Suara.com - Jelang menghadapi tuan rumah PSS Sleman pada partai perdana Piala Presiden 2019, Selasa (5/3/2019) salah satu penggawa Madura United, Andik Vermansah terancam absen.
Andik merasa tak yakin dengan kondisi tubuhnya sudah fit apa belum. Sehingga ia merasa ragu tidak bisa bermain maksimal ketika Laskar Sappe Kerrab melakoni laga perdana nanti.
"Saya masih ragu apakah bisa main atau tidak karena saya baru saja sakit empat hari yang lalu," kata Andik Vermansah ketika ditemui selepas sesi latihan resmi pada Senin (4/3/2019).
Kondisi itu tentu akan menjadi kerugian tersendiri bagi Madura United. Apalagi Andik juga segera terbang ke Bali, kemudian ke Australia untuk mengikuti pemusatan latihan Timnas Indonesia pada 6-21 Maret mendatang.
Kondisi itu akan memaksa pasukan Dejan Antonic berjuang tanpa servis pemain asal Surabaya itu selama fase grup Piala Presiden 2019.
"Iya, saya akan berangkat (pemusatan latihan). Nanti ke Bali dulu, setelah itu baru ke Australia," ucap Andik lagi.
Madura United tergabung di Grup D Piala Presiden 2019. Setelah melawan PSS Sleman nanti, Laskar Sappe Kerrab bakal dihadapkan dua lawan yang terbilang tangguhm yakni Persija Jakarta dan Borneo FC. (bolatimes.com)
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Mobil Bekas Terbaik untuk Anak Muda 2025: Irit Bensin, Stylish Dibawa Nongkrong
- 7 Rekomendasi Lipstik Mengandung SPF untuk Menutupi Bibir Hitam, Cocok Dipakai Sehari-hari
- Gibran Hadiri Acara Mancing Gratis di Bekasi, Netizen Heboh: Akhirnya Ketemu Jobdesk yang Pas!
- 7 Lipstik Halal dan Wudhu Friendly yang Aman Dipakai Sehari-hari, Harga Mulai Rp20 Ribuan
Pilihan
- 
            
              Harga Emas Turun Empat Hari Beruntun! Galeri 24 dan UBS Hanya 2,3 Jutaan
- 
            
              Jeje Koar-koar dan Bicara Omong Kosong, Eliano Reijnders Akhirnya Buka Suara
- 
            
              Saham TOBA Milik Opung Luhut Kebakaran, Aksi Jual Investor Marak
- 
            
              Isuzu Kenalkan Mesin yang Bisa Telan Beragam Bahan Bakar Terbarukan di JMS 2025
- 
            
              Pabrik Sepatu Merek Nike di Tangerang PHK 2.804 Karyawan
Terkini
- 
            
              Anton Fase Comeback! PSIM Yogyakarta Siap Tempur Kontra Persik di Pekan Ke-10 BRI Super League
- 
            
              Jay Idzes Kerek Sassuolo di Klasemen Liga Italia Usai Habisi Cagliari
- 
            
              Cetak Gol! Nathan Tjoe-A-On Bantai Klub eks Penyerang Liverpool 7-0
- 
            
              Luis Diaz Bersinar di Bayern, Saran Florian Wirtz Jadi Kenyataan
- 
            
              Nathan Tjoe-A-On Cetak Gol Debut, Bantu Klubnya Bantai FC Dordrecht dengan Skor 7-0
- 
            
              Fuad Sule Antusias Hadapi Persebaya, Bertekad Akhiri Tren Buruk Persis Solo
- 
            
              Bhayangkara FC Sedang On Fire, Persita Tangerang Fokus Pemulihan Kondisi Fisik
- 
            
              Lionel Messi Sedih Ditinggal Pensiun Sergio Busquets dan Jordi Alba
- 
            
              Lionel Messi Sedih Ditinggal Pensiun Sergio Busquets dan Jordi Alba
- 
            
              PSIM Yogyakarta Punya Kabar Baik Jelang Lawan Persik Kediri