Suara.com - Attacker Manchester United, Anthony Martial menepis kabar yang menyebut bahwa hubungannya dengan sang manajer, Jose Mourinho renggang. Martial juga membantah tudingan jika ia pernah clash dengan Mourinho.
Seperti diketahui, Martial memang tak pernah benar-benar jadi pilihan utama Mourinho dalam starting eleven-nya. Namun, ceritanya berbeda dalam beberapa pertandingan terakhir, di mana Martial selalu jadi starter mengisi posisi winger kiri serta menggusur Alexis Sanchez ke bangku cadangan.
Dalam dua pertandingan terakhir Man United, Martial sukses mencetak tiga gol. Yang teranyar, Martial memborong dua gol Man United kala tampil impresif melawan Chelsea akhir pekan lalu dalam lanjutan Liga Inggris 2018/2019, di mana Setan Merah bisa mengamankan hasil imbang 2-2 di Stamford Bridge.
Di partai kontra Chelsea tersebut, Martial memang tidak tampil penuh. Di akhir-akhir pertandingan, ia digantikan Andreas Pereira. Ditarik keluar meski tengah on fire dan tengah di ambang hattrick, namun Martial rupanya tak memperlihatkan rasa kesal atau kecewa.
Bahkan saat berjalan menuju bench, Martial terlihat berbincang sebelum berpelukan dengan Mourinho. Penyerang berusia 22 tahun itu pun sempat melemparkan senyum pada sang manajer.
Kini, Martial pun dengan tegas membantah semua rumor perselisihannya dengan Mourinho dan menyatakan bahwa hubungan keduanya baik-baik saja.
"Hubungan kami tidak mengalami ketegangan," tegas Martial sebagaimana dilansir FourFourTwo.
"Kami memiliki hubungan pemain-pelatih dan saya harap terus berlanjut seperti itu dan berpengaruh sebanyak mungkin terhadap Manchester United, tentunya yang positif," lanjut eks attacker AS Monaco tersebut.
"Kami tak berada dalam kondisi bagus. Namun kami bekerja keras dan laga (melawan Chelsea) ini menunjukkan bahwa kami adalah tim yang bagus," terang Martial.
Baca Juga: Jadi Pelatih Anyar Sriwijaya, Angel Alfredo Vera Siap Kerja Keras
"(Dua gol) membuat saya senang. Namun, pada akhirnya saya kecewa. Kami layak meraih kemenangan tapi kami kebobolan di menit akhir dan itu merugikan kami," tandasnya.
Berita Terkait
-
Manchester United Terlempar dari 5 Besar Klub Terkaya Dunia, Real Madrid Raup Lebih dari Rp21 T
-
Manchester United Siap Nego Bruno Fernandes Cegah ke Liga Arab Saudi
-
Sejarah Manchester United Siap Diangkat Jadi Serial Drama, Keuntungannya Ditaksir Jutaan Pound
-
Tak Betah di Spanyol? Julian Alvarez Beri Kode Keras Ingin Kembali ke Premier League
-
5 Klub Premier League Kuasai Papan Atas Klasemen Liga Champions
Terpopuler
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
- Deretan Mobil Bekas 80 Jutaan Punya Mesin Awet dan Bandel untuk Pemakaian Lama
- Jadwal M7 Mobile Legends Knockout Terbaru: AE di Upper, ONIC Cuma Punya 1 Nyawa
Pilihan
-
Ekonomi Tak Jelas, Gaji Rendah, Warga Jogja Berjuang untuk Hidup
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
Terkini
-
Jadwal Gila Inter, Pasukan Chivu Langsung Hadapi Pisa Kurang dari 72 Jam Usai Kalah dari Arsenal
-
Siap Main di Mana Saja, Eliano Reijnders Fokus Kawal Persib Hadapi PSBS Biak
-
Persaingan ke 16 Besar Makin Panas, Intip Klasemen Liga Champions 2025/2026
-
Isu Panas Real Madrid: Vinicus Jr Cemburu Berat Gaji Lebih Kecil Dibanding Mbappe
-
Manchester United Terlempar dari 5 Besar Klub Terkaya Dunia, Real Madrid Raup Lebih dari Rp21 T
-
Bek PSG Lucas Hernandez Dilaporkan atas Dugaan Perdagangan Manusia dan Eksploitasi Pekerja
-
Kylian Mbappe Tak Terbendung! Ini Daftar Top Skor Liga Champions 2025/2026
-
Legenda Persib Berharap Eks PSG Layvin Kurzawa Benar-Benar Mendarat di Bandung
-
Siapa Raihan Alfariq? Kiper Brutal Tendang Dada Pemain Persikaba Blora di Liga 4
-
Arsenal Siap Bajak Arda Guler Saat Liverpool Ganggu Rencana Transfer Yan Diomande Januari Ini