Suara.com - Matthijs de Ligt angkat suara mengenai tudingan yang menyebutnya mata duitan ketika menolak Paris Saint-Germain (PSG). Ia menegaskan bahwa uang bukan prioritas utamanya dalam memilih klub.
De Ligt telah resmi berseragam Juventus, setelah diboyong dari Ajax Amsterdam dengan mahar 75 juta euro (Rp 1,17 triliun). Di Kota Turin, bek 19 tahun itu langsung diikat kontrak jangka panjang, yakni selama lima tahun.
Sebelum memutuskan bergabung Juventus, De Ligt sempat dikabarkan dekat dengan PSG dan akhirnya kandas. Rumornya, De Ligt menolak penandatanganan kontrak bersama klub raksasa Prancis itu karena mendapat gaji lebih kecil dari Kylian Mbappe.
Namun, kabar tersebut dibantah tegas oleh eks kapten Ajax tersebut. Ia menyebut rumor itu hanyalah hoax semata.
"Sebisa mungkin saya menjauh (dari spekulasi). Di satu titik, itu jadi hal yang melelahkan. Hal paling gila yang pernah saya baca adalah saya tidak mau ke PSG karena saya tidak akan dapat gaji lebih tinggi daripada Mbappe. Itu sebuah omong kosong," ujar De Ligt kepada Algemeen Dagblad, dikutip dari Football Italia.
"Saya selalu bilang ke Mino (Raiola) kalau saya akan mengumumkan pilihan saya setelah Nations League. Sampai saat itu, saya ingin menjaga fokus ke permainan," lanjutnya.
"Begitu saya bilang kepadanya niat saya ke Juventus, dia mulai membereskannya. Uang bukan faktor buat saya, semua orang yang mengenal saya tahu itu. Mino adalah agen saya dan dia mengurus hal bisnis. Aspek finansial dipikirkan setelah saya membuat pilihan terkait keolahragaan," tutup bek Timnas Belanda itu.
De Ligt sendiri dilaporkan mandapat gaji cukup mewah di Juventus, yakni 7,5 juta euro (Rp 117,4 miliar) per musim dan 4,5 juta euro (Rp 70,4 miliar) dalam bentuk bonus. Jumlah itu membuat dirinya menjadi pemain gaji termahal kedua di Turin, di bawah Cristiano Ronaldo.
Baca Juga: Viral, Wanita Lamar Pacar di Pertandingan Manchester United vs Inter Milan
Berita Terkait
-
ICC 2019: Gol Harry Kane Pastikan Kemenangan Tottenham atas Juventus
-
Maurizio Sarri Beri Kode Agar Dibelikan Paul Pogba
-
Tiga Klub Ini Incar Moise Kean, Segini Harga yang Ditawarkan Juventus
-
Resmi Pakai Nomor 4 di Juventus, De Ligt Takkan Terbebani Harga Mahalnya
-
De Ligt Bantah Keinginannnya ke Juventus karena Ronaldo
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
2 Hal Menarik dari Rumor Kelme Jadi Brand Apparel Baru Timnas Indonesia
-
Timnas Indonesia vs Bulgaria: Ole Romeny Bakal Lawan Rekan Setimnya
-
Kondisi Terbaru Mees Hilgers: Nasib Ada di Tangan Erik Ten Hag
-
Tak Dipakai Mikel Arteta, Bek Arsenal Rp1 Triliun Berpotensi Hijrah ke Liverpool
-
Prediksi Semifinal Piala Liga Inggris Chelsea vs Arsenal: Rekor Buruk The Blues di Kandang Sendiri
-
Tak Mau Hormati Barcelona, Kylian Mbappe Kena Damprat Joan Laporta
-
Terungkap Umpatan Xabi Alonso ke Pemain Real Madrid Sebelum Dipecat, Mbappe Jadi Biang Kerok
-
Kilas Balik Anak John Herdman Bikin Gol ke Gawang Timnas Indonesia dan Buat STY Tertunduk
-
Harapan Umuh Muchtar usai John Herdman Diresmikan sebagai Pelatih Baru Timnas Indonesia
-
Mees Hilgers Siap Buka Kembali Negosiasi dengan FC Twente