Suara.com - Pelatih timnas Indonesia U-16, Bima Sakti mengatakan tim asuhannya membutuhkan pertandingan uji coba sebelum terjun di Piala Asia U-16 2020 pada 16 September - 3 Oktober di Bahrain.
Selain uji coba, rencananya Timnas Indonesia U-16 akan menggelar Pemusatan Latihan atau Training Camp (TC) pada Juli mendatang. Jika kondisi sudah kondusif dari pandemi COVID-19, Timnas Indonesia U-16 bakal menggelar TC di Stadion Patriot, Bekasi.
"Memang rencananya di bulan Juli kita adakan uji coba juga, tapi internal dulu. Lalu mungkin ada tim luar juga," kata Bima Sakti saat dihubungi.
"Saya juga sudah berkoordinasi dengan PSSI dalam hal ini melalui direktur teknik, Coach Indra Sjafri. Beliau akan membantu mencarikan solusi untuk timnas U-16," Bima menambahkan.
Bima tidak masalah uji coba yang dilakukan bukan pertandingan internasional. Baginya, yang terpenting kemampuan anak asuhannya bisa diketahui di pertandingan.
Bima ingin uji coba bisa dilakukan pada Agustus mendatang. Pasalnya, September turnamen Piala Asia U-16 2020 sudah dimulai.
"Bulan Agustus ini otomatis kita harus mengikuti turnamen atau uji coba internasional, karena tanggal 18 Juni kita sudah tahu jadwal dan tim lawan lewat pembagian grup. September kita sudah mulai (Piala Asia)," pungkasnya.
Di Piala Asia U-16, timnas Indonesia U-16 lolos ke babak semifinal. Hal ini agar Pasukan Merah Putih bisa berlaga di Piala Dunia U-17 yang berlangsung di Peru pada tahun 2021.
Baca Juga: 5 Hits Bola: Asosiasi LGBT akan Polisikan Neymar karena Ancam Pacar Ibu
Berita Terkait
- 
            
              Piala Dunia U-17 dan 2 Poin Mati yang Jadi Indikator Kesuksesan Nova Arianto Bersama Garuda Muda
 - 
            
              Perkuat Pertahanan, Dewa United Rekrut Bek Jebolan Timnas Indonesia U-16
 - 
            
              Siapakah Aku? Ibuku Orang Yogya, Ayahku Belanda, Aku Hampir Bela Timnas Indonesia
 - 
            
              Siapa Fabio Azka? The Next Pratama Arhan yang 'Sulit' Ulang Tahun
 - 
            
              Teleskop James Webb Temukan Suar Misterius di Dekat Lubang Hitam Raksasa Bima Sakti
 
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
 - 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 
Pilihan
- 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 - 
            
              5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
 - 
            
              Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
 
Terkini
- 
            
              Kata-kata Adem Ratu Tisha untuk Timnas Indonesia U-17: Fokus Adik-adik
 - 
            
              Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia U-17 vs Zambia: 2 Abroad Cadangan
 - 
            
              Nilai Jay Idzes Usai Sassuolo Jadi Pecundang
 - 
            
              Laga Timnas Indonesia U-17 vs Zambia Dipastikan Ditonton Langsung Pembantu Presiden
 - 
            
              3 Bintang Muda yang Siap Bawa Timnas Indonesia U-17 Kejutkan Zambia di Piala Dunia 2025
 - 
            
              Putu Panji Panaskan Semangat! Timnas Indonesia U-17 Siap Hancurkan Zambia
 - 
            
              Selamat Tinggal Elkan Baggott, Orang Paling Berjasa Selama 4 Tahun Terancam Pergi
 - 
            
              Pelatih Zambia Soroti Satu Keunggulan Krusial Timnas Indonesia U-17
 - 
            
              Manuel Neuer Tak Gentar dengan Gertakan PSG: Kami Tak Takut!
 - 
            
              PSG Optimis Akhiri Rekor 15 Laga Tak Terkalahkan Bayern Munich di Liga Champions