Suara.com - Ketua Umum Persipura Jayapura, Benhur Tomi Mano sesumbar timnya bisa berjaya di Liga 1 2020. Pria yang akrab disapa BTM itu yakin Tim Mutiara Hitam --julukan Persipura-- bisa jadi kampiun kompetisi.
"Target kami bukan memperbaiki peringkat, tapi juara di tahun ini. Saya yakin kami mampu melakukannya," sesumbar BTM sebagaimana dilansir Antara, Kamis (30/1/2020).
Sebagai informasi, Persipura finis di peringkat ketiga klasemen Liga 1 musim lalu, terpaut satu poin dari Persebaya Surabaya yang keluar sebagai runner-up, serta 11 poin dari sang juara kompetisi Bali United.
Keyakinan itu, kata BTM, karena selain komposisi pelatih yang baik, juga perekrutan pemain yang sudah punya jam terbang oke.
"Tim lain juga sudah mulai melihat bahwa Persipura adalah tim yang layak diperhitungkan untuk jadi juara, tapi tentunya mereka juga punya tujuan yang sama," celotehnya.
Untuk itu, lanjut BTM, Persipura harus memperlakukan setiap laga di Liga 1 2020 layaknya laga final, agar bisa meraih hasil maksimal sebagaimana tujuan.
"Jika dibandingkan dengan tahun lalu, komposisi tim Persipura tahun ini lebih baik dan siap untuk tampil di Liga 1. Dan saya mau katakan ini tim juara, tim yang hebat," ujarnya.
Sebelumnya pada Selasa pekan lalu, manajemen Persipura telah mengumumkan 24 pemain yang telah direkrut dan dikontrak untuk musim 2020. Ke-24 pemain itu mencakup 17 muka lama serta tujuh pemain muka baru.
Mereka adalah Dede Sulaiman, Mario Fabio Londok, Fitrul Dwi Rustapa, Boaz TE Solossa, Ricardo Salampessy, Ian Louis Kabes, Yustinus Pae, Bernardus Valentino Telaubun, M Tahir, Marinus Wanewar, Israel Wamiau, Gunansar Mandowen, Kevin Rumakiek, Evraim Awes, Theofilo Numberi, Todd Rivaldo Ferre, dan Patrick Womsiwor.
Baca Juga: AC Milan Resmi Pinjamkan Suso ke Sevilla
Sedangkan tujuh pemain baru yang dikontrak diantaranya adalah Gery Mandagi, Yohanis Ferinando Pahabol, Imanuel Rumbiak, Takuya Matsunaga asal Jepang, Thiago Amaral dan Arthur da Cunha asal Brasil, serta Sylvano Comvalius asal Belanda.
"Skuat ini ditambah dengan tiga pemain lokal hasil seleksi dan dua pemain profesional lainnya, yakni Doni Monim dan Fridolin Yoku. Pasti juara, tapi kami tentunya butuh dukungan para pecinta Persipura," tukas BTM.
Berita Terkait
-
Pelatih Bulgaria Ternyata Mantan Bintang Persipura! Intip Profil Aleksandar Dimitrov
-
Jadi Lawan Timnas Indonesia, Pelatih Bulgaria Ternyata Eks Persipura dan Asisten Skuad Garuda
-
Bersaing dengan 3 Nama, Eks Pemain Persipura Disebut Jadi Kandidat Kuat Asisten Pelatih John Herdman
-
Gubernur Papua Turun Tangan Bantu Persipura Jayapura Cari Sponsor
-
Persipura Resmi Tunjuk Rahmad Darmawan Sebagai Pelatih Baru
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
Terkini
-
Transfer Maarten Paes ke Ajax Amsterdam Ada Masalah?
-
Apa yang Bikin Ajax Amsterdam Rekrut Maarten Paes? Ternyata ini Alasannya
-
Media Belanda Geger: Ajax Dianggap Ditipu FC Dallas dalam Transfer Maarten Paes
-
Bakal Pindah ke Ajax, Ternyata Ada 2 Orang di Balik Kepindahan Maarten Paes
-
Manchester United Serius Kejar Kader Meite dari Rennes, Saling Sikut dengan Al Hilal
-
Rivan Nurmulki Balik ke Surabaya Samator? Hadi Sampurno Beri Jawaban Tegas
-
Ajax Tendang Kiper Tua! Jalan Maarten Paes Jadi Kiper Nomor Satu Terbuka Lebar
-
Luciano Spalletti Mencak-mencak Usai Juventus Main Imbang Lawan AS Monaco
-
Siapa Lawan Real Madrid di Babak Play-off Liga Champions, Lawan Benfica Lagi?
-
John Herdman Sudah Punya Rencana Soal Lokasi TC Timnas Indonesia