Suara.com - Manajer Arsenal, Arsene Wenger tidak setuju jika gelandangnya Granit Xhaka disebut sebagai pemain yang 'jorok'. Gelandang asal Swiss yang didatangkan dari Borussia Monchengladbach musim panas lalu itu memang dikenal memiliki karakter permainan yang keras.
Dia pun sudah sekali menerima kartu merah musim ini di ajang Liga Inggris, yakni saat The Gunners menang tipis atas tamunya Swansea City, 3-2, di Emirates Stadium, 15 Oktober 2016.
Terakhir, dia jadi penyebab hadiah penalti untuk AFC Bournemouth saat Arsenal bermain imbang 3-3 melawan tim papan tengah itu, Selasa (3/1/2017) lalu atau Rabu pagi WIB.
Tapi, Wenger percaya jika Xhaka telah meningkat performanya dalam bertahan dan membantah klaim yang menyebutkan jika gelandang berusia 24 tahun itu adalah pemain yang kasar.
"Anda bisa melihat permainannya, dia bukan pemain kotor. Secara umum, saya cukup senang dengan evolusi permainan bertahannya," kata manajer yang dijuluki 'Profesor' ini.
"Dia memang kurang baik dalam menekel. Tapi, dia menggunakan tubuhnya untuk memenangkan pertarungan melawan pemain lawan, sangat kuat saat balik badan ketika bola berlalu di belakangnya. Dia lebih terfokus dalam bertahan daripada sebelumnya," pungkas Wenger.
Dini hari nanti, Arsenal akan menyambangi markas Preston North End di Deepdale Stadium untuk menjalani laga putaran ketiga Piala FA. Di atas kertas, The Gunners jauh lebih difavoritkan atas tim yang bermain di Divisi Championship--divisi satu Liga Inggris--tersebut. (Soccerway)
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
-
HUT ke 68 Bank Sumsel Babel, Jajan Cuma Rp68 Pakai QRIS BSB Mobile
-
6 Rekomendasi HP Snapdragon Paling Murah untuk Kebutuhan Sehari-hari, Mulai dari Rp 1 Jutaan
Terkini
-
Media Zambia Bangga Negaranya Bisa Hancurkan Timnas Indonesia U-17
-
BOCOR! 5 Orang Tolak Jadi Pelatih Timnas Indonesia, Siapa Saja?
-
Xabi Alonso Sebut Biang Kerok Kekalahan Real Madrid dari Liverpool di Liga Champions
-
Wenger Sebut Bayern dan PSG Bisa Jegal Ambisi Arsenal Juara Liga Champions
-
Kalkulasi Peluang Timnas Indonesia U-17 Lolos ke 32 Besar Piala Dunia U-17 2025
-
5 Calon Pelatih Timnas Indonesia Sudah Tersedia, Siapa Saja?
-
Daftar Top Skor Sementara Piala Dunia U-17 2025: Zahaby Gholy Wakil Indonesia
-
Media Belanda Sebut Dinamika Karier Mees Hilgers 'Di Luar Nalar'
-
Media Italia Kritik Jay Idzes yang Blunder Saat Sassuolo Kalah
-
Evaluasi Kritis Nova Arianto Usai Timnas U-17 Kalah Melawan Zambia di Piala Dunia U-17 2025