Suara.com - Di era digital yang semakin maju, fungsi handphone tidak hanya sebatas untuk berkomunikasi, tetapi juga sebagai alat pemotretan yang praktis dan canggih. Tak heran, sekarang hp kamera OIS banyak diburu.
Makin menarik, sekarang banyak pilihan hp murah dengan kamera OIS terbaik.
Namun sebelum membahas rekomendasinya, ada baiknya untuk memahami pengertian dan cara kerja kamera OIS, ya.
Apa itu fitur OIS?
Optical Image Stabilization atau OIS adalah fitur kamera ponsel yang memiliki fungsi untuk meredam guncangan.
OIS bekerja dengan cara melawan gaya yang ditimbulkan oleh sebuah guncangan, sehingga kamera akan tetap berada pada posisinya, atau setidaknya bergeser sedikit.
Umumnya, teknologi ini dipasang di lensa kamera digital, namun sebagian produsen ponsel sudah ada yang memasangnya pada sensor kameranya.
Dengan kemampuannya ini, OIS terbilang sangat efektif digunakan untuk memotret suatu objek di kondisi low light, terutama ketika pengguna ponsel mengaktifkan mode malam. Hasil foto low light juga akan tampak lebih tajam dan minim blur.
Tak hanya pada potret gambar, OIS juga bisa mengurangi guncangan saat merekam video. Meski demikian, efeknya tidak sebesar Electronic Image Stabilization atau EIS.
Baca Juga: 3 Rekomendasi HP Murah Infinix Spek Dewa Rp1 Jutaan: RAM 8 GB, Memori 128 GB, Baterai Jumbo
Rekomendasi HP Murah dengan Kamera OIS
Berbagai brand ponsel ternama sudah merilis seri hp dengan kamera OIS.
Tak perlu merogoh kocek terlalu dalam, HP dengan kamera OIS ini dibanderol dengan harga murah. Berikut beberapa daftarnya:
1. Poco M6 Pro - Rp2.700.000
POCO M6 Pro menjadi rekomendasi pertama untuk HP termurah yang memiliki sistem OIS pada kameranya.
Tak hanya itu, konfigurasi para kameranya juga terbilang lengkap lantaran dibekali dengan kamera utama 64 MP dan kamera ultrawide 8 MP.
Dengan begitu, kamu pun dapat memotret foto dengan sudut pandang yang lebih luas. Dibekali RAM 8/256 GB, HP ini dapat menyimpan banyak foto dan video.
Berita Terkait
-
3 Rekomendasi HP Murah Infinix Spek Dewa Rp1 Jutaan: RAM 8 GB, Memori 128 GB, Baterai Jumbo
-
5 Rekomendasi HP Murah dengan Kamera Selfie Beresolusi Tinggi Terupdate Juli 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Layar Lengkung, Tampilan Mewah Pilihan Terbaik Juli 2025
-
Calon HP Murah Sejutaan, Samsung Galaxy A07 Muncul di Situs Resmi
-
HP Murah RAM 12 GB dan Kamera Sony, Harga Realme 13 Pro Turun di Bawah Rp 2,4 Juta!
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
Terkini
-
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
-
7 Aplikasi Penyebab HP Lemot, Diam-Diam Bikin Memori Cepat Penuh
-
HP Orang Tua Sering Muncul Iklan Aneh? Ini 6 Cara Hapus Iklan di HP Android
-
Redmi Turbo 5 Meluncur 29 Januari: Bawa Baterai 7.560 mAh, Harga Kompetitif
-
7 Tablet Memori 512 GB Murah RAM Melimpah, Desain dan Multitasking Enteng
-
Daftar Kode Redeem TheoTown Januari 2026: Cara Dapat Diamond Gratis Tanpa Ribet!
-
PUBG Mobile Raih Rekor Dunia dari Lapangan Banteng Jakarta
-
Bocoran Tampilan dan Fitur Android 17, Desain 'Liquid Glass' Mirip iOS
-
63 Kode Redeem FF Terbaru Aktif 28 Januari: Sikat Gloo Wall Gojo dan Bundle Sukuna
-
Infinix Note Edge 5G vs Redmi Note 15 5G: Duel HP Rp3 Jutaan Paling Panas di Awal 2026!