Suara.com - Erling Haaland menciptakan dua gol saat Borussia Dortmund menaklukkan Club Brugge 3-0 pada pertandingan putaran keempat Grup F Liga Champions yang dimainkan di Signal Iduna Park, Dortmund, Rabu (25/11/2020) dini hari WIB.
Dortmund kini memuncaki klasemen Grup F dengan sembilan poin, sedangkan Brugge tertahan pada posisi ketiga dengan empat poin, demikian catatan laman resmi UEFA.
Jalannya pertandingan
Tuan rumah yang turun dengan kekuatan penuh membuka keunggulan pada menit ke-18. Bola sodoran Jadon Sancho dapat dikonversi menjadi gol oleh Haaland melalui penyelesaian jarak dekat.
Brugge berusaha membangun serangan dengan rapi untuk menyamakan kedudukan. Peluang bagus pertama mereka dapatkan dari Michael Krmencik yang sepakannya tidak tepat sasaran.
Dortmund tidak tinggal diam. Mereka juga menciptakan peluang-peluang bagus dari Manuel Akanji dan Giovanni Reyna sebelum menggandakan keunggulan melalui tendangan bebas Sancho pada menit 45+1'.
Pada awal babak kedua, Brugge sempat sangat dominan dalam penguasaan bola. Meskipun demikian, mereka kesulitan menembus pertahanan solid Dortmund.
Dortmund kemudian memperbesar keunggulan melalui gol kedua Haaland pada menit ke-60 ketika cepat bereaksi menyambut bola liar untuk memasukkannya ke gawang Brugge.
Tim Jerman itu akan menjamu Lazio untuk memainkan pertandingan putaran kelima Liga Champions Rabu pekan depan, namun sebelumnya mereka menjamu Cologne di liga domestik Sabtu pekan ini.
Baca Juga: Juventus Vs Ferencvaros: Gol Injury Time Morata Bawa Nyonya Tua ke 16 Besar
Susunan pemain:
Borussia Dortmund (4-2-3-1): Roman Buerki, Thomas Meunier (Mateu Morey 73'), Raphael Guerreiro (Felix Passlack 80''), Manuel Akanji, Mats Hummels, Jude Bellingham, Thomas Delaney (Emre Can 72'), Jadon Sancho, Thorgan Hazard, Giovanni Reyna (Julian Brandt 81'), Erling Haaland (Marco Reus 81')
Pelatih: Lucien Favre
Club Brugge (3-5-2): Simon Mignolet, Clinton Mata, Odilon Kossounou, Simon Deli, Krepin Diatta (David Okereke 74'), Ruud Vormer, Hans Vanaken, Eder Balanta (Mats Rits 52'), Charles De Ketelaere, Noa Lang (Siebe Schrijvers 74'), Michael Krmencik (Youssouph Badji 66')
Pelatih: Philippe Clement
Berita Terkait
-
Juventus Vs Ferencvaros: Gol Injury Time Morata Bawa Nyonya Tua ke 16 Besar
-
Menang Dramatis Atas Krasnodar, Sevilla Dampingi Chelsea Lolos 16 Besar
-
Rennes Vs Chelsea: Menang 2-1, The Blues Tim Pertama Lolos 16 Besar
-
MU Vs Istanbul Basaksehir: Setan Merah Gasak Wakil Turki 4-1
-
Bantai Dynamo Kiev 4-0, Barcelona Lolos 16 Besar Liga Champions
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Jelang Napoli vs Chelsea, Antonio Conte Puji Setinggi Langit Taktik Bola Mati Arsenal
-
Shayne Pattynama Gabung Persija Jakarta Langsung Tanya Jordi Amat Demi Target Juara Liga Indonesia
-
Eks Bek Arsenal Mengaku Hampir Gabung Inter Milan Nama Erick Thohir Sampai Terseret
-
Ngeri! Ingin Angkut Cole Palmer ke Old Trafford, MU Wajib Siapkan Rp3 Triliun
-
Liverpool Disebut Bakal Contek Cara Manchester United: Pecat Slot Angkat Gerrard sebagai Interim
-
Hasil Piala Asia Futsal 2026: Indonesia Bantai Korsel di Hadapan Shin Tae-yong
-
Presiden RFEF Klaim Final Piala Dunia 2030 Digelar di Spanyol, FIFA Masih Bungkam
-
John Herdman Pantau Langsung Super League 2025 Demi Cari Asisten Pelatih dan Pemain Berbakat
-
4 Alasan Sebenarnya Emil Audero Tak Pulang Bareng Bus Cremonese
-
Kabar Buruk Buat Carrick, Patrick Dorgu Menepi 10 Pekan dari Manchester United