Suara.com - Duel Leicester City vs Manchester City akan tersaji di King Power Stadium, Sabtu (3/4/2021) malam WIB. Dalam duel kali ini Manchester City pastinya bertekad untuk membalas kekalahan memalukan mereka di Etihad Stadium pada September tahun lalu, di mana mereka dibantai dengan skor telak 2-5 oleh Leicester.
Misi balas dendam itupun sepertinya tidak mustahil bagi The Citizens mengingat mereka saat ini tengah dalam performa puncak.
Meski laju kemenangan di 21 pertandingan mereka sempat dihentikan oleh Manchester United pada awal Maret, di empat pertandingan berikutnya, City sukses memetik kemenangan. Termasuk menyingkirkan Everton dari ajang Piala FA pada 21 Maret 2021.
Di laga ini, manajer City Josep Guardiola dipastikan tidak memiliki masalah dengan cedera dan absennya pemain. Dengan kata lain, City bisa tampil dengan kekuatan penuh di King Power Stadium.
"Kami membutuhkan lebih dari empat kemenangan lagi untuk menjadi juara dan besok adalah yang pertama, kami akan mencobanya," kata Guardiola.
Sementara itu di kubu Leicester City, tim berjuluk Rubah Biru akan menyambut The Citizens dengan modal tiga kemenangan beruntun di tiga laga terakhir mereka. Termasuk kemenangan mereka atas Manchester United di pentas Piala FA 22 Maret kemarin.
Kelechi Iheanacho yang menjadi bintang di laga kontra Setan Merah, dipastikan bakal turun di laga ini. Begitu pula dengan striker andalan mereka, Jamie Vardy.
"Selalu menjadi tantangan besar dan ujian nyata untuk bermain melawan Manchester City," kata Rodgers dalam jumpa pers jelang laga yang digelar Kamis (1/4/2021).
"Mereka adalah tim kelas atas, tetapi setiap tim memiliki area di mana Anda dapat memanfaatkannya. Ini adalah jenis permainan yang berbeda dengan apa yang kami lakukan."
Baca Juga: Merasa Lebih Hebat dari Ronaldo dan Messi, Kylian Mbappe Mulai Arogan?
"Seperti yang kami tunjukkan di game pertama, kami masih bisa bermain ke level tinggi dan menjadi sangat efektif dalam pertandingan."
Laga big match di King Power Stadium bisa disaksikan secara streaming dengan mengklik tautan berikut ini: Link Live Streaming Leicester City vs Manchester City.
Berita Terkait
-
Kata-kata Provokatif Erling Haaland Usai Manchester City Dipermalukan Bodo/Glimt
-
Manchester United Terlempar dari 5 Besar Klub Terkaya Dunia, Real Madrid Raup Lebih dari Rp21 T
-
5 Klub Premier League Kuasai Papan Atas Klasemen Liga Champions
-
Klasemen Liga Champions: Arsenal Tak Tergoyahkan, Persaingan Sengit Tiket 16 Besar
-
Haaland Minta Maaf dan Sebut Kekalahan Manchester City dari Bodo/Glimt Memalukan
Terpopuler
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
- Deretan Mobil Bekas 80 Jutaan Punya Mesin Awet dan Bandel untuk Pemakaian Lama
- Jadwal M7 Mobile Legends Knockout Terbaru: AE di Upper, ONIC Cuma Punya 1 Nyawa
Pilihan
-
Rumor Panas Eks AC Milan ke Persib, Bobotoh Bersuara: Bojan Lebih Tahu Kebutuhan Tim
-
Ekonomi Tak Jelas, Gaji Rendah, Warga Jogja Berjuang untuk Hidup
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
Terkini
-
Eks Bomber Chelsea Diego Costa Sindir Antonio Conte, Puji Setinggi Langit Jose Mourinho
-
Statistik Calon Bek AC Milan Juwensley Onstein Pemain Keturunan Indonesia
-
Prancis Tolak Wacana Boikot Piala Dunia 2026, Sepak Bola Pemersatu Bukan Arena Konflik Politik
-
Mandul di Premier League, Anthony Gordon Pecahkan Rekor 23 Tahun Alan Shearer di Liga Champions
-
Gagal Dapatkan Manuel Ugarte, Ajax Alihkan Bidikan ke Gelandang Arsenal Christian Norgaard
-
Thierry Henry: Start Sempurna Arsenal di Liga Champions Percuma Jika Gagal Juara
-
Rumor Panas Eks AC Milan ke Persib, Bobotoh Bersuara: Bojan Lebih Tahu Kebutuhan Tim
-
Persib Bandung Tak Mau Buru-buru Rekrut Pemain, Umuh Muchtar Ucap Hal Ini
-
Klasemen Liga Champions: Arsenal Lolos Babak 16 Besar dan Kokoh di Puncak
-
Kata-kata Provokatif Erling Haaland Usai Manchester City Dipermalukan Bodo/Glimt