Suara.com - Kepastian laga kandang Bhayangkara FC melawan tamunya Persib Bandung, pada pekan tujuh Liga 1 2019, Minggu (30/6/2019), terjawab sudah. PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku operator mengabulkan permohonan Bhayangkara FC yang ingin bertukar status kandang dengan Persib.
Permohonan tersebut bukan tanpa alasan. Bhayangkara FC tidak mendapat izin dari kepolisian untuk menggelar laga home yang semula akan berlangsung di Stadion Patriot, Bekasi.
Panitia Pelaksana Pertandingan (Panpel) Bhayangkara FC sudah mencoba menggeser pertandingan ke Stadion Wibawa Mukti di Cikarang, namun hasilnya sama. The Guardian --julukan Bhayangkara FC-- tidak mendapat izin.
Pihak kepolisian beralasan pada 30 Juni 2019 masih berlangsung kegiatan pengamanan pascaputusan Mahkamah Konstitusi soal sengketa Pilpres 2019, serta kerawanan yang timbul dari pendukung Persib Bandung yang ada di Kabupaten Bekasi sehingga membutuhkan pengamanan yang cukup besar.
Lewat surat yang dikirimkan PT LIB dengan nomor 200/LIB/VI/2019, tertanggal 25 Juni 2019 itu, PT LIB akhirnya mengabulkan permohonan Bhayangkara FC untuk mengubah status pertandingan.
Selain berkomunikasi dengan kepolisian dan PT LIB, Panpel Bhayangkara FC lebih dulu berkomunikasi dengan pihak Persib Bandung. Pihak Maung Bandung --julukan Persib-- tidak keberatan jika harus bertindak sebagai tuan rumah lebih dahulu.
"Mereka (Persib) memahami kondisi yang kami alami dan bersedia untuk menjadi tuan rumah untuk pertemuan pertama kami pada musim ini," kata Ketua Panpel Bhayangkara FC, Yeyen Tumena dalam keterangan resminya.
Sebelum laga lawan Persib, tim besutan Alfredo Vera ini akan lebih dulu menjalani laga tunda pekan keempat Liga 1 2019 lawan Persela Lamongan. Laga tersebut akan berlangsung di Stadion Patriot, Bekasi, Rabu (26/6/2019) malam.
Baca Juga: Hadapi Persela, Dendy Siap Berikan yang Terbaik untuk Bhayangkara FC
Berita Terkait
-
Persib Bandung Luar Biasa, Marc Klok Bicara Soal Sejarah
-
Persib Bandung Lanjutkan Tren Positif, Robi Darwis Ungkap Kunci Kebangkitan Dramatis Lawan Selangor
-
Cetak Gol ke Gawang Selangor FC, Andrew Jung: Remontada Kemenangan yang Sempurna
-
Comeback Spektakuler Persib di ACL Two: Robi Darwis Beberkan Kunci Kebangkitan
-
Banyak Tim Comeback di ACL 2 Musim Ini, Mengapa Persib yang Paling Sukses? Ini Alasannya!
Terpopuler
- PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
- 5 Rekomendasi Moisturizer Mengandung SPF untuk Usia 40 Tahun, Cegah Flek Hitam dan Penuaan
- Pembangunan Satu Koperasi Merah Putih Butuh Dana Rp 2,5 Miliar, Dari Mana Sumbernya?
- Daftar Mobil Bekas yang Harganya Paling Stabil di Pasaran
- 3 Pemain Naturalisasi Baru Timnas Indonesia untuk Piala Asia 2027 dan Piala Dunia 2030
Pilihan
-
Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
-
4 HP 5G Paling Murah November 2025, Spek Gahar Mulai dari Rp 2 Jutaan
-
6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
-
Harga Emas di Pegadaian Stabil Tinggi Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Kompak Naik
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
Terkini
-
Lionel Messi Masuk 11 Pemain Terbaik MLS 2025, Pecahkan Banyak Rekor
-
Media Uzbekistan Bocorkan Timur Kapadze Dapat Pekerjaan Baru, Latih Timnas Indonesia?
-
Jelang Manchester City vs Liverpool, Erling Haaland Kejar Rekor Alan Shearer
-
Diam-diam Pemain Kelahiran Jakarta Ini Sudah Cetak Assist di Bundesliga
-
Link Live Streaming Semen Padang vs Boeneo FC Malam Ini 9 November 2025
-
Keturunan Jawa! Mengenal Jael Pawirodihardjo Bomber Haus Gol di Belanda
-
Link Live Streaming Madura United vs Persijap Malam Ini 9 November 2025
-
Kondisi Honduras Lawan Terakhir Timnas Indonesia untuk Bisa Lolos 32 Besar Piala Dunia U-17 2025
-
Hasil BRI Super League, PSM Makassar Bikin Dewa United Frustrasi
-
Pengakuan Jujur Timnas Indonesia U-17 ketika Dihajar Brasil, Singgung Pertandingan Lawan Zambia