Suara.com - Witan Sulaeman yang sudah bergabung di dalam training camp (TC) Timnas Indonesia di Dubai, Uni Emirat Arab (UEA), Kamis (20/5/2021) pagi waktu setempat, dan langsung ikut berlatih pada sore harinya.
Namun, karena masih proses adatasi pemain FK Radnik Surdulica, Serbia, itu belum melahap seluruh materi latihan. Cuaca yang panas menjadi kendala tersendiri bagi pemain berusia 19 tahun tersebut.
"Saya baru latihan ringan saja. Mungkin seperti Asnawi kemarin, saya yang baru datang pagi, masih berusaha untuk bisa menyesuaikan diri dari kondisi cuaca di sini yang cenderung panas," kata Witan Sulaeman dalam keterangan resmi yang diterima Suara.com.
Menurut informasi, suhu di Dubai, UEA bisa mencapai 40 derajat celsius dari pagi hingga siang. Suhu menurun di sore hari menjadi sekitar 37 derajat celsius.
Bahkan malam hari pun tidak juga bisa dibilang sejuk, karena suhu malam hari rata-rata di angka 32 derajat celsius.
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong pun mengakui bahwa cuaca jadi hambatan bagi anak asuhannya. Namun, juru racik asal Korea Selatan itu yakin Evan Dimas dan kawan-kawan bisa beradaptasi dengan baik.
"Perlu waktu dan proses untuk bisa beradaptasi. Pemain saya mayoritas datang dari daerah tropis yang suhunya sedang, atau bahkan dingin dengan empat musim," ujar Shin Tae-yong.
"Saya yakin mereka bisa mengatasi hal ini dalam waktu dekat," pungkas mantan pelatih Timnas Korea Selatan di Piala Dunia 2018 tersebut.
Selain TC, Timnas Indonesia juga akan melakoni tiga laga sisa Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia di Dubai. Timnas Indonesia akan menghadapi Thailand pada 3 Juni, lalu Vietnam 7 Juni, dan terakhir UEA pada 11 Juni 2021.
Baca Juga: Prediksi Eibar Vs Barcelona: Head to Head, Susunan Pemain, Peluang dan Skor
Sebelum itu, Timnas Indonesia akan melakoni dua laga uji tanding melawan Afghanistan (25/5/2021) dan Oman pada 29 Mei.
Dari 28 pemain yang dipanggil untuk mengikuti TC di Dubai, hanya satu yang belum hadir. Pemain tersebut adalah Elkan Baggott.
Berita Terkait
-
Komentar Penyerang Keturunan Medan Bikin Timnas Indonesia Tenang, Kenapa?
-
Hitung-hitungan Timnas Indonesia U-17 Lolos 32 Besar Piala Dunia U-17 2025
-
Satu Tim dengan Nathan Tjoe-A-On, Striker Keturunan Bandung Beri Kode Gabung Timnas Indonesia?
-
Timnas Indonesia U-17 Terlempar dari Zona Lolos Peringkat Ketiga Terbaik Piala Dunia U-17 2025
-
Bomber Brasil Kepikiran Timnas Indonesia U-17, Jangan Lengah Buat Menang
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- Siapa Shio yang Paling Hoki di 5 November 2025? Ini Daftar 6 yang Beruntung
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
-
4 Rekomendasi Tablet RAM 8 GB Paling Murah, Multitasking Lancar Bisa Gantikan Laptop
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
Terkini
-
Komentar Penyerang Keturunan Medan Bikin Timnas Indonesia Tenang, Kenapa?
-
Hitung-hitungan Timnas Indonesia U-17 Lolos 32 Besar Piala Dunia U-17 2025
-
Satu Tim dengan Nathan Tjoe-A-On, Striker Keturunan Bandung Beri Kode Gabung Timnas Indonesia?
-
Prediksi dan Link Streaming Red Star vs Lille: Calvin Verdonk Bakal Unjuk Gigi
-
Jadwal BRI Super League Pekan ke-12 6-9 November 2025
-
Bakal Nganggur 4 Bulan, Lionel Messi Ditawari Duit Rp175 M tapi Ini Syaratnya
-
Eduardo Perez Tegaskan Disiplin Krusial Persebaya vs Persik di Tengah Pengawasan VAR Ketat
-
Bisa Dicontoh Timnas Indonesia, Etos Kerja dan Stamina Pemain Jepang Dipuji Eks MU
-
Jadwal Pertandingan Persib Bandung vs Malut United Pekan ke-12 Ditunda, Jadi Kapan?
-
Timnas Indonesia U-17 Terlempar dari Zona Lolos Peringkat Ketiga Terbaik Piala Dunia U-17 2025