Suara.com - Cari aplikasi yang bisa menghasilkan tambahan cuan? Cek di bawah ini untuk mengetahui aplikasi penghasil uang langsung ke DANA tanpa deposit terbaik 2025.
Ada berbagai aplikasi yang tersedia bagi individu untuk mendapatkan uang melalui berbagai cara, seperti uang kembali atas pembelian, menyelesaikan tugas, hingga melakukan survey.
Banyak dari aplikasi ini yang gratis untuk digunakan, tetapi beberapa mungkin mengenakan biaya berlangganan atau mengambil persentase tertentu dari pendapatan.
Dengan memanfaatkan aplikasi penghasil uang, individu dapat memperoleh uang tambahan di waktu luang mereka, dan bahkan berpotensi mengubahnya menjadi pendapatan penuh waktu.
Aplikasi penghasil uang menyediakan peluang yang tampaknya tak terbatas untuk menghasilkan uang di ujung jari Anda.
Di toko aplikasi seluler Anda, Anda akan menemukan opsi yang disesuaikan untuk berbagai individu, mulai dari pekerja lepas dan pengasuh terampil hingga mereka yang lebih suka menyelesaikan tugas sederhana atau senang mendapatkan imbalan berupa uang tunai.
Namun sebelum mendownload aplikasi penghasil uang, pastikan aplikasi tersebut bisa mencairkan bonus secara mudah dan bisa langsung ditransfer ke DANA.
Suara.com telah merangkum beberapa rekomendasi aplikasi penghasil uang terbaik yang bisa langsung ditransfer ke DANA.
Rekomendasi Aplikasi Penghasil Uang Langsung ke DANA Tanpa Deposit, Terbaik 2025:
Baca Juga: 10 Game Penghasil Uang Langsung ke DANA Tanpa Deposit, Cuan Dadakan!
1. Make Money - Dapat Uang Langsung Cair
Aplikasi ini akan meminta Anda menyelesaikan permainan atau bahkan membaca buku untuk mendapatkan poin.
Nantinya, poin bisa Anda cairkan ke dalam uang asli melalui berbagai dompet digital, termasuk DANA.
2. MAGER - Main Game kemudian Dibayar
MAGER menjadi aplikasi yang menyediakan berbagai game seru dan menarik yang bisa Anda manfaatkan untuk mengisi waktu luang.
Saat selesai bermain game, Anda akan mendapat poin. Poin inilah yang bisa Anda cairkan menjadi uang asli yang bisa digunakan.
3. Surveyon - Isi Survey dan Hasilkan Cash
Sesuai dengan namanya, Anda akan diminta mengisi survey di aplikasi ini. Anda akan mendapat bayaran berdasar survey yang sudah Anda isi.
4. Cashzine - Baca Berita Dapat Duit
Cashzine adalah aplikasi seluler yang memungkinkan pengguna mendapatkan poin dengan membaca artikel dan berita, kemudian poin tersebut dapat ditukarkan menjadi saldo DANA atau uang tunai.
5. Swagbucks - Selesaikan Tugas dan Cairkan Komisi dengan Mudah
Swagbucks adalah tempat yang tepat untuk mendapatkan hadiah berupa uang dari berbagai tugas.
Tugas yang dapat menghasilkan uang melalui aplikasi Swagbucks termasuk menonton video promosi, bermain game , menyelesaikan survei, dan berbelanja online.
Anda juga dapat memperoleh hadiah dengan membeli bahan makanan tertentu. Anda cukup mengambil gambar struk belanja setelah berbelanja dan mengunggahnya ke aplikasi.
6. Survey Junkie - Ikuti Survey untuk Mendapatkan Uang
Survey Junkie memberi Anda imbalan karena membagikan opini dan aktivitas digital Anda.
Setelah Anda mendaftar di aplikasi tersebut, aplikasi tersebut akan mencocokkan Anda dengan survei yang dapat Anda selesaikan di waktu luang Anda dan memperoleh poin.
Anda juga dapat memperoleh poin dengan menambahkan ekstensi Survey Junkie Pulse ke peramban Anda, yang membagikan aktivitas penelusuran digital Anda (seperti aktivitas belanja dan keterlibatan situs web) dengan para peneliti pasar.
7. YouGov - Komisi Bisa Langsung Ditransfer ke DANA
YouGov adalah perusahaan riset daring internasional yang mengumpulkan data dan wawasan mengenai opini publik dan perilaku konsumen.
Mereka menggunakan panel anggota daring yang besar untuk melakukan survei, jajak pendapat, dan riset lainnya guna menyediakan data bagi perusahaan.
Dan tentu saja, Anda akan dibayar jika terlibat dalam survey yang dilakukan.
8. Google Opinion Reward
Google Opinion Rewards adalahprogram yang memungkinkan Anda mendapatkan hadiah dengan menyelesaikan survei di perangkat seluler.
Anda Anda bisa mendapatkan kredit Google Play (di Android) atau pembayaran tunai (di iOS) sebagai imbalan atas pendapat Anda tentang berbagai topik.
Itulah daftar rekomendasi aplikasi penghasil uang langsung ke DANA tanpa deposit. Selamat mencoba!
Kontributor : Damai Lestari
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
21 Kode Redeem FC Mobile 11 Januari 2026, Dapatkan Ribuan Gems hingga Pemain Legendaris
-
Daftar 28 Kode Redeem FF 11 Januari 2026, Cek Bocoran Event Ramadan Lost Treasure
-
7 HP Kamera AI Terbaik Harga Rp1 Jutaan, Foto Auto Jernih Tanpa Editing
-
4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
-
Spesifikasi Up Phone, HP Buatan Indonesia yang Desainnya Mirip iPhone
-
5 HP Rp2 Jutaan Kamera Terbaik 2026 untuk Konten Kreator
-
Cara Membuat Subtitle Otomatis di CapCut untuk Video TikTok dan Instagram
-
Apa Perbedaan iPad Air dari iPad Pro? Ini 5 Rekomendasi Terbaik
-
Daftar Harga iPhone Januari 2026, Benarkah Lebih Mahal?
-
5 HP Murah di Bawah Rp1 Juta yang Masih Layak Pakai di 2026