Suara.com - Klub kaya Johor Darul Ta'zim membuat rencana besar dalam menyambut musim baru Liga Super Malaysia. Dalam pernyataannya, JDT mengaku tertarik untuk mendatangkan eks bintang AC Milan, Alexandre Pato.
Pato sendiri kini sedang berstatus tanpa klub sejak meninggalkan Sao Paolo. Berdasarkan data Transfermarkt, kontrak penyerang 31 tahun itu habis pada Agustus lalu.
Dalam sebuah wawancara di Astro Arena dikutip dari Goal, Tunku Ismail Sultan Ibrahim selaku pemilik JDT mengaku bahwa timnya sudah melakukan pembicaraan dengan Pato. Bahkan sudah dalam tahap serius.
Namun rencana JDT merekrut Alexandre Pato dipastikan gagal karena faktor gaji. Tunku Ismail menyebut gaji yang diminta eks pemain Villarreal dan Chelsea itu terlalu tinggi, yakni mencapai 2,2 juta dolar (Rp31 miliar) per tahun.
''Kami telah berada dalam proses perbincangan. Namun sulit bagi kami untuk merekrut pemain besar. Tidak ada nama besar yang akan menandatangani kontrak kurang dari 2,2 juta dolar AS,'' ungkap Tunku Ismail.
''Untuk hanya satu pemain, itu tidak masuk akal bagi klub. Kami tidak ingin menggunakan sebagian besar kekuatan finansial kami hanya untuk satu pemain dan mengabaikan yang lain,'' tandasnya.
Tunku Ismail menambahkan, Alexandre Pato kini telah menerima tawaran klub UEA. Di sana ia dikabarkan menerima gaji sesuai yang diinginkan.
"Pada Rabu, 16 Desember 2020, kami memiliki kesempatan untuk merekrut Pato dan saya tahu bahwa kami akan membutuhkan sekitar 1,8 juta dolar AS untuk gajinya. Tapi, akhirnya tim dari UEA menawarkan 2,2 juta dolar AS dan kami tidak dapat bersaing dengan itu," ujar Tunku Ismail.
Sementara itu, Alexandre Pato pernah jadi bintang AC Milan pada musim 2007 hingga 2013 dengan catatan 63 gol dan 18 assist dalam 150 pertandingan di semua kompetisi. Ia juga berhasil membantu Rossoneri juara Liga Italia (2010/2011) dan Piala Super Italia (2011/2012).
Baca Juga: Serie A 2020: Saling Sikut 3 Tim Teratas di Laga Liga Italia Hari Ini
Berita Terkait
-
Pengakuan Juwensley Onstein: Saya Diasuh Keluarga Angkat
-
Kemenangan AC Milan Depan Mata Buyar Gara-gara Penalti Menit Akhir, Allegri Tetap Senyum
-
Klasemen Terbaru Serie A: Juventus Hancurkan Napoli, AC Milan Imbang, Inter Kokoh di Puncak
-
Alasan Deco Ngebet Rekrut Pemain Keturunan Medan Juwensley Onstein, Disebut-sebut Permata Baru
-
Deco Semringah Barcelona Sukses Salip AC Milan Dapatkan Bek Keturunan Indonesia Juwensley Onstein
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
Terkini
-
John Herdman: Persija Jakarta Luar Biasa
-
Media Belanda: Transfer Maarten Paes ke Ajax Kental Campur Tangan Ordal PSSI
-
Mauricio Souza: Saya Suka Inisiatif John Herdman
-
Marc-Andre ter Stegen Hengkang ke Girona, Siapa Kapten Baru Barcelona?
-
Pengakuan Juwensley Onstein: Saya Diasuh Keluarga Angkat
-
Arbeloa Targetkan Poin Penuh di Lisabon Demi Hindari Drama Playoff Liga Champions Musim Ini
-
Misi Kemanusiaan Viking Persib Club: Ubah Jersey Marc Klok Jadi Ribuan Porsi Makanan di Cisarua
-
Kapten Timnas Futsal Indonesia Belum Puas Meski Sudah Bantai Korsel, Kenapa?
-
Bukan Transfer Dadakan, Terungkap Ajax Ternyata Sudah Pantau Maarten Paes Sejak Dua Tahun Lalu
-
Dihujat Pulang ke Liga Indonesia, Shayne Pattynama: Jangan Rendahkan Sepak Bola Sendiri