Suara.com - Kapten Aston Villa Fabian Delph mengakui bahwa dirinya sangat ketakutan atas keamanan dirinya. Hal itu dikatakan Delph menyusulnya masuknya para suporter ke lapangan merayakan kemenangan Villa 2-0 atas West Bromwich Albion di perempatfinal Piala FA.
Pada laga di Villa Park, Minggu (8/3) dinihari WIB, Delph membuka kemenangan Villa lewat golnnya di menit ke-51. Sementara winger pinjaman dari Manchester City Scott Sinclair memperbesar keunggulan dan memastikan Villa lolos ke semifinal Piala FA setelah unggul 2-0.
Namun kedua tim harus mengakhiri pertandingan dengan 10 pemain setelah bek West Brom Claudio Yacob dan bek Villa Jack Grealish mendapatkan kartu kuning kedua. Meski demikian yang menjadi sorotan dalam laga tersebut adalah masuknya para penonton ke dalam lapangan.
Para penonton masuk ke dalam lapangan dari semua sisi setelah wasit meniupkan peluit panjang. Delph pun terjebak diantara para penonton sehingga benda yang dipakainya hilang dan membuat dirinya mendapatkan perlakuan dari fans yang sedang meluapkan kegembiraannya.
"Sangat, sangat menakutkan. Ban kapten saya telah dicuri, seseorang juga telah mengambil sepatu kiri saya. Namun saya bisa mengerti perasaan para pendukung setelah meraih hasil seperti itu," ungkap Delph.
"Memang, itu berbahaya. Apalagi seseorang berusaha mengambil sepatu saya. Ada yang berusaha mencium saya dan ada juga yang menggigit saya," kata gelandang Villa ini
Pencapaian di Piala FA memang wajar diapresiasikan berlebihan dari fans Villa setelah mereka di liga harus berjuang agar terhindar dari zona degradasi. Namun ulah fans tersebut membuat FA kabarnya akan menyelidiki kejadian ini dan Villa kemungkinan terancam sanksi. (Scoresway)
Berita Terkait
-
Respons Pep Guardiola usai Man City Puasa Gelar, Bawa-bawa Manchester United
-
Piala FA: Gagal Eksekusi Penalti, Erling Haaland Kena Semprot Roy Keane
-
Capai Semifinal Piala FA, Pelatih Nottingham Forest: Kami Sangat Bahagia!
-
Hasil Piala FA: Sikat Bournemouth, Manchester City Tantang Nottingham di Semifinal
-
Link Live Streaming Brighton vs Nottingham: Berebut Tiket Semifinal di American Express
Terpopuler
- Profil 3 Pelatih yang Dirumorkan Disodorkan ke PSSI sebagai Pengganti Kluivert
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 5 Rekomendasi Mobil Sunroof Bekas 100 Jutaan, Elegan dan Paling Nyaman
- Warna Lipstik Apa yang Bagus untuk Usia 40-an? Ini 5 Rekomendasi Terbaik dan Elegan
- 5 Day Cream Mengandung Vitamin C agar Wajah Cerah Bebas Flek Hitam
Pilihan
-
5 HP Layar AMOLED Paling Murah, Selalu Terang di Bawah Terik Matahari mulai Rp1 Jutaan
-
Harga Emas Naik Setelah Berturut-turut Anjlok, Cek Detail Emas di Pegadaian Hari Ini
-
Cerita Danantara: Krakatau Steel Banyak Utang dan Tak Pernah Untung
-
Harga Emas Turun Empat Hari Beruntun! Galeri 24 dan UBS Hanya 2,3 Jutaan
-
Jeje Koar-koar dan Bicara Omong Kosong, Eliano Reijnders Akhirnya Buka Suara
Terkini
-
Puji Bojan Hodak, Johnny Jansen: Dia Pelatih Hebat
-
Air Mata Paul Scholes Saat Cerita Tentang Putra Autisnya: Saya Ingin Dia Bahagia
-
Nathan Tjoe-A-On Cetak Gol Perdana, Legenda Liverpool Sampai Buka Suara
-
Statistik Memukai Justin Hubner Saat Fortuna Sittard Ditekuk PSV Eindhoven
-
Dirumorkan ke Persib, Joey Pelupessy Catatkan Rekor di Liga Belgia
-
Main 14 Menit, Dapat Kartu Kuning: Begini Rating Justin Hubner Saat Fortuna Dibantai PSV
-
Prediksi Cremonese vs Juventus: Misi Emil Audero Rusak Debut Luciano Spalletti
-
Prediksi Liverpool vs Aston Villa: Kans The Villans Patahkan Kutukan di Anfield
-
Prediksi Nottingham Forest vs Manchester United: Red Devils Incar Kemenangan ke-4
-
Prediksi Burnley vs Arsenal: The Gunners Bidik Kemenangan ke-9