penggunaan di toilet hanya meningkatkan risiko ini,” tambahnya.
Sebagai solusi, Dr. Sethi menyarankan penggunaan tisu disinfektan untuk membersihkan ponsel setelah penggunaan di kamar mandi, terutama bagi mereka yang sulit melepaskan kebiasaan ini.
Baca Juga: Ekosistem Apple Tak Lagi Eksklusif, Bisa Terhubung ke HP Xiaomi Lewat HyperConnect
Video TikTok dari Dr. Sethi ini mengundang berbagai tanggapan lucu dari netizen. Salah satu pengguna menulis, “Saya menonton video ini dari toilet umum,” sementara yang lain bercanda akan meneruskan pesan ini kepada pasangannya.
Meskipun peringatan Dr. Sethi masih menjadi bahan candaan, kebiasaan sederhana ini sebaiknya dipertimbangkan kembali demi kesehatan jangka panjang.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Link DANA Kaget Khusus Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cuan Rp 345 Ribu
- Owner Bake n Grind Terancam Penjara Hingga 5 Tahun Akibat Pasal Berlapis
- Beda Biaya Masuk Ponpes Al Khoziny dan Ponpes Tebuireng, Kualitas Bangunan Dinilai Jomplang
- 5 Link DANA Kaget Terbaru Bernilai Rp 434 Ribu, Klaim Sekarang Sebelum Kehabisan!
- Unggahan Putri Anne di Tengah Momen Pernikahan Amanda Manopo-Kenny Austin Curi Perhatian
Pilihan
-
Grand Mall Bekasi Tutup, Netizen Cerita Kenangan Lawas: dari Beli Mainan Sampai Main di Aladdin
-
Jay Idzes Ngeluh, Kok Bisa-bisanya Diajak Podcast Jelang Timnas Indonesia vs Irak?
-
278 Hari Berlalu, Peringatan Media Asing Soal Borok Patrick Kluivert Mulai Jadi Kenyataan
-
10 HP dengan Kamera Terbaik Oktober 2025, Nomor Satu Bukan iPhone 17 Pro
-
Timnas Indonesia 57 Tahun Tanpa Kemenangan Lawan Irak, Saatnya Garuda Patahkan Kutukan?
Terkini
-
15 Kode Redeem Mobile Legends Aktif 11 Oktober: Klaim Skin Bruno DJ dan Diamond Gratis!
-
25 Kode Redeem FC Mobile 11 Oktober: Klaim Pemain Timnas dan Hadiah Eksklusif Event National Team
-
25 Kode Redeem FF 11 Oktober 2025: Klaim Skin Timnas dan Hadiah Langka Booyah Day
-
7 Rekomedasi Tablet dengan Fitur NFC, RAM Besar Terbaik di Kelasnya
-
6 Prompt Gemini AI untuk Edit Foto Ala Film Fast & Furious, Hasil Keren dan Dramatis
-
5 HP Xiaomi Rp1 Jutaan Terbaik di Oktober 2025: Memori Lega, Performa Apik
-
10 HP dengan Kamera Terbaik Oktober 2025, Nomor Satu Bukan iPhone 17 Pro
-
Cara Cek Kesehatan Baterai iPhone, Kapan Waktunya Ganti Baru?
-
Rahasia Jaga Privasi! Ini Cara Kirim Foto Sekali Lihat di WhatsApp Terbaru 2025
-
Panduan Kreatif: Membuat Poster Menarik dengan Microsoft Word