Suara.com - Sejumlah model ternama dikabarkan menghadiri pesta tahun baru Neymar yang berlangsung selama lima hari di sebuah rumah di Rio De Janeiro, Brasil.
Sebelumnya ramai diperbincangkan Neymar membuat pesta perayaan tahun baru yang diberi nama Neymarpalooza. Pesta tersebut disebut digelar selama lima hari dan mengundang tamu eksklusif sebanyak 150 orang.
Pesta tersebut kemudian mengundang banyak kritikan karena Brasil sendiri merupakan negara yang terdampak parah akibat pandemi covid-19. Kendati demikian, Neymar malah melangsungkan pesta di tengah kondisi sulit ini.
Disadur dari laporan The Sun pada Kamis (31/12/2020), sejumlah model ternama dikabarkan sudah berada di Brasil untuk berpesta. Mereka pun mengunggah beberapa momen di akun Instagram masing-masing.
Tiga model dari Amerika Serikat, yaitu Kiki Passso, Michelle Bevius, dan Jessica Barlett telah terbang ke Brasil dari Miami menggunakan jet pribadi. Mereka bertiga telah diundang oleh Neymar untuk menghadiri pesta tersebut.
Selain itu, deretan model yang berasal dari Brasil disebut sudah berada di tempat pesta tersebut sejak Senin (28/12/2020) lalu.
Meski demikian, benar atau tidaknya Neymar yang berada di balik pesta tersebut masih belum menemui kejelasan. Pasalnya, Bintang Paris Saint-Germain (PSG) tersebut tidak memposting apa-apa di akun Instagramnya.
Selain itu, Neymar juga menegaskan bahwa dia tidak ada hubungannya dengan pesta yang bernama Neymarpalooza ini. Dia membantah mengadakan pesta tahun baru di tengah pandemi virus Corona.
Neymar sendiri dalam beberapa waktu terakhir memang berada di Brasil. Sebab, dia memutuskan pulang kampung karena mengalami cedera yang membuatnya terpaksa harus absen membela PSG.
Baca Juga: Timnas U-19 Wajib Manfaatkan Sederet Uji Coba di Spanyol dengan Maksimal
Berita Terkait
-
5 Alasan Barcelona Tak Akan Bisa Pertahankan Messi Musim Depan
-
Meraba Keputusan Lionel Messi dan Nasib Barcelona di Akhir Tahun 2020
-
Messi Punya Grup WhatsApp Bareng Suarez dan Neymar, Bicarakan Apa Saja?
-
Neymar Pilih Jadi Gamer Usai Gagal Jadi Pemain Terbaik FIFA 2020?
-
Empat Kandidat Pengganti Messi di Barcelona, Salah Satunya Mohamed Salah
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Inter Milan vs Napoli: Chivu Percaya Pemain Muda, Zielinski dan Bisseck Disiapkan Jadi Starter
-
Isu Panas di Old Trafford: Bruno Fernandes Bakal Ikuti Jejak Ruben Amorim?
-
Jelang Inter Milan vs Napoli, Hakan Calhanoglu Ungkap Pernyataan Mengejutkan
-
Viral Emosi Thom Haye di Laga Persib vs Persija, Ungkap Kesedihan hingga Terima Ancaman Kematian
-
Final Piala Super Spanyol: Courtois vs Joan Garca, Duel Kiper Penentu El Clasico
-
Kata-kata Beckham Putra Usai Bikin Persija Jakarta Menangis di GBLA
-
Legenda Manchester United Kagumi Karakter Rendah Hati Declan Rice, Punya Mental Baja
-
Bojan Hodak Senyum Lebar Persija Pulang ke Jakarta Tanpa Poin: Mereka Cuma Sekali Shoot
-
Jude Bellingham Bongkar Faktor X yang Bisa Bikin Real Madrid Pecundangi Barcelona
-
Persib Tekuk Persija, Thom Haye: Keluarga Diteror Hingga Dapat Ancaman Pembunuhan