Suara.com - Organizing Committee (OC) atau panitia penyelenggara Piala Menpora 2021 memastikan video chant bernada rasis di laga Persib Bandung vs Bali United, Kamis (24/3/2021) cuma editan.
Ketua OC Piala Menpora 2021, Akhmad Hadian Lukita, mengatakan pihaknya sudah menganalisis video 12 detik yang beredar di media sosial itu.
Dalam proses investigasi, OC Piala Menpora 2021 membandingkan rekaman siaran langsung dengan yang beredar di media sosial. Dari situ mereka yakin video 12 detik yang sempat menghebohkan jagat maya itu sudah mengalami penyuntingan.
"Termasuk menghubungi tim produksi dan mengamati detail yang terjadi pada saat siaran dilakukan. Kami juga membandingkan video yang ada dengan fakta yang sebenarnya selama proses siaran berlangsung," kata Akhmad Hadian Lukita dalam keterangan tertulisnya, Kamis (25/3/2021).
"Video dan audio pada saat siaran langsung terbilang clear. Tidak ada indikasi yang melecehkan kelompok lain atau rasis. Kami pastikan, cuplikan video yang beredar ke publik tersebut adalah hasil editan," tegasnya.
Akhmad Hadian menghimbau insiden ini tidak mendorong publik membuat kegaduhan di Piala Menpora 2021. Ia berharap geliat sepakbola Tanah Air yang sudah bergulir kembali, jangan sampai dinodai oleh hal-hal negatif.
“Kami mengimbau kepada seluruh netizen, pecinta sepak bola nasional, dan penonton yang di rumah. Mari kita saling menghargai dan menjaga kelangsungan Piala Menpora 2021," beber Akhmad Hadian.
"Jangan bikin gaduh, walau di dunia maya. Mohon dipahami dan sama-sama berkomitmen. Bagaimana pun, sepakbola telah menyatukan kita semua," pungkasnya.
Penyelenggaraan Piala Menpora 2021 yang telah memasuki hari keempat sebelumnya mengalami kegaduhan khususnya di dunia maya setelah beredarnya video berdurasi 12 detik yang berisi chant provokatif bernada rasis dari salah satu kelompok suporter.
Baca Juga: Hasil Piala Menpora 2021, Klasemen Grup A Sampai D
Video yang kini diketahui hoaks itu sempat membuat penonton yang kadung mengonsumsi rekaman itu beraksi keras dan naik pitam dengan apa yang dilihat dan didengarnya.
Bahkan, sebelum duel Grup D Piala Menpora 2021 antara Persib vs Bali United itu selesai, para penggemar lewat media sosial ramai-ramai membicarakan isu tersebut.
Namun tak lama berselang, Indosiar buru-buru memadamkan isu yang ternyata hoax tersebut. Caranya dengan membagikan rekaman asli pertandingan pada momen yang sama dengan video 12 detik.
"Hati-hati beredar video hoaks pertandingan Piala Menpora yang memprovokasi suporter Indonesia. Nih cek dulu video aslinya yaa," tulis Indosiar di Twitter, Rabu (24/3/2021) malam.
Tag
Berita Terkait
-
5 Hits Bola: Hasil Piala Menpora 2021, Klasemen Grup A Sampai D
-
Piala Menpora 2021: Jadwal dan Prediksi Barito Putera Vs Arema FC
-
Piala Menpora 2021: Jadwal dan Prediksi Tira Persikabo Vs PSIS Semarang
-
Beredar Video Chant Bernada Rasis di Piala Menpora 2021, Ini Kata Indosiar
-
Jelang Laga Kedua Grup A, Kuncoro Benahi Lini Depan dan Belakang Arema FC
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
-
4 Rekomendasi Tablet RAM 8 GB Paling Murah, Multitasking Lancar Bisa Gantikan Laptop
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
Terkini
-
Psywar Dingin Bintang Brasil, Satu Kalimat yang Jadi Alarm Bahaya untuk Timnas Indonesia U-17
-
4 Fakta Mengerikan di Balik 16 Kemenangan Beruntun Bayern Munich, PSG Jadi Korban
-
Pelatih Selangor FC: Mari Kita Buat Persib Kesulitan
-
Prediksi Legenda Futsal Indonesia di Piala Asia Futsal 2026, Yakin Bisa Lolos Grup
-
Pelatih Persija Akui Timnas Indonesia U-17 Bakal Susah Kalahkan Brasil, Kenapa?
-
Kata-kata Ole Romeny yang Akhirnya Comeback Bermain di Oxford United
-
Ruud Gullit Sebut Pemain Ini Salah Gabung ke MU, Hengkang ke Serie A Jadi Solusi
-
Dudu Patetuci Ogah Remehkan Timnas Indonesia U-17 Tapi Mau Brasil Pesta Gol Lagi
-
Ademola Lookman Hampir Adu Jotos dengan Ivan Juric, CEO Atalanta Sampai Turun Tangan
-
Ternyata Bukan Indonesia, Ini Negara Asia dengan Kekalahan Paling Telak di Piala Dunia U-17 2025