Suara.com - Prediksi Leicester City vs Chelsea di ajang Piala FA malam ini. Kedua tim papan atas Liga Inggris ini bertarung untuk mendapatkan tiket ke semifinal Piala FA
Duel babak perempat final FA antara Leicester City vs Chelsea akan digelar di King Power Stadium, Minggu (28/6/2020), mulai pukul 22.00 WIB.
Pertandingan kedua tim ini menarik untuk disaksikan karena mereka tengah bersaing ketat di papan klasemen Liga Inggris. Leicester yang kini di posisi ke-3 hanya berjarak satu poin dengan Chelsea yang ada di bawahnya.
Meski Piala FA adalah ajang yang berbeda, performa kedua tim mestinya dipengaruhi oleh posisi mereka di Liga Inggris. Biasanya saat memasuki babak delapan besar, tim-tim yang bertanding akan menurunkan skuat utama.
Jika melihat lima pertemuan terakhir, Chelsea dan Leicester sama kuat. Masing-masing menang sekali, kalah sekali dan imbang tiga kali. Dua dari hasil seri itu malah ditoreh di Liga Inggris musim ini.
Dari sisi performa, Chelsea belum pernah terkalahkan di lima laga terakhirnya, termasuk kemenangan atas Manchester City yang memupus harapan sang juara bertahan untuk mempertahankan gelar kampiun Liga Inggris.
Di lain pihak, Leicester sekali menelan kekalahan di lima laga terakhirnya. Sejak restart Liga Inggris, tim besutan Brendan Rogers itu malah belum pernah meraih kemenangan, demikian seperti dilansir Antara.
Di pertandingan nanti, Frank Lampard sepertinya akan mengubah starting line-ups. Olivier Giroud yang sudah dipasang dua kali di Liga, posisinya kemungkinan bakal diisi Tammy Abraham.
Christian Pulisic mungkin akan dicadangkan untuk memberi kesempatan pada Pedro tampil lebih awal. Posisi penjaga gawang tampaknya akan diberikan kepada Willy Cabalero.
Baca Juga: Jadwal Perempat Final Piala FA Malam Ini, Ada Leicester City vs Chelsea
Posisi Leicester di Liga yang terancam akibat performa buruk di dua laga terakhir akan menjadi pertimbangan Brendan Rodgers memilih pemain. Di sisi lain, The Foxes jelas tak akan membuang kesempatan lolos ke babak berikutnya.
Kali terakhir The Foxes bermain di semifinal Piala FA adalah 38 tahun lalu, sehingga menang di laga ini akan menjadi prestasi tersendiri.
Rogers kemungkinan bakal mengistirahatkan sejumlah pemain kunci. Jamie Vardy dan Ben Chilwell sepertinya akan dicadangkan. Kelechi Iheanacho akan diberi kesempatan bermain di lini depan.
Melihat performa kedua tim akhir-akhir ini, Chelsea sepertinya tidak akan kesulitan menghadapi Leicester dan mereka bakal lolos ke babak selanjutnya.
Prediksi Pemain :
Leicester City: Schmeichel (GK); Justin, Evans, Morgan, Fuchs; Perez, Choudhury, Tielemans, Praet, Barnes; Iheanacho
Berita Terkait
-
Prediksi Parma vs AC Milan: Pasukan Allgeri Siap Libas Gialloblu
-
Prediksi Juventus vs Torino: Ujian Luciano Spalletti di Derby della Mole
-
Prediksi Chelsea vs Wolves:The Blues Siap Balas Dendam di Stamford Bridge
-
Prediksi Sunderland vs Arsenal: Tren Clean Sheet The Gunners Diuji Pendatang Baru
-
Murka Enzo Maresca Usai Chelsea Ditahan Imbang Qarabag
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 5 Rekomendasi Bedak Cushion Anti Longsor Buat Tutupi Flek Hitam, Cocok Untuk Acara Seharian
- 10 Sepatu Jalan Kaki Terbaik dan Nyaman dari Brand Lokal hingga Luar Negeri
- 23 Kode Redeem FC Mobile 6 November: Raih Hadiah Cafu 113, Rank Up Point, dan Player Pack Eksklusif
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Tamparan Keras untuk PSSI! Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Brasil Bikin Federasi Mawas Diri
-
Pernah Juara Piala Asia, Eks Pelatih Tottenham Hotspur Disebut Cocok Tukangi Timnas Indonesia
-
Benjamin Sesko Dihujani Kritik, Amorim Pasang Badan: Dia akan Terbiasa
-
Makin Moncer! Pemain Keturunan Ini Bisa Jadi The Next Calvin Verdonk dan Dean James
-
Hasil Super League: Dua Gol Sundulan Runtukahu Bawa Persija Menang Comeback atas Arema FC
-
Florian Wirtz Dituding Penghancur Liverpool Oleh Arsene Wenger, Ini Kata Arne Slot
-
Mengerikan! Hooligan Eks Klub Eliano Reijnders Picu Kerusuhan, Anak-anak Jadi Korban
-
Tampil Gemilang, Emil Audero Frustrasi Sebut Cremonese Tak Layak Kalah dari Pisa
-
Comeback Spektakuler Persib di ACL Two: Robi Darwis Beberkan Kunci Kebangkitan
-
3 Pelatih Kelas Dunia yang Tolak Pinangan Timnas Indonesia