Suara.com - Pelatih asal Spanyol, Luis Milla, akhirnya memenuhi undangan pertemuan dari PSSI di Manila, Filipina, Jumat (29/11/2019). Dalam pertemuan itu, Luis Milla memaparkan program yang ditawarkan untuk melatih Timnas Indonesia.
Luis Milla tidak sendiri. Ia ditemani oleh asistennya dulu ketika menangani skuat Garuda, Eduardo Perez. Sementara PSSI diwakili oleh Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, beserta jajarannya.
Wakil Ketua Umum PSSI, Cucu Sumantri, menerangkan bahwa salah satu target yang harus dipenuhi oleh pelatih baru Timnas Indonesia adalah juara Piala AFF 2022.
Andai Luis Milla terpilih sebagai pelatih Timnas Indonesia, Cucu Sumantri memperingatkan agar eks pelatih Timnas Spanyol U-21 itu tidak menyalahkan PSSI jika gagal.
Seperti diketahui, Luis Milla sempat membeberkan keburukan manajemen yang dilakukan oleh PSSI. Hal itu dirinya sampaikan saat menyampaikan kalimat perpisahan di Instagram pribadinya pada 2018 lalu.
"Tentu targetnya adalah juara yang menjadi tolak ukur. Jika gagal, mereka secara sadar harus mengakui dan tidak lagi menyalahkan federasi," kata Cucu Sumantri di laman resmi PSSI.
"Dia sudah melatih cukup lama, jadi harusnya bukan cuma proses lagi, tetapi hasil yakni gelar juara seperti yang didambakan masyarakat Indonesia," tuturnya menambahkan.
Luis Milla bukan satu-satunya kandidat pelatih baru Timnas Indonesia. Sebelum ini, PSSI juga sudah bertemu dengan mantan pelatih Timnas Korea Selatan, Shin Tae-yong, di Kuala Lumpur, Malaysia.
Baca Juga: Kiper Timnas U-22 Telanjang Dada, Akun PSSI Diserbu Netizen Perempuan
Berita Terkait
-
Kiper Timnas U-22 Telanjang Dada, Akun PSSI Diserbu Netizen Perempuan
-
Pengunaan VAR di Indonesia Masuki Tahap Awal
-
Terus Dimatangkan, Penggunaan VAR di Indonesia Sudah Masuk Tahap Pertama
-
Luis Milla Belum Juga Muncul, PSSI Masih Berikan Waktu
-
SEA Games 2019: Ini Dia Suntikan Motivasi Ketum PSSI untuk Timnas U-22
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Dipecat Real Madrid, Xabi Alonso Buka Suara: Pergi dengan Kepala Tegak
-
Timnas Indonesia Berpotensi Segrup dengan Malaysia dan Vietnam di Piala AFF 2026
-
Jadwal Laga Timnas Futsal Indonesia Vs Korsel di Piala Asia 2026, Kapan?
-
Satu Hal ini Bakal Langsung Dilakukan John Herdman saat Tangani Timnas Indonesia
-
3 Hal Menarik dari Perkenalan John Herdman di Timnas Indonesia
-
Bayern Munich Makin Menggila, Kompany Diingatkan Jangan Ulangi Kesalahan Pep Guardiola
-
Efek Skandal Naturalisasi Malaysia, Rodrigo Holgano Pertimbangkan Pensiun
-
Gianluigi Buffon Anggap Luciano Spalletti Datang Terlambat
-
POLLING: Apakah John Herdman Bakal Senasib Seperti Patrick Kluivert dan Shin Tae-yong?
-
Usai Dituduh Membangkang, Kylian Mbappe Tulis Pesan untuk Xabi Alonso yang Cabut dari Real Madrid