Suara.com - Kecelakaan pesawat Sriwijaya Air SJ 182 menyedot perhatian publik, termasuk anak angkat Cristiano Ronaldo, yaitu Martunis. Dia pun mengungkapkan rasa belasungkawa atas insiden kecelakaan ini.
Melalui postingan di akun Instagramnya pada Minggu (10/1/2021), Martunis memberikan ucapan belasungkawa atas jatuhnya pesawat Sriwijaya Air SJ 182. Dalam postingan itu, dia juga menyebutkan Ronaldo juga pernah naik pesawat Sriwijaya Air.
Momen Ronaldo naik Sriwijaya Air sendiri terjadi pada 2005 silam. Saat itu, Ronaldo datang ke Aceh yang porak poranda karena diterjang tsunami.
Terlihat dalam video tersebut, Ronaldo sedang menaiki pesawat Sriwijaya Air untuk menuju ke Aceh. Setelah sampai di tempat tujuan, Ronaldo yang masih berseragam Manchester United mendapatkan sambutan meriah.
Ronaldo sendiri datang ke Aceh karena dirinya tersentuh dengan foto viral Martunis yang selamat dari bencana tsunami Aceh. Kapten Timnas Portugal itu kemudian juga mengangkat Martunis jadi anaknya.
"Pray for Sriwijaya Air SJ182. Cristiano pernah datang ke Aceh pada 2005 dengan Sriwijaya Air. Semoga keluarga yang ditinggal diberikan ketabahan dan kekuatan iman lahir batin. Inna lillahi wa inna ilaihi raji'un," tulis Martunis.
Sebelumnya, pesawat Sriwijaya Air SJ 182 rute Jakarta-Pontianak dikabarkan hilang kontak pada Sabtu (9/1/2021) pukul 14.40 WIB di antara Pulai Laki dan Pulau Lancang, Kepulauan Seribu Jakarta.
Pesawat Sriwijaya Air sendiri dikabarkan berjumlah 62 orang yang terdiri dari 40 penumpang dewasa, tujuh anak-anak, dan tiga bayi, sedangkan jumlah kru 12 orang.
Baca Juga: Pemain Ini Ungkap Wejangan Shin Tae-yong Saat Internal Game Timnas U-19
Berita Terkait
-
Berteman Dekat, Cristiano Ronaldo Sering Video Call dengan Khabib
-
Harapan Hazard di HUT ke-30: Punya Kaki Kiri Messi dan Mentalitas Ronaldo
-
Pele Diejek Netizen Gara-gara Cristiano Ronaldo
-
Tampil Kenakan Bikini di Pantai Dubai, Georgina Rodriguez Jadi Sorotan
-
Ronaldo Buka Keran Gol di 2021, Georgina Rodriguez: Cintaku yang Tampan!
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
Terkini
-
Nestapa Mohamed Salah di Piala Afrika 2026 Kini Pulang ke Anfield Demi Tempat Utama
-
Florentino Perez Dikepung Amarah Fans, Bernabeu Jadi Saksi Krisis Real Madrid
-
Sassuolo Kalah Tipis dari Napoli, Jay Idzes: Kami Bikin Pasukan Conte Kerepotan
-
Incar Kemenangan ke-12 Beruntun, Barcelona Diterpa Kabar Buruk Jelang Lawan Real Sociedad
-
Scudetto Makin Menjauh, Tiket Liga Champions Jadi Paling Realistis Bagi Juventus
-
Kim Sang-sik Disebut Tak Punya Rival Seimbang di Piala AFF 2026, John Herdman Diremehkan?
-
Jacksen F. Tiago Turun Gunung, Sebut Pembinaan Usia Dini Kunci Emas Sepak Bola Putri Indonesia
-
Rapor Miliano Jonathans Usai Debut di Excelsior: Main 16 Menit Tapi Jadi Kreator Gol
-
Asisten Pelatih Arema FC Kuncoro Meninggal Dunia, Kolaps Dipinggir Lapangan
-
Ronald Koeman Merasa Belanda Tak Diperhitungkan di Piala Dunia 2026