Suara.com - Apple telah lama mempertimbangkan ide iPhone yang lebih murah dalam jajaran produknya, yang dikabarkan akan merilis iPhone 17e tahun depan.
Hal ini diungkap lewat bocoran dilansir dari laman Macrumor mengutip dari Bloomberg oleh Mark Gurman, Selasa (29/7/2025).
iPhone 17e akan menjadi penerus dari iPhone 16e yang diluncurkan Februari tahun ini yang diharapkan akan menjadi pilihan bagi mereka yang masih awam menggunakan iPhone.
Sesuai tujuannya, kehadiran iPhone 17e juga akan menambah jajaran iPhone murah untuk menjangkau pasar yang lebih luas.
Dari tulisan Gurman mengungkap bahwa iPhone 17 e akan memiliki penampakan serupa dengan pendahulunya.
Hanya saja, Apple menjanjikan akan ada peningkatan dari sisi prosesor.
iPhone 17e disebut akan menggunakan prosesor A19 yang akan disesuaikan dengan jajaran iPhone 17 yang dirilis September tahun ini.
Dari sisi harga iPhone 16e dibanderol mulai dari 599 Dolar AS atau sekitar Rp 9,81 juta memiliki chip A18.
Namun, harga di salah satu ritel resmi yang menjual iPhone di Indonesia, dengan memori 128 GB, iPhone 16e dijuali mulai dari Rp 12,75 juta.
Baca Juga: 7 Rekomendasi HP iPhone Terbaik untuk Ngonten di Tahun 2025
Media Korea, The Elec, awal bulan ini melaporkan bahwa Apple berencana meluncurkan iPhone 17e generasi kedua pada musim semi mendatang, dan akan menggunakan panel OLED yang sama dengan yang terdapat pada iPhone 16e.
Jika memang benar, panel ini awalnya digunakan pada iPhone 14, sebagai bagian dari upayanya untuk menggunakan komponen berbiaya rendah berdasarkan lini produksi yang telah mapan.
Laporan Gurman menguatkan klaim sebelumnya dari analis industri terkemuka Ming-Chi Kuo, yang mengatakan bahwa Apple akan meluncurkan iPhone 17e generasi kedua pada paruh pertama tahun depan.
Rumor sebelumnya dari bulan April menyebutkan bahwa iPhone 17e generasi berikutnya dari Apple sudah mendekati tahap uji coba produksi.
Meskipun, pembocor di balik klaim tersebut memperkirakan peluncuran perangkat tersebut pada Mei 2026, alih-alih Februari.
Melihat lebih jauh ke depan, Kuo mengatakan perangkat "e" generasi ketiga kabarnya akan dirilis bersamaan dengan iPhone 18 standar pada paruh pertama tahun 2027.
Berita Terkait
-
Tiru iOS 26 Apple, Xiaomi Siapkan HyperOS 3 dengan Desain Liquid Glass
-
Huawei Siap Kalahkan Apple dengan Teknologi Canggih Ini
-
5 Rekomendasi HP iPhone yang Murah dan Masih Layak Beli di 2025
-
8 Rekomendasi Kabel Lightning Apple MFI Termurah, Aman dan Tersertifikasi Resmi
-
Digimap Hadirkan Premium Store Ke-9 di Indonesia, Desain Lebih Up to Date dan Banjir Promo
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 10 Lipstik Paling Laris di Shopee Indonesia, Brand Lokal Mendominasi
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
5 Smartwatch Murah di Bawah Rp500 Ribu yang Ada Fitur Hitung Langkah Akurat
-
65 Kode Redeem FF Terbaru 29 Januari: Klaim Skin SG2, Asphalt Crusher, dan Gojo Bundle
-
5 Tablet untuk Main Game Love and Deepspace, Grafik Jernih buat Lihat 'Pacar Virtual'
-
Harga Realme P4 Power Rp4 Jutaan: Bawa Baterai Jumbo 10.001 mAh dan Dimensity 7400
-
Ini Tips Membeli iPhone Bekas agar Tidak Tertipu dan Berujung Zonk
-
Marak Beredar di 2026: Ini 5 Ciri iPhone Rekondisi
-
Update Monster Hunter Wilds PC Tiba: Hadirkan Perbaikan Bug dan Optimalisasi
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
5 Cara Cek Battery Health iPhone Bekas, Waspada Kapasitas Baterai Suntikan
-
5 Hero MLBB Andalan Aurora Light: Inisiasi Apik, 'Bro Cahyo' Jadi Finals MVP M7